Di tahun 2016 ini , HP akan merilis beberapa produk gaming baru diantaranya adalah Laptop Gaming Omen yang akan dibahas pada artikel kali ini , Desktop Computer untuk Gaming dan beberapa aksesoris atau perangkat gaminglain .
Untuk kalian yang belum tahu laptop HP Omen , NGELAG.com akan mencoba memperkenalkannya kembali . Jadi , HP yang merupakan produsen laptop terkemuka ini 2 tahun yang lalu atau tepatnya pada tahun 2014 , memperkenalkan sebuah Laptop Gaming bernama Omen .
Laptop Gaming HP Omen pada saat itu dijual dengan harga $1,499 , HP ingin bersaing dengan Razer yang pada saat itu juga merilis Razer Blade . Untuk kalian yang penasaran dengan spesifikasi dan rupa dari Laptop Gaming HP Omen edisi 2014 , bisa mengunjungi halaman website resmi Laptop HP Omen .
Kembali pada inti dari artikel kali ini , 2 Laptop Gaming HP Omen akan kembali dirilis pada tahun ini dengan spesifikasi dan harga yang sangat kompetitif . Berikut ini ulasan lengkap nya :
Spesifikasi dan Harga Laptop Gaming HP Omen Edisi 2016
HP merilis laptop gaming Omen dengan 2 macam pilihan , yaitu HP Omen 15.6-inch dengan processor Intel Core i3 seharga $899.99 dan HP Omen 17.3-inch dengan processor Intel Core i5 seharga $979.99 . Jika dirupiahkan maka harganya mulai dari Rp . 12,000,000 untuk HP Omen 15.6-inch dan Rp . 13,200,000 untuk HP Omen 17.3-inch.
Kedua laptop ini juga akan ditenagai dengan RAM sebesar 16GB , GeForce GTX 965M dan resolusi 4K pada layar nya . Hebatnya lagi , kedua laptop gaming HP Omen edisi 2016 ini bisa diganti processornya dengan menggunakan Intel Core i7 untuk mencapai konfigurasi yang maksimal ketika bermain game-game terbaru .
Kapan Laptop Gaming HP Omen Dirilis ?
Keduanya akan mulai tersedia pada tanggal 10 Juli 2016 mendatang . Nah , biar gak penasaran berikut ini ada beberapa foto dari Laptop Gaming HP Omen .
HP Omen | Sumber : HPHP Omen | Sumber : HPHP Omen | Sumber : HPHP Omen | Sumber : HP
FYI : Kalian tahu logo apa yang ada pada Laptop Gaming HP Omen diatas ?
Logo diatas merupakan logo dari VoodooPC . VoodooPC adalah produsen Komputer atau PC dengan spesifikasi high-end asal Canada yang pada tahun 2006 di akusisi oleh HP . Dulu VoodooPC dikenal lewat produk PC Custom-Build yang mempunyai bentuk dan spesifikasi tinggi untuk dijual kepada PC gamer atau para pecinta PC modding .
Karena brand VoodooPC sudah melekat dengan para Gamer , HP akhirnya terus menggunakan logo ini dengan harapan produk Laptop gaming dan aksesoris gaming lainnya bisa dikenal oleh para gamer dengan mudah .
HP Omen | Sumber : HP
Bagaimana ? apakah kalian tertarik untuk membeli laptop ini ? atau kalian merasa harganya terlalu mahal ? Jika kalian ingin memiliki laptop gaming dengan harga murah , NGELAG.com punya artikel yang membahas 10 Laptop Gaming Harga 5 Jutaan yang siapa tau cocok untuk budget dan kebutuhan kalian .
Laptop ASUS harga 2 jutaan yang bagus dan cocok untuk mahasiswa itu Laptop ASUS tipe apa dan berapa harganya ? Kebutuhan laptop di kalangan mahasiswa dan pelajar memang sangat tinggi , hal ini dikarenakan mahasiswa biasanya membutuhkan laptop untuk kuliah , praktikum , mengerjakan tugas dan juga sebagai sarana hiburan di kostan .
