Tag: Crowdfunding

5

  • Meizu Gravity : Wireless Speaker Paling Keren

    Meizu Gravity : Wireless Speaker Paling Keren

    Meizu Gravity Wireless Speaker resmi diluncurkan melalui crowdfunding (penggalangan dana) di Indiegogo . Speaker ini merupakan produk yang diharapkan dapat memperkenalkan Meizu kedalam pasar di Amerika Serikat .

    Baca Juga : Baru 2 Hari Dibuka , Crowdfunding Xiaomi Yi 4K Diikuti 4600 Orang

    Meizu yang merupakan produsen smartphone terbesar dari China ini , berharap dapat juga dikenal oleh masyarakat Amerika Serikat melalui produk Wireless Speaker Gravity ini . Di Indonesia , nama Meizu sudah bukan sesuatu yang asing lagi karena beberapa smartphone nya terbukti disukai dan diburu oleh masyarakat Indonesia .

    Namun hal seperti ini belum terjadi di Amerika Serikat , Meizu tidak memperkenalkan diri melalui smartphone produksinya , karena saingan di Amerika Serikat terlalu berat menurutnya . Oleh karena itu Meizu berusaha dengan membuat sebuah Speaker dengan desain yang sangat-sangat keren , elegan dan menarik .

    Langkah Meizu dengan Wireless Sepakernya ini sudah berlangsung sejak bulan Maret 2015 dan setelah 1 tahun pengembangan , akhirnya Meizu Gravity Wireless Speaker diluncurkan pada website penggalangan dana Indiegogo .

    Meizu Gravity Wireless Speaker
    Meizu Gravity Wireless Speaker

    Niat Meizu dalam memperkenalkan brand nya di Amerika Serikat ternyata disambut baik oleh beberapa media , contohnya Wired.com yang menyebutkan bahwa Meizu Gravity Jauh Lebih Keren Dibanding Jambox .

    Jambox sendiri merupakan brand dari wireless speaker yang jauh lebih dulu dikenal di Amerika Serikat . Jambox diproduksi oleh perusahaan bernama Jawbone .

    Meizu Gravity , Perpaduan Antara Seni Dan Bluetooth Speaker

    Meizu Gravity Wireless Speaker
    Meizu Gravity Wireless Speaker

    Meizu Gravity Wireless Speaker dibuat dengan desain yang menganggumkan dan teknologi yang canggih , sehingga mudah digunakan , memiliki kualitas suara yang luar biasa , minimalis dan unik . Meizu Gravity merupakan jenis speaker wireless pertama yang memiliki fitur seperti ini .

    Dengan bantuan desainer asal Jepang bernama Kosho Tsuboi , Meizu berhasil menarik perhatian banyak orang dengan Speaker Wireless terbarunya ini.

    Speaker yang terlihat melayang ini memiliki fitur display yang sangat keren dan berbeda dengan speaker wireless lain .

    Meizu Gravity Wireless Speaker Prism Display
    Meizu Gravity Wireless Speaker Prism Display

    Meizu benar-benar mempersiapkan proses pembentukan dari produk terbarunya ini yang diharapkan dapat meningkatkan eksistensi Meizu di pasar gadget Amerika Serikat .

    Prism Display terbuat dari bahan akrilik berkualitas yang terjamin kejernihannya namun tetap mempunyai bobot yang ringan .

    Casing Meizu Gravity Wireless Speaker terbuat dari bahan Aluminium bertekstur sehingga selain kokoh , speaker ini juga terkesan mewah dan elegan .

    Seperti speaker professional lainnya , Meizu juga tidak lupa menggunakan bahan Polyester fiber sebagai isolator suara sehingga selain kedap udara dan tahan debu , speaker terbaru Meizu ini akan menghasilkan suara yang mantap .

    Meizu Gravity Wireless Speaker Technical Specs
    Meizu Gravity Wireless Speaker Technical Specs

    Untuk menghubungkan speaker dengan smartphone atau gadget lainnya , ada 3 buah pilihan yang bisa kita gunakan yaitu : Bluetooth , WiFi dan AUX IN (kabel) .

    Meizu Gravity Wireless Speaker juga dilengkapi dengan sebuah aplikasi smartphone yang digunakan untuk melakukan kontrol dan konfigurasi .

    https://youtu.be/4WD_Q6lLg0A

    Meizu Gravity Wireless Speaker Bisa Streaming Lagu Online

    Selain digunakan sebagai speaker eksternal untuk smartphone dan perangkat lainnya , Meizu Gravity Wireless Speaker juga memiliki kemampuan untuk melakukan streaming music secara online melalui Soundcloud , Spotify , last.fm dan tunein . Meizu juga akan mengajak kerja sama dengan provider music online lainnya agar memperluas kemampuan streaming speaker wireless terbarunya ini .

