Tag: iPhone 6s

692

  • Begini Jadinya Jika iPhone Direbus Pakai Crayon

    Begini Jadinya Jika iPhone Direbus Pakai Crayon

    Pernah lihat iPhone direbus menggunakan crayon ? penasaran ingin tau bagaimana reaksi smartphone high-end iPhone 6s ketika direndam kedalam cairan crayon panas yang meleleh ?

    Kali ini NGELAG.com mendapatkan sebuah video baru yang memperlihatkan sebuah smartphone produksi terbaru dari Apple yang dimasukan kendalam panci berisi crayon panas yang meleleh .

    Video dibawah ini didapat dari channel youtube populer TechRax , yang memang hobby merusak smartphone dan gadget – gadget mahal seperti pada video sebelumnya : Samsung Galaxy S7 Direndam Nitrogen .

     

    iPhone Dimasukan Kedalam Cairan Crayon Panas

    Suka dengan video-video aneh dan ekstreme dalam dunia teknologi , sains dan gadget ? kunjungi terus website NGELAG.com karena kalian akan menemukan kumpulan video aneh yang seru buat ditonton.

  • 10 Smartphone Dengan Kamera 4K 2160p@30fps

    10 Smartphone Dengan Kamera 4K 2160p@30fps

    Hari ini , kita akan mengulas Smartphone dengan kamera terbaik bahkan dapat merekam video dengan resoluisi 4K 2160p pada 30fps.

    Pada artikel-artikel sebelumnya , NGELAG.com lebih sering membahas action camera , tema action camera dipilih karena peningkatan minat pasar di Indonesia terhadap produk tersebut .

    Memiliki smartphone dengan kamera yang setara bahkan lebih baik dari pada action camera akan memberikan sensasi yang berbeda , karena selain smartphone digunakan untuk komunikasi juga dapat mengabadikan momen-momen indah secara maksimal .

    Pada artikel kali ini , smartphone dengan kamera 4K yang akan diulas adalah : iPhone 6S , iPhone 6S Plus , Google Nexus 5x , Google Nexus 6P , HTC One M9 , Motorola Moto X Force , LG G4 , OnePlus 2 , Samsung Galaxy S6 Edge+ , dan Sony Xperia Z5 .

    iPhone 6S

    iPhone 6S 10 Smartphone Dengan Kamera 4K 2160p@30fps
    iPhone 6S | www.apple.com

    Resolusi Kamera Utama : 12 MegapixelResolusi Kamera Depan : 5 Megapixel
    Resolusi Video Maksimal : 4K 2160p@30fps
    Flash : Dual-tone LED
    Optical Stabilisation : Tidak

    Smartphone yang rilis bersamaan dengan iPhone 6S Plus pada September 2015 merupakan penerus generasi iPhone sebelumnya yaiut iPhone 6 .

    Dengan ditenagai oleh Chipset Apple A9 dan RAM sebesar 2GB , smartphone ini selain memiliki performa dan kualitas grafik yang baik , juga memiliki kamera yang bertenaga , sehingga mampu merekam video pada resolusi 4K dengan sangat baik.

    iPhone 6S Plus

    iPhone 6S Plus 10 Smartphone Dengan Kamera 4K 2160p@30fps
    iPhone 6S Plus | ibtimes.co.uk

    Resolusi Kamera Utama : 12 Megapixel
    Resolusi Kamera Depan : 5 Megapixel
    Resolusi Video Maksimal : 4K 2160p@30fps
    Flash : Dual-tone LED
    Optical Stabilisation : Ya

    Tidak ada perbedaan yang signifikan antara iPhone 6S dengan iPhone 6S plus selain ukurannya dan Optical Stabilisation yang membuat hasil kamera lebih maksimal , iPhone 6S plus memiliki ukuran layar sebesar 5.5-inch , smartphone yang terkenal mudah bengkok ini ternyata memiliki performa kamera yang menawan.

    Google Nexus 5X

    Google Nexus 5X 10 Smartphone Dengan Kamera 4K 2160p@30fps
    Google Nexus 5X

    Resolusi Kamera Utama : 12,3 Megapixel
    Resolusi Kamera Depan : 8 Megapixel
    Resolusi Video Maksimal : 4K 2160p@30fps
    Flash : Dual-tone LED
    Optical Stabilisation : Tidak

    Smartphone dengan julukan Bullhead ini merupakan produk unggulan dari LG , diluncurkan pada September 2015 dengan spesifikasi : CPU 1.8 GHz hexa core 64-bit ARMv8-A , GPU Adreno 418 dan Memory 2 GB LPDDR3 RAM , membuat smartphone ini mampu mengabadikan sebuah video pada resolusi maksimal 2160p@30fps , tentunya karena bantuan kamera yang baik juga .