Sebenarnya laptop yang cocok untuk mahasiswa tidak memerlukan spesifikasi hardware yang terlalu tinggi , karena mahasiswa biasanya menggunakan laptop hanya untuk mengerjakan tugas-tugas yang ringan . Berbeda dengan laptop gaming yang memiliki spesifikasi hardware yang tinggi dan mahal . Baca juga : 10 Laptop Gaming 5 Jutaan Kualitas Terbaik 2016
Laptop ASUS menjadi salah satu merek laptop pilihan mahasiswa karena kualitas dan performanya sudah terjamin . Namun harga yang mahal kerap menjadi hambatan mahasiswa dalam memilih laptop , jika kalian adalah mahasiswa atau pelajar yang sedang mencari laptop ASUS tapi dengan budget hanya 2 Jutaan , maka berikut ini NGELAG.com tuliskan 6 Laptop ASUS harga 2 jutaan yang cocok untuk dipakai mengerjakan tugas sekolah mahasiswa dan pelajar .
Selain untuk mahasiswa dan pelajar , Laptop Asus harga 2 jutaan dibawah ini juga cocok untuk digunakan di kantor untuk bekerja , dirumah untuk browsing dan hiburan bahkan untuk bermain game – game yang tidak membutuhkan spesifikasi hardware terlalu berat .
Daftar Laptop ASUS Harga 2 Jutaan Termurah Terbaik .
Harga diurutkan dari yang termahal hingga laptop ASUS termurah
Harga diupdate per tanggal 22 Mei 2016
Spesifikasi dan Harga bisa berubah tanpa pemberitahuan
Prosesor : Intel Celeron N3050 Penyimpanan : 500 GB HDD RAM : 2 GB Ukuran Layar : 11.6 inch
Laptop Asus EeeBook E202SA ini memiliki processor 1.6 GHz yang bisa dimaksimalkan hingga 2.16 GHz , processor ini memiliki arsitektur 64-bit dengan L2 Cache sebesar 2 MB . Grafis laptop Asus EeeBook E202SA ini menggunakan Intel® HD Graphics .
Dengan dibantu RAM 2 GB dan kapasitas penyimpanan 500 GB , laptop Asus EeeBook menjadi salah satu laptop terbaik di tingkat harga 2 jutaan .
Asus X200MA-KX58xx
Asus X200MA-KX58xx
Harga Asus X200MA-KX58xx : Rp 2,969,100
Spesifikasi Asus X200MA-KX58xx :
Prosesor : Intel Celeron N2820 Penyimpanan : 500 GB HDD RAM : 2 GB Ukuran Layar : 11.6 inch
Laptop murah Asus ini menggunakan processor dengan Cache 1 MB dan frekuensi processor up to 2.39 GHz . Ukuran nya yang kecil namun memiliki performa yang cukup baik membuat laptop Asus X200MA-KX58xx sangat mudah dibawa dan digunakan dimana saja .
Asus EeePC X200CA KX18xx
Asus EeePC X200CA
Harga Asus EeePC X200CA KX18xx : Rp 2,935,500
Spesifikasi Asus EeePC X200CA KX18xx :
Prosesor : Intel Celeron 1007u Penyimpanan : 500 GB HDD RAM : 2 GB Ukuran Layar : 11.6 inch
Laptop ASUS harga 2 jutaan selanjutnya adalah ASUS EeePC X200CA KX18xx , laptop ini menggunakan processor Celeron dengan teknologi Intel® Smart Cache sebesar 2 MB dan frekuensinya hingga 1.5 GHz . Dengan bantuan RAM sebesar 2GB dan Intel HD Graphics membuat laptop ini cocok digunakan untuk mengerjakan tugas mahasiswa atau pelajar .
Asus X200MA-KX57xx
Asus X200MA KX57xx
Harga Asus X200MA KX57xx : Rp 2,899,000
Spesifikasi Asus X200MA KX57xx :
Prosesor : Intel Celeron N2830 Penyimpanan : 500 GB HDD RAM : 2 GB Ukuran Layar : 11.6 inch
Laptop Asus X200MA Seri KX57xx menggunakan processor celeron dengan cache sebesar 1MB dan kecepatan processor hingga 2.41 GHz . Laptop ini memiliki harga dan ukuran yang sangat pas bagi mahasiswa dan pelajar yang membutuhkan laptop untuk menunjang aktifitas belajarnya di kampus atau sekolah .
Asus X200MA-KX14xx
Asus X200MA-KX14xx
Harga Asus X200MA-KX14xx : Rp 2,850,000
Spesifikasi Asus X200MA-KX14xx :
Prosesor : Intel Celeron N2920 Penyimpanan : 500 GB HDD RAM : 2 GB Ukuran Layar : 11.6 inch
Laptop ASUS X200MA seri KX14xx memiliki kecepatan processor yang sedikit dibawah laptop ASUS X200MA seri KX57xx , yaitu 2M Cache dan up to 2.00 GHz . Meskipun demikian laptop ini tetap nyaman digunakan untuk mengerjakan pekerjaan sekolah yang ringan .