    Spesifikasi Meizu Gravity Wireless Speaker

    CPU Allwinner R16 quad-Core Cortex-A7
    PMU AXP223
    Memory 512MB
    Internal memory EMMC 4G
    Power amplifier chips TAS5754M
    Bluetooth/WiFi AP6212 WIFI BT “Two-in-one modular”
    Operating system Android 4.4.2
    Play modes App Music & Cloud music
    Network support WiFi b/g/n2.4G  BT 2.4G
    USB2.0 interfaces One USB port
    Audio out 6R/10W X2
    Mic A microphone
    Buttons VOL+, VOL-, NEXT, PLAY\STOP
    Power on/off automatically Supported
    Operating-system updates Network upgrade, USB upgrade
    Length, width and height 262mm*58mm*47mm

    Harga Meizu Gravity Wireless Speaker

    Dengan stok yang terbatas , Meizu memberikan beberapa pilihan harga , mulai dari $169 / unit hingga $899 / 5 unit . Harga sudah termasuk ongkos kirim dan pesanan akan mulai dikirimkan pada bulan Desember 2016 mendatang .
    Jika kalian berminat , silahkan kunjungi halaman crowdfunding Meizu pada Indiegogo dibawah ini :

    Bagaimana menurut kalian ? Berhasilkah usaha Meizu untuk meningkatkan eksistensinya di Amerika Serikat ?

  • 10 Project Crowdfunding Yang Berhasil Menggalang Dana Tertinggi

    10 Project Crowdfunding Yang Berhasil Menggalang Dana Tertinggi

    Crowdfunding adalah suatu cara untuk merealisasikan sebuah project dengan menggunakan bantuan dana investasi dari orang banyak . Beberapa project Crowdfunding lainnya bisa kalian lihat dan pelajari melalui beberapa website seperi Kickstarter dan Kitabisa (website crowdfunfing indonesia) . Kali ini kita bakal mengklasifikasikan Project Crowdfunding dengan nilai investasi yang melebihi campaign target . Baca Juga : 5 Kickstarter 3D Printing Terbaik Bulan Oktober 2015




    Star Citizen | Video Game (Target $500,000  Dana Yang Terkumpul $93,041,722)

    10 Project Crowdfunding Yang Berhasil Menggalang Dana Tertinggi

    Sebuah game perang dengan tema ruang angkasa buatan Chris Roberts dan didesain oleh Wing Commander. Pada December 2014 tercatat oleh Guinness World Record dengan jumlah dana terkumpul paling besar yaitu $65,300,000 untuk sebuah project crowdfunding  . Hingga akhirnya jumlah dana yang terkumpul terus membengkak hingga 186 Kali lipat dari target awalnya . Kabarnya game ini akan dirilis pada tahun 2016 mendatang .

    Pebble Time | Smartwatch (Target $500,000  Dana Yang Terkumpul $20,338,986)

    10 Project Crowdfunding Yang Berhasil Menggalang Dana Tertinggi

    Pebble Time adalah generasi ketiga smartwatch dari Pebble Watch.  Pebble Watch sendiri juga merupakan salah satu project crowdfunding dengan dana yang terkumpul tertinggi pada Kickstarter. Project Crowdfunding Pebble Time selesai pada Mar 27, 2015 , Harga Pebble Time ini hanya $199 .

    Coolest Cooler | Desain Produk (Target $50,000  Dana Yang Terkumpul $13,285,226)

    10 Project Crowdfunding Yang Berhasil Menggalang Dana Tertinggi

    Box pendingin yang didesain oleh Ryan Grepper memiliki Blender dengan tenaga baterai isi ulang , waterproof Bluetooth speaker, USB charger, talenan atau alas untuk memotong bahan masakan , piring, dan masih banyak fitur lainnya. Fitur yang membuat Coolest Cooler ini berbeda dengan box pendingin pada umumnya telah berhasil menggalang dana 265 kali lipat dari target awalnya .

    Ubuntu Edge | Smartphone (Target $32,000,000 Dana Yang Terkumpul $12,814,196)

    10 Project Crowdfunding Yang Berhasil Menggalang Dana Tertinggi

    Tidak semua project crowdfunding berhasil menggalang dana dan menutup target awalnya , Ubuntu Edge misalnya dengan tujuan awal menciptakan smartphone “high concept” , smartphone Ubuntu ini hanya berhasil menggalang dana kurang dari setengah targetnya . Ubuntu Edge diciptakan oleh Canonical Ltd. pada 22 Juli 2013.