    Google Nexus 6P

    Google Nexus 6P 10 Smartphone Dengan Kamera 4K 2160p@30fps
    Google Nexus 6P

    Resolusi Kamera Utama : 12,3 Megapixel
    Resolusi Kamera Depan : 8 Megapixel
    Resolusi Video Maksimal : 4K 2160p@30fps
    Flash : Dual-tone LED
    Optical Stabilisation : Tidak

    Smartphone produksi Huawei yang memiliki codename Angler ini , diluncurkan pertama kali pada 29 September 2015 bersamaan dengan Nexus 5x .

    Berkat kamera yang bertenaga ditambah CPU 2.0 GHz octa core 64-bit ARMv8-A , GPU Adreno 430 dan Memory 3 GB of LPDDR4 RAM , smartphone ini mampu menghasilkan sebuah video dengan resolusi 4K lebih maksimal ketimbang Nexus 5x .

    HTC One M9

    HTC One M9 10 Smartphone Dengan Kamera 4K 2160p@30fps
    HTC One M9

    Resolusi Kamera Utama : 20 Megapixel
    Resolusi Kamera Depan : 4 Megapixel
    Resolusi Video Maksimal : 4K 2160p@30fps
    Flash : Dual-tone LED
    Optical Stabilisation : Tidak

    Pada bulan Maret 2015 , generasi ketiga dari seri HTC One diluncurkan pada Mobile World Congress .

    Dengan kamera utama sebesar 20 Megapixel dan bantuan CPU Quad-core ARM Cortex A57 and quad-core A53 , GPU Adreno 430 dan Memory 3 GB LPDDR4 RAM , membuat hasil rekaman video yang memiliki kualitas luar biasa, oleh karena itu smartphone ini bisa menggunakan micro sd sampai dengan 2 Terabyte.

    Lihat 5 Smartphone Lainnya Pada Halaman Selanjutnya

    Motorola Moto X Force

    Motorola Moto X Force 10 Smartphone Dengan Kamera 4K 2160p@30fps
    Motorola Moto X Force

    Resolusi Kamera Utama : 20 Megapixel
    Resolusi Kamera Depan : 4 Megapixel
    Resolusi Video Maksimal : 4K 2160p@30fps
    Flash : Dual-tone LED
    Optical Stabilisation : Tidak

    Motorola Moto X Force atau lebih dikenal sebagai Droid Turbo 2 , mampu menghasilkan video dan foto dengan kualitas yang sangat tinggi , hal ini disebabkan oleh kekuatan lensa pada kamera utamanya yang mencapai 20 Megapixel , belum lagi smartphone ini memiliki spesifikasi sebagai berikut : CPU SnapDragon 810 , GPU Adreno 430 dan Memory 3 GB.

    LG G4

    LG G4 10 Smartphone Dengan Kamera 4K 2160p@30fps
    LG G4

    Resolusi Kamera Utama : 16 Megapixel
    Resolusi Kamera Depan : 8 Megapixel
    Resolusi Video Maksimal : 4K 2160p@30fps
    Flash : Dual-tone LED
    Optical Stabilisation : Ya

    Smartphone unggulan LG lainnya adalah LG G4 , smartphone yang mendapatkan banyak sekali feedback positif pada sektor kualitas layar , camera dan performa keseluruhan ini berhasil berdiri tegak melawan para kompetitor utamanya . Berkat processor hexacore nya , LG G4 mampu menghasilkan sebuah video pada resolusi maksimal 2160p .

    OnePlus 2

    OnePlus 2 10 Smartphone Dengan Kamera 4K 2160p@30fps
    OnePlus 2

    Resolusi Kamera Utama : 13 Megapixel
    Resolusi Kamera Depan : 5 Megapixel
    Resolusi Video Maksimal : 4K 2160p@30fps
    Flash : Dual-tone LED
    Optical Stabilisation : Ya

    Hadir dengan mematahkan pandangan pasar terhadap “produk china” , OnePlus 2 habis terjual hanya dalam waktu 1 menit 4 detik setelah peluncurannya pada 28 Juli 2015 di China .

    Hal yang membuat smartphone ini begitu digemari adalah karena memiliki harga yang miring namun performanya sangat tinggi .

    Samsung Galaxy S6 Edge+

    Samsung Galaxy S6 Edge+ 10 Smartphone Dengan Kamera 4K 2160p@30fps
    Samsung Galaxy S6 Edge+

    Resolusi Kamera Utama : 16 Megapixel
    Resolusi Kamera Depan : 5 Megapixel
    Resolusi Video Maksimal : 4K 2160p@30fps
    Flash : Dual-tone LED
    Optical Stabilisation : Ya

    Smartphone yang rilis pada 13 Agustus 2015 ini tidak memiliki perbedaan spesifikasi hardware yang jauh dengan Galaxy S6 Edge , hanya saja smartphone ini memiliki kapasitas RAM yang fantastis yaitu 4GB .