Asus X200MA-KX63xx
Asus X200MA-KX63xx
Harga Asus X200MA-KX63xx : Rp 2,759,000
Spesifikasi Asus X200MA-KX63xx :
Prosesor : Intel Celeron N2840 Penyimpanan : 500 GB HDD RAM : 2 GB Ukuran Layar : 11.6 inch
Laptop Asus X200MA Seri KX63xx merupakan laptop Asus harga 2 jutaan termurah pada artikel kali ini , dengan menggunakan Intel® Celeron® Processor N2840 (1M Cache, up to 2.58 GHz) , RAM sebesar 2 GB , penyimpanan yang lumayan besar dan ukuran yang pas untuk dibawa-bawa , laptop ini sangat sesuai dengan harga yang ditawarkannya .
Kenapa Memilih Laptop Asus ?
Laptop ASUS memiliki harga yang relatif terjangkau
Kualitas Laptop ASUS sudah teruji
ASUS merupakan perusahaan yang sudah berdiri sejak tahun 1989 dengan reputasi penjualan dan pelayanan yang terjamin .
Di Indonesia Gerai Service dan Dealer ASUS ada di mana-mana , sehingga jika terjadi masalah kita bisa dengan mudah menjangkau customer service ASUS .
Itulah tadi artikel berisi Daftar Laptop Asus harga 2 jutaan dari yang termahal hingga yang termurah , terbaru dan terlengkap di Indonesia. Harga yang tercantum merupakan harga yang diambil dari beberapa sumber seperti toko online dan toko komputer offline di Indonesia , harga yang tercantum merupakan harga yang paling murah .
Bagaimana ? Kalian hendak membeli yang mana ? Jika kalian masih merasa bingung , silahkan tanyakan dan konsultasikan melalui kolom komentar pada akhir artikel ini .
Laptop murah tapi berkualitas harga 3 jutaan adalah sebuah level harga yang paling populer di Indonesia . Laptop harga 3 Jutaan adalah laptop yang paling banyak dicari karena harganya yang tidak terlalu mahal dan biasanya memiliki kualitas yang cukup baik jika digunakan untuk bekerja , kegiatan belajar hingga browsing .
Tidak jarang Laptop atau notebook dengan harga 3 jutaan juga memiliki spesifikasi yang kuat untuk memainkan game-game ringan , tapi untuk bermain game biasanya orang lebih memilih membeli laptop gaming 5 jutaan , karena dinilai lebih nyaman , baterainya tahan lama dan kuat untuk memainkan game – game pc terbaru .
Nah , pada artikel buyer’s guide kali ini , NGELAG.com merangkum beberapa laptop harga 3 jutaan dengan kualitas terbaik yang bisa kalian beli sekarang juga .
Kita hanya akan membahas 6 laptop saja pada artikel ini , mengapa demikian ? karena laptop harga 3 jutaan itu rata-rata memiliki spesifikasi yang sama saja dan hanya beberapa laptop yang memang diminati oleh masyarakat .
Laptop atau notebook dibagi menjadi 2 bagian , yaitu laptop dengan ukuran 10 hingga 12 inch dan laptop harga 3 jutaan dengan ukuran layar 14 hingga 16 inch .
Ukuran 10 hingga 12 Inch
Acer Netbook One 10
Acer One 10
Harga Acer Netbook One 10 : Rp . 3,700,000
Spesifikasi Acer Netbook One 10 :
Processor : Intel Quad Core Z3735F
RAM : 2GB
Storage : 500GB
Layar : 10 Inch Touchscreen
Laptop Acer Netbook One 10 adalah laptop 2-in-1 yang bisa dijadikan sebagai laptop / notebook juga bisa digunakan sebagai tablet . Layarnya yang touchscreen membuat laptop ini sangat fleksibel dan cocok digunakan untuk bekerja , mengerjakan tugas hingga sebagai media hiburan .
Laptop Lenovo Ideapad IP300S merupakan laptop yang cocok digunakan untuk kuliah dan kerja , dengan processor Intel Celeron N3050 yang memiliki kecepatan hingga 2.16 Ghz dan memory sebesar 2GB membuat laptop ini sangat baik untuk menjalankan program office dimana saja dan kapan saja .
