Tag: Asus Zenpad Z8

  • Asus Zenpad Z8 Harga Spesifikasi Tanggal Rilis

    Asus Zenpad Z8 Harga Spesifikasi Tanggal Rilis

    Akhir tahun lalu Asus merilis ZenPad S 8 , ZenPad sendiri dikenal sebagai sebuah tab yang berkualitas namun harganya murah . Kini Asus kembali merilis ZenPad Z8 dengan harga yang murah juga .

    Asus bersama Verizon bekerja sama dalam perilisan Tablet murah terbaru Asus ini . Untuk kalian yang penasaran dengan harga Asus ZenPad Z8 , Spesifikasi dan tanggal rilisnya , maka kalian berada pada artikel yang tepat .

    Sebelumnya Asus juga telah merilis Zenfone 3 , Deluxe dan Ultra dan Laptop Zenbook 3 .

    Spesifikasi Asus ZenPad Z8

    Asus Zenpad Z8 Harga Spesifikasi Tanggal Rilis
    Asus Zenpad Z8
    • Layar : 7.9-inch dengan resoluso 2048×1536
    • Processor : Snapdragon 650 hexa-core 64-bit
    • RAM : 2GB
    • Internal Storage : 16GB & MicroSD Up to 128GB
    • Kamera Utama : 8 Megapixel
    • Kamera Depan : 2 Megapixel

    Jika dilihat dari spesifikasinya , Asus ZenPad Z8 ini merupakan tablet kelas menengah kebawah , namun ingin menyajikan performa yang baik .

    Hal tersebut terlihat dari kameranya yang hanya 8 MP dan 2 MP . Namun dilengkapi dengan processor dan RAM yang cukup besar dan bertenaga .

    ZenPad Z8 juga akan menggunakan Android 6.0.1 (Marshmallow) dengan ZenUI . Untuk masalah baterai , Zenpad Z8 menggunakan 4680mAh non-removable lithium-polymer .

    Tidak lupa dukungan 4G LTE dan USB Type-C juga dihadirkan pada Zenpad Z8 ini . Kualitas Audio pun diutamakan dengan menambahkan Dual-front facing stereo speakers dan DTS-HD .

    Asus ZenPad Z8 ini merupakan tablet yang memiliki ukuran layar besar , harga yang murah dan sangat cocok untuk menonton film , browsing internet hingga mendengarkan lagu .

    Tanggal Rilis dan Harga Asus ZenPad Z8

    Mulai tanggal 23 Juni mendatang , Asus ZenPad Z8 akan mulai dikirim dan tersedia untuk dibeli dengan harga 249.99 USD , atau jika dikonversi ke rupiah Indonesia menjadi Rp . 3,333,200 .

    Jika ingin membelinya sekarang , maka kalian bisa melakukan pre-order disini : http://www.verizonwireless.com/tablets/asus-zenpad-z8/

    Kapan Asus ZenPad Z8 dijual di Indonesia ?

    Belum ada kepastian tentang kapan tablet terbaru asus ini tersedia di Indonesia , namun diperkirakan akan sama seperti ZenPad S8 yang tahun kemarin rilis di Indonesia beberapa minggu setelah peluncuran resminya .

    Bagaimana ? apakah kalian tertarik untuk membeli produk terbaru dari Asus ini ?