    Dengan menggunakan processor Samsung Exynos 7 Octa 7420 hasil tangkapan kamera smartphone ini sangat luar biasa .

    Sony Xperia Z5

    Sony Xperia Z5 10 Smartphone Dengan Kamera 4K 2160p@30fps
    Sony Xperia Z5

    Resolusi Kamera Utama : 23 Megapixel
    Resolusi Kamera Depan : 5 Megapixel
    Resolusi Video Maksimal : 4K 2160p@30fps
    Flash : Dual-tone LED
    Optical Stabilisation : Tidak

    Smartphone yang dikenal karena memiliki ketahanan terhadap air dan debu yang maksimal ini , memiliki performa kamera yang sangat mewah , hal ini tidak diragukan lagi mengingat Sony merupakan salah satu produsen kamera terbesar di dunia . Smartphone Sony Xperia Z5 menggunakan processor octa core , adreno 430 dan 3GB RAM.

  • 10 Smartphone Paling Dicari Lewat Google 2015

    10 Smartphone Paling Dicari Lewat Google 2015

    Smartphone terbaik dan paling dicari pada tahun 2015 , hal ini pasti membuat kalian penasaran smartphone apa saja yang masuk kedalam daftar Smartphone Paling Dicari Lewat Google 2015 . Nah kali ini , ngelag.com akan membuat sebuah rangkuman yang berisi smartphone-smartphone terbaik selama 1 tahun kebelakang .

    [toc]

    1 . Samsung Galaxy A

    Samsung Galaxy A
    Samsung Galaxy A

    Menduduki peringkat pertama pada 10 Smartphone Paling Dicari Lewat Google 2015 membuat samsung galaxy menjadi smartphone paling dicari pada tahun 2015 ini . Dengan spesifikasi samsung galaxy A yang mewah seperti OS : Android OS, v4.4.4 (KitKat) Prossesor : Quad-core 1.2 GHz Cortex-A53 Memori : Internal 16 GB, RAM 1/1.5 GB Kamera : 8 MP dan 5 MP Layar : 4.5 Inch , Harga samsung galaxy A yang mencapai Rp 3,279,000 membuat smartphone ini masuk kedalam kelas high-end dan cocok untuk mereka yang menginginkan smartphone berkualitas .

    2 . Samsung Galaxy J5

    Samsung Galaxy J5
    Samsung Galaxy J5

    Peringkat selanjutnya masih dikuasai oleh Samsung , kali ini Galaxy J5 yang memiliki spesifikasi :OS : Android OS, v5.1 (Lollipop) Prosesor : Quad-core 1.2 GHz Cortex-A53 Memori : 8 GB dan 1.5 GB RAM Kamera : 13 MP dan 5 MP Layar : 5.0 Inch . Menarik untuk dibahas disini bahwa ternyata harga Samsung Galaxy J5 lebih murah dibandingkan Samsung Galaxy A yaitu sekitar Rp 2,799,000 , pedahal jika kita bandingkan spesifikasinya , Samsung Galaxy J5 memiliki ukuran layar dan kemampuan kamera yang lebih besar dibandingkan Samsung Galaxy A.

    3 . Samsung Galaxy J1

    Samsung Galaxy J1
    Samsung Galaxy J1

    Sepertinya Samsung Galaxy berhasil menduduki 3 peringkat teratas dari 10 smartphone yang paling banyak dicari di tahun 2015 , di peringkat ke 3 terdapat Samsung galaxy J1 yang masuk kedalam kelas menengah dari segi harga dan spesifikasinya , smarphone dengan OS : Android OS, v4.4.4 (KitKat) Prosesor : Dual-core 1.2 GHz Cortex-A7 Memori : 4 GB, 512 MB RAM Kamera : 5 MP, 2592 x 1944 pixels, autofocus, LED flash; Secondary 2 MP Layar : 4.3 inch TFT capacitive touchscreen dijual dengan harga sekitar Rp 1,750,000 .

    4 . Asus Zenfone 2

    Asus Zenfone 2
    Asus Zenfone 2

    Asus tampaknya ingin memutus hat-trick yang dilakukan oleh Samsung , Asus Zenfone 2 masuk kedalam peringkat ke 4 , smartphone dengan harga yang berkisar di angka Rp 2,000,000 ini memiliki spesifikasi sebagai berikut : OS : Android OS, v5.0 (Lollipop) CPU : Quad-core 1.2 GHz Cortex-A53 Memori : 16 GB & RAM 2 GB Kamera : 8 MP & 5 MP Layar : 5.0 Inch, Corning Gorilla Glass 4 , spesifikasi yang sangat menggiurkan sekali bukan ? untuk smartphone dengan harga 2 Jutaan ?