Dell Inspiron 3162
Dell Inspiron 3162
Harga Dell Inspiron 3162 : Rp . 3,000,000
Spesifikasi Dell Inspiron 3162 :
Processor : Intel N3050
RAM : 2GB
Storage : 500GB
Layar : 11.6 Inch
Laptop Dell Inspiron 3162 memiliki spesifikasi yang hampir sama dengan Lenovo Ideapad IP300S , laptop ini merupakan laptop harga 3 jutaan termurah karena harganya pas berada di angka Rp . 3,000,000 .
Ukuran 14 hingga 16 Inch
Asus X453MA WX321B
Asus X453MA WX321B
Harga Asus X453MA WX321B : Rp . 3,800,000
Spesifikasi Asus X453MA WX321B :
Processor : Intel N2840 2.16 Ghz
RAM : 2GB
Storage : 500GB
Layar : 14 Inch
Kualitas dan layanan after sale asus sudah tidak usah diragukan lagi , Laptop Asus X453MA WX321B ini merupakan salah satu laptop harga 3 jutaan terbaik dari segi desain dan performa . Dengan ukuran layar yang besar , ternyata laptop ini tetap ringan sehingga dapat dibawa-bawa kemana saja .
Acer Aspire ES1-531
Acer Aspire ES1-531
Harga Acer Aspire ES1-531 : Rp . 3,300,000
Spesifikasi Acer Aspire ES1-531 :
Processor : Intel N3050
RAM : 2GB
Storage : 500GB
Layar : 15.6 Inch
Acer Aspire merupakan salah satu laptop paling populer yang dimiliki acer , Aspire ES1-531 ini merupakan laptop harga 3 jutaan yang lumayan laris pada tahun 2015/2016 , selain harganya murah , spesifikasi dan kualitas dari laptop ini sudah teruji sehingga sangat digemari para pelajar dan pekerja kantoran .
Lenovo Ideapad 100-151BY
Lenovo Ideapad 100-151BY
Harga Lenovo Ideapad 100-151BY : Rp . 3,200,000
Spesifikasi Lenovo Ideapad 100-151BY :
Processor : Intel N3050
RAM : 2GB
Storage : 500GB
Layar : 15.6 Inch
Lenovo Ideapad merupakan varian laptop all purpose yang sudah sangat dikenal oleh masyarakat . Ideapad 100 merupakan laptop yang cocok untuk bekerja dan juga browsing dikala santai , dengan ukuran layar 15.6 Inch membuat laptop ini sangat leluasa digunakan .
Itulah tadi daftar harga laptop 3 jutaan yang bisa NGELAG.com rangkum pada sebuah artikel , harga yang tercantum mungkin berbeda dengan yang kalian temukan saan googling laptop-laptop diatas .
Warna pada gambar yang kita gunakan juga hanya sebagai ilustrasi saja , kalian mungkin mendapati laptop diatas dengan warna berbeda .
Jika ada laptop yang kalian suka namun tidak tercantum pada artikel kali ini , kalian bisa menambahkannya melalui kolom komentar dibawah artikel ini .
Laptop Gaming 5 Jutaan merupakan laptop kelas menengah (mid-end) yang bisa digunakan untuk bermain game pc keluaran terbaru seperti GTA V . Baca Juga : Rakit Komputer “Yang Penting Bisa Main GTA V”
Rata-rata game pc terbaru membutuhkan spesifikasi minimal processor quad-core dan ram atau memory sebesar 4GB keatas . Ternyata untuk mendapatkan sebuah laptop gaming berkualitas , kalian tidak perlu mengeluarkan biaya hingga belasan atau puluhan juta .
Jika kalian berencana untuk beli laptop gaming , dan hanya memiliki budget 5 Jutaan , maka kalian berada pada artikel yang tepat . Karena kali ini NGELAG.com akan menuliskan 10 laptop gaming 5 jutaan terbaik tahun ini dari merek-merek laptop ternama seperti Acer , Dell , Asus , Toshiba dan HP.
Laptop Gaming 5 Jutaan Terbaik
Laptop gaming sangat banyak pilihannya , sehingga untuk membuat artikel ini lebih spesifik , NGELAG.com hanya menuliskan laptop gaming dengan kriteria sebagai berikut :
Harga lebih dari Rp . 5 Juta dan kurang dari Rp . 6 Juta .
Memiliki RAM minimal 4GB
Memiliki Processor Quad-Core
Memiliki ukuran layar minimal 14-Inch
Kenapa ukuran layar kita jadikan sebagai kriteria laptop gaming ? karena untuk bermain game dengan nyaman dan seru , setidaknya kita harus menggunakan monitor 14 Inch , jika kurang dari 14 Inch maka keseruan saat bermain game akan sangat terasa kurang . Sebenarnya untuk bermain game direkomendasikan untuk menggunakan monitor 17 Inch , namun mengingat harga laptop dengan ukuran layar 17 Inch tergolong mahal dan memiliki bobot yang lumayan berat , oleh karena itu NGELAG.com hanya menuliskan laptop gaming 5 Jutaan dengan ukuran layar 14 sampai 15.6 Inch .
HP Pavilion 15-ab121dx 15.6-Inch
HP Pavilion 15-ab121dx 15.6-Inch
Harga HP Pavilion 15-ab121dx : Rp . 5,900,000
Spesifikasi HP Pavilion 15-ab121dx :
Processor : AMD QuadCore A10-8700P
Memory / RAM : 4GB
VGA / Graphics : AMD Radeon R6
Harddisk / Storage : 1 Terabyte
Layar : 15.6 Inch LED
Laptop Gaming HP Pavilion 15-ab121dx merupakan salah satu laptop gaming 5 jutaan , dijual dengan sistem operasi Windows 10 Terbaru .
HP Pavilion 15-ab121dx merupakan salah satu laptop gaming yang sangat banyak digunakan di Indonesia karena harganya yang tidak terlalu mahal juga tidak terlalu murah (tengah-tengah) .
Dengan fitur dual grafis yang dimiliki oleh Asus X550ZE-XX033D , laptop gaming ini sangat nyaman digunakan untuk bermain game – game terbaru seperti GTA V pada pengaturan grafis medium .
Dell Vostro 3458 14-Inch
Dell Vostro 3458
Harga Dell Vostro 3458 : Rp . 5,800,000
Spesifikasi Dell Vostro 3458 :
Processor : Intel® Core™ i3-4005U
Memory / RAM : 4GB
VGA / Graphics : Intel HD Graphics 4400
Harddisk / Storage : 500 GB
Layar : 14 Inch
Laptop Gaming ini memiliki fitur Intel Turbo Boost Technology 2.0 yang memungkinkan penggunanya untuk menekan kinerja processor hingga mencapai frekuensi maksimal .
Pada laptop Dell Vostro 3458 ini , kita dapat merubah frekuensi processor hingga 2.7 GHz .
Lenovo G40-80 80KY002EID 14-Inch
Lenovo G40-80 80KY002EID
Harga Lenovo G40-80 80KY002EID : Rp . 5,700,000
Spesifikasi Lenovo G40-80 80KY002EID :
Processor : Intel Core i3-4030U 1.9GHz
RAM : 4GB
VGA / Graphics : AMD R5 M330 2GB
Harddisk / Storage : 500GB
Layar : 14″ HD
Lenovo G40 sudah terkenal dengan performanya yang mantap , pada seri G40-8080KY002EID ini , laptop dilengkapi dengan vga yang sangat mantap yaitu AMD R5 M330 2GB yang sudah banyak digunakan pada laptop-laptop gaming kelas menengah lainnya .
Dell Inspiron 15-3543A 15.6-Inch
Dell Inspiron 15-3543A
Harga Dell Inspiron 15-3543A : Rp . 5,600,000
Spesifikasi Dell Inspiron 15-3543A :
Processor : Intel Core i3-5005U – 2.00 GHz
RAM : 4GB
VGA / Graphics : AMD R5 M330 2GB
Harddisk / Storage : 1 Terabyte
Layar : 15.6″/Touch
Laptop gaming 5 jutaan selanjutnya datang dari DELL dengan Inspiron 15-3543A . Soal spesifikasi hardware sudah jangan ditanya lagi karena laptop ini terbukti mampu memainkan game-game terbaru tanpa masalah .
Dengan storage yang mencapai 1 Terabyte , membuat kita dapat menginstall game sebanyak-banyaknya tanpa harus takut harddisk menjadi penuh dan menurunkan performa laptop .
Processor : AMD Quad-Core A10-7300 1.9 GHz up to 3.2 GHz
RAM : 4GB
VGA / Graphics : AMD Radeon R7 M265
Harddisk / Storage : 1 Terabyte
Layar : 15.6″
Acer E5-551 merupakan laptop yang bertenaga , sangat cocok digunakan untuk bermain game-game berat . Processornya bisa kita sesuaikan frekuensinya hingga 3.2 Ghz . Dengan bantuan RAM 4GB dan storage yang mencapai 1 Terabyte , kita bisa dengan leluasa menginstall game pc terbaru dan memainkannya pada pengaturan grafis menengah .
Toshiba C55-B1065 15.6-Inch
Toshiba C55-B1065
Harga Toshiba C55-B1065 : Rp . 5,500,000
Spesifikasi Toshiba C55-B1065 :
Processor : Intel Core i3-4005M
RAM : 4GB
VGA / Graphics : Intel HD Graphics 4000
Harddisk / Storage : 500 GB
Layar : 15.6″
Intel HD Graphics 4000 yang dipasangkan pada laptop Toshiba C55-B1065 terbukti memiliki performa yang baik ketika dipadukan dengan processor Intel Core i3 atau Core i5 . Sehingga kalian tidak perlu ragu untuk bermain game pada laptop ini .
Acer Aspire E5-473G-36F4 14-Inch
Acer Aspire E5-473G-36F4
Harga Acer Aspire E5-473G-36F4 : Rp . 5,500,000
Spesifikasi Acer Aspire E5-473G-36F4 :
Processor : Intel Core i3-5005U
RAM : 4GB
VGA / Graphics : Nvidia Geforce GT920M-2GB
Harddisk / Storage : 500 GB
Layar : 14″
Acer Aspire E5-473H-36F4 ini ditenagai oelh Intel Core i3-5005U dan dibantu oleh Nvidia Geforce GT920M-2GB yang merupakan kartu grafis kelas atas untuk laptop yang sudah dikenal oleh para gamer dunia .
LENOVO IdeaPad 100-14-5005U 15-Inch
LENOVO IdeaPad 100-14-5005U
Harga LENOVO IdeaPad 100-14-5005U : Rp . 5,400,000
Spesifikasi LENOVO IdeaPad 100-14-5005U :
Processor : Intel Core i3-5005U – 2.00 Ghz
RAM : 6GB
VGA / Graphics : Nvidia Geforce GT920M-2GB
Harddisk / Storage : 500 GB
Layar : 15″
Laptop gaming Lenovo IdeaPad 100-14-505U ini sama-sama menggunakan VGA Nvidia Geforce GT920M-2GB seperti Acer Aspire E5-473H-36F4 , dengan processor yang sama pula , sehingga kedua laptop ini sangat mampu untuk memainkan game-game terbaru 2016/2017 .
ASUS X540L-JXX022D 15.6-Inch
ASUS X540L-JXX022D
Harga ASUS X540L-JXX022D : Rp . 5,200,000
Spesifikasi ASUS X540L-JXX022D :
Processor : Intel Core i3-5005U – 2.00 Ghz
RAM : 6GB
VGA / Graphics : Nvidia Geforce GT920M-2GB
Harddisk / Storage : 500 GB
Layar : 15″
Laptop gaming 5 jutaan yang terakhir sekaligus laptop gaming termurah pada artikel kali ini diduduki oleh ASUS .
ASUS X540L-JXX022D merupakan pilihan terbaik untuk kalian yang ingin memiliki laptop gaming namun dengan budget yang pas-pasan . Meskipun harganya murah , namun laptop ini memiliki RAM sebesar 6GB , Processor Core i3 kelas menengah dan VGA card dari Nvidia yaitu Geforce GT920M yang merupakan salah satu kartu grafis terbaik untuk laptop .
Itulah tadi 10 laptop gaming 5 jutaan terbaik yang bisa dituliskan pada kesempatan kali ini . Spesifikasi mungkin mengalami perbedaan , karena NGELAG.com menggunakan spesifikasi international yang biasanya berbeda pada tiap negara .
Aksesoris Pendukung Laptop Gaming
Untuk memberikan pengalaman yang lebih baik ketika bermain game menggunakan laptop gaming , kalian bisa menggunakan aksesoris tambahan seperti :
Jika ada yang ingin ditanyakan atau ada laptop gaming 5 jutaan rekomendasi kalian yang tidak tercantum pada list diatas , silahkan mengirimkan komentar .
Laptop Acer Switch Alpha 12 ini bisa berfungsi sebagai laptop dan juga tablet karena layar dan keyboardnya bisa dipisahkan . Acer berambisi untuk merilis sebuah produk laptop yang efisien dan tidak mudah panas seperti laptop lain .
Acer dan tim insinyur nya pun berfikir keras agar bisa menciptakan sebuah laptop berpendingin air namun tetap berukuran kecil , akhirnya Acer Switch Alpha 12 ini menggunakan sistem pendingin air tanpa kipas yang beroperasi menggunakan panas yang dihasilkan dari hardware laptop itu sendiri .
Jadi , jika pada laptop Asus GX700 pengguna harus mencolokan power source tambahan pada perangkat pendingin air , pada laptop Acer ini perangkat pendingin air akan bekerja secara otomatis .
Spesifikasi Acer Switch Alpha 12
http://arstechnica.com | Valentina Palladino
Berikut ini adalah spesifikasi Laptop Acer Switch Alpha 12 :
Konektivitas : USB Type C , HDMI, USB 3.0, USB A dan DisplayPort
Stylus Pen
Dengan spesifikasi seperti ini , ternyata acer tetap menekan harga laptopnya agar tetap terjangkau . Hal ini sesuai dengan kebiasaan Acer yang sudah terkenal akan laptop acer murah berkualitasnya .
Harga Acer Switch Alpha 12 di Indonesia
Pasti kalian bertanya kapan Acer Switch Alpha 12 rilis di Indonesia dan berapa harganya ? Meskipun belum ada berita resmi mengenai tanggal rilis Acer Switch Alpha 12 terutama di Indonesia , namun berikut NGELAG.com berikan sedikit gambaran harganya :
Harga jual Acer Switch Alpha 12 basic edition adalah $599 , harga ini termasuk murah jika melihat spesifikasi dan fungsi 2 in one yang dimiliki laptop ini . Jika dirupiahkan , maka Harga Acer Switch Alpha 12 di indonesia akan berkisar di : Rp . 7,800,000 hingga Rp . 8,000,000 .
Tanggal Rilis Acer Switch Alpha 12
Belum ada keterangan mengenai kapan laptop ini akan dirilis , namun dipastikan dalam waktu dekat ini Acer akan merilis laptop ini bersama dengan dua laptop baru lainnya yaitu Acer Aspire S 13 dan Chromebook 14 for Work .
Untuk mengetahui laptop terbaru acer sudah rilis atau belum , silahkan kunjungi website resminya disini : http://www.acer.com/
Bagaimana ? Tertarik untuk memiliki laptop – laptop diatas ? Menurut saya dengan harga dibawah 10 Juta laptop baru acer ini tergolong murah , karena dengan hanya 1 kali bayar maka kalian bisa memiliki laptop dan sebuah tablet secara bersamaan .
Laptop dan Tablet yang kalian miliki akan mempunyai spesifikasi yang sangat luar biasa karena memiliki RAM 8 GB dan ditenagai oleh processor 6th generation dari Intel , belum lagi teknologi water coolingnya yang masih jarang diaplikasikan pada perangkat mobile .
Razer Luncurkan Laptop Gaming Baru , The New Razer Blade dijual seharga $2000 dengan spesifikasi yang mantap untuk bermain game namun tetap mempertahankan ukuran dan harganya yang masih masuk akal .
Razer Blade edisi 2016 , sudah bisa di pre-order melalui situs resminya dan akan mulai dikirimkan kepada pembeli pada tanggal 31 Maret 2016 .
Harga Razer Blade 2016 ada dua pilihan , pilihan ini dibedakan hanya pada ukuran kapasitas penyimpanan internal yang dimiliki laptop gaming the new razer blade 2016 .
256 GB : US$1,999.99
512 GB : US$2,199.99
Sebagai perbandingan Laptop Gaming Razer versi sebelumnya dijual dengan harga $2399 .
Harga Laptop Gaming The New Razer Blade 2016 Di Indonesia
Meskipun belum pasti kapan Laptop Gaming The New Razer Blade 2016 akan rilis di Indonesia , namun diperkirakan harganya akan berkisar diantara Rp . 26 Juta Hingga 30 Jutaan .
Oktober 2015 – Laptop acer harga 3 jutaan masih tersedia banyak di pasaran . Laptop baru dengan harga murah juga performa yang baik memang menjadi impian kalian . Acer merk yang terkenal Di indonesia ini menyediakan beberapa pilihan Laptop dengan kisaran harga 3 Juta rupiah , kali ini ada 4 Laptop Acer yang masuk daftar Buyer’s Guide bulan ini , kita bakal kasih informasi lengkap mulai dari Harga Laptop Acer sampai ke Spesifikasi Laptop Acer ini . Baca Juga : 10 Laptop Gaming 5 Jutaan Kualitas Terbaik 2016
Oke , mulai dari Laptop yang pertama :
Laptop Acer ES1-111 , dilengkapi Intel Celeron Dual Core N2840 dengan kapasitas RAM 2 GB DDR 3 dan kapasitas penyimpanan sebesar 500 GB HDD. Laptop dengan ukuran layar 11.6 Inch ini sangat cocok untuk keperluan sekolah , pekerjaan atau hanya sekedar untuk berselancar di dunia maya.
Acer Aspire ES1-131, memiliki ukuran layar 11.6 Inch dengan resolusi 1366 x 768 pixel .Menggunakan Processor Intel Celeron N3050 Dual-core 1.60 GHz. Laptop yang menggunakan Windows 8 ini mempunyai RAM 2 GB dan hard disk sebesar 500 GB . Sudah terinstal windows 8.1 yang bisa diupgrade ke Windows 10 secara gratis .
Acer Aspire E3-112-C0C0 CU5B dengan warna Quartz Blue ini memiliki ukuran layar 11,6″ dengan RAM sebesar 2GB dan dilengkapi prosesor Intel Celeron-N2840 2.16 GHz laptop ini beroprasi sangat maksimal menggunakan sistem operasi terbaru dari windows yaitu Win 10.
Acer One-10 , notebook touch screen 10 inch yang memiliki fungsi sebagai 4 gadget sekaligus Dilengkapi Original Windows 8.1 & Office 365 kalian dapat langsung memakainya untuk keperluan sekolah atau entertainment . Memiliki ukuran resolusi 1280 x 800 dengan kualitas hasil gambar yang maksimal karena menggunakan Intel Quadcore Processor yang dipadukan dengan VGA Intel HD Graphics, memiliki fitur Touch screen dan Kapasitas penyimpanan sebesar 500 GB Acer One 10 juga memiliki kemampuan keyboard yang dapat dilepas (Docking Keyboard). Docking keyboard pada Acer One 10 juga dapat dijadikan sebagai Harddisk , karena memiliki kapasitas penyimpanan sebesar 500 GB .
Spesifikasi Acer ES1-131
Processor
Intel Quad Core Z3735F (2M Cache, up to 1.83 GHz)
Memory
2G B RAM, 500 GB Harddisk – 32GB eMMC + Micro SD sampai 64GB
Tipe grafis
Intel HD Graphics
Operating system
Windows 8.1 + Office 365 (bundling)
Itulah beberapa Jenis Laptop Acer Harga 3 Jutaan . Semua barang memiliki garansi yang berbeda-beda , harap teliti sebelum membeli & jika ada pertanyaan silahkan berkomentar .
Spesifikasi Asus GX700 sangat mantap dan terdapat fitur overclocking , oleh karena itu Asus GX700 dilengkapi sistem pendingin yang menggunakan air dan radiator . Hal ini membuat Asus GX700 menjadi laptop yang pertamakali menggunakan sistem pendingin air dan radiator atau Water Cooling System . Asus GX700 menggunakan quad-core Skylake Core i7-6820HK Processor yang merupakan generasi unggulan dari jajaran processor intel . Untuk Melihat Spesifikasi Asus GX700 Lebih lengkap silahkan scrolling ke bawah sedikit 🙂 Karena di artikel ini kalian bisa dapet informasi mulai dari Foto , video , harga , tanggal rilis dan spesifikasi dari Laptop Asus GX 700 ini .
Processor : Skylake Core i7-6820HK 2.7GHz turbo mode sampai of 3.6GHz.
RAM : 64GB
VGA : GTX 980M
Dengan spesifikasi hardware utama sebesar itu , tidak heran jika Laptop ini mempercayakan sistem pendinginannya pada air dan radiator , Processor yang mempunyai fitur turbo mode , mendongkrak kecepatan processor hingga 3.6GHz , ditambah Ram dengan kecepatan 160GB/s DDR4 dan dipadukan sebuah VGA kelas teratas keluaran Nvidia GTX980M