    Flow Hive | Desain Produk (Target $70,000 Dana Yang Terkumpul $12,174,187)

    10 Project Crowdfunding Yang Berhasil Menggalang Dana Tertinggi

    Panen madu bukanlah hal yang mudah , tidak jarang terdengar kasus tewasnya petani lebah saat memanen madu . Inilah yang membuat Cedar Anderson menciptakan Flow Hive , sebuah sarang lebah buatan yang mempermudah proses ekstraksi madu . Dengan alat ini memanen madu sangat mudah dan aman hanya tinggal membuka keran tanpa harus tersengat lebah .

     

    BauBax | Desain Produk (Target $20,000 Dana Yang Terkumpul $10,271,965)

    10 Project Crowdfunding Yang Berhasil Menggalang Dana Tertinggi

    BauBax adalah project crowdfunding bidang fashion pertama yang meraih pendanaan terdinggi dan menduduki peringkat ke 4 pada website Kickstarter dengan jumlah dana yang terkumpul sebesar $9,923,587 pada tanggal 21 September , 2015. Jaket yang didesain untuk traveling ini dilengkapi dengan 15 Fitur Unik diantaranya : built-in Neck Pillow (Bantalan Leher), Eye Mask (Masker Penutup Mata), Sarung Tangan, Earphone Holders, Tempat Minum dan Tech Pockets . Tersedia dalam 4 model pilihan : hoodie/sweatshirt, fleece , Blazer anti kusut dengan hoodie yang bisa dilepas, dan windbreaker.

    Pebble Watch | Smartwatch (Target $100,000 Dana Yang Terkumpul $10,266,845)

    10 Project Crowdfunding Yang Berhasil Menggalang Dana Tertinggi

    Project crowdfunding dengan dana terkumpul tertinggi nomor 3 di Kickstarter ini memiliki fitur black and white Sharp Memory LCD,  programmable CPU, memory, storage, Bluetooth, notifikasi getaran, magnetometer,  ambient light sensor, dan sebuah accelerometer. Dibuat untuk kompatibel dengan Android dan iOS . Dengan harga hanya $89 Pebble Watch telah terjual ke lebih dari 1,000,000 unit pada bulan Desember 2014

    Exploding Kittens | Card game (Target $10,000 Dana Yang Terkumpul $8,782,571)

    10 Project Crowdfunding Yang Berhasil Menggalang Dana Tertinggi

    Dikutip dari website resminya “game card ini cara bermainnya seperti Russian Roulette; anda mengambil kartu bergambar hingga anda pada akhirnya memiliki kartu dengan gambar Exploding Kitten, itu artinya anda terbakar dan kalah.” Mungkin kalau di indonesia game kartu kaya gini namanya UNO kali ya ? hehe

    Ouya | Video game console (Target $950,000 Dana Yang Terkumpul $8,596,474)

    10 Project Crowdfunding Yang Berhasil Menggalang Dana Tertinggi

    Game konsol yang satu ini menggunakan Android sebagai basis nya . Dirancang oleh Yves Béhar. Ouya berhasil menyabet gelar project game konsol crowdfunding dengan jumlah dana terkumpul paling tinggi di Kickstarter. Secara resmi diluncurkan pada Juni 2013.

    Shroud of the Avatar: Forsaken Virtues | Video Game (Target $2,000,000 Dana Yang Terkumpul $6,333,295)

    10 Project Crowdfunding Yang Berhasil Menggalang Dana Tertinggi

    Richard Garriott seorang developer game yang kembali membuat game ber-genre fantasy RPG . Game ini bisa dimainkan secara offline maupun online . Proses penggalangan dana ini belum selesai dan rencananya game ini akan dirilis pada tahun 2015 . Hmm , kita tunggu saja kehadirannya .




    Itulah ke 10 Project Crowdfunding Yang Berhasil Menggalang Dana Tertinggi , semua harga dan biaya yang tertulis diatas belum dikonversi ke Rupiah karena bingung angka 0 nya kebanyakan hehehe , abisnya harga rupiah naik terus . Crowdfunding sepertinya hal yang cocok untuk kalian yang punya ide cemerlang tapi minim modal , dan perlu diingat sama sobat semuanya , meraih pendanaan yang tinggi bukan berarti kita sukses membuat sebuah project , tapi bagaimana kita berhasil merealisasikan ide kita dengan menggunakan uang sebanyak itu .