    5 . Samsung Galaxy V

    Samsung Galaxy V
    Samsung Galaxy V

    Samsung menutup peringkat 5 besar smartphone paling dicari pada tahun 2015 dengan varian Galaxy V nya , smartphone dengan harga 1 jutaan ini , memiliki spesifikasi yang cukup menarik yaitu : Layar : 4.0 Inch OS : Android OS, v4.4.2 (KitKat) Processor : Dual-core 1.2 GHz Memori : 4 GB dan 512 MB RAM Kamera : 3.15 MP dan VGA

    6 . Asus Zenfone 5

    Asus Zenfone 5
    Asus Zenfone 5

    Asus kembali meramaikan jajaran smartphone paling dicari di tahun 2015, kini Asus Zenfone 5 masuk kedalam peringkat ke 6 , Smartphone yang memiliki spesifikasi Layar : 5 Inch OS : Android OS, v.4.3 (JellyBean) Processor : Dual-core 1.2 GHz Memori : 8 GB dan 2 GB RAM Kamera : 8 MP dan 2 MP ini dijual dengan harga yang berkisar di Rp 2,000,000 , RAM yang besar sepertinya menjadi alasan kenapa smartphone Asus Zenfone 5 ini banyak dicari orang .

    7 . iPhone 6s

    iPhone 6s
    iPhone 6s

    Smartphone yang terkenal dengan harga yang Over Price ini , mengisi peringkat ke 7 , Smartphone ini memiliki spesifikasi sebagai berikut : Layar : 4.7 inch OS : iOS 9 Chipset : Apple A9 Memori : 64 GB dan 2 GB RAM Kamera : 12 MP dan 5 MP , harga yang ditawarkan untuk sebuah smartphone yang disukai kalangan berduit ini adalaha Rp 11 Jutaan .

    8 . Lenovo A7000

    Lenovo A7000
    Lenovo A7000

    Lenovo akhirnya ikut juga meramaikan jajaran smartphone paling dicari 2015 , Lenovo A7000 sebuah smartphone yang dijual pada kisaran harga Rp. 2,300,000 ini memiliki spesifikasi sebagai berikut : OS : Android OS, v5.0 (Lollipop) Chipset : Mediatek MT6752M Internal : 16 GB, RAM : 2 GB Layar : 5.5 Inch Kamera : 13 MP & 5 MP , Ukuran layar yang lebih besar dari smartphone lain menjadi pertimbangan mengapa banyak yang memilih Lenovo A7000 sebagai smartphone kesayangannya.

    9 . Lenovo A6000

    Lenovo A6000
    Lenovo A6000

    Lenovo kembali masuk pada peringkat ke 9 smartphone yang paling banyak dicari pada tahun 2015 . Lenovo A6000 memiliki spesifikasi sebagai berikut : Layar : 5 inch IPS HD OS : Android 4.4 KitKat Kamera : 8 MP dan 2 MP Prosesor : Qualcomm Snapdragon 410 1.2 Ghz Memori : 1 GB RAM, Internal 8 GB , Lenovo A6000 dibanderol dengan harga Rp 1,500,000 , Harga yang murah untuk smartphone dengan spesifikasi yang cukup mewah .

    10 . Xiaomi Redmi 2

    Xiaomi Redmi 2
    Xiaomi Redmi 2

    Xiaomi Redmi 2 adalah pemain baru yang brand nya baru dikenal masyarakat indonesia 1 atau 2 tahun kebelakang , Redmi 2 mendadak terkenal saat salah satu situs perbelanjaan online mengadakan Flash Sale dan produk Xiaomi Redmi 2 sold out sebanyak 40.000 unit dalam waktu 1 hari saja , berikut spesifikasinya : OS : Android OS, v4.4.4 (KitKat) Prosesor : Quad-core 1.2 GHz Cortex-A53 Memori : 8 GB, RAM 1 GB Kamera : 8 MP dan 2 MP Layar : 4.7 Inch , harga yang ditawarkan untuk smartphone ini adalah Rp 1,500,000 , Xiaomi juga merilis Action Kamera sejenis gopro , kalian bisa menyimak spesifikasi dan mengetahui harga xiaomi yi disini .

    Itulah 10 Smartphone Paling Dicari Lewat Google 2015 , artikel ini merupakan koleksi ngelag.com dalam Artikel Best Of 2015 dan Buyer’s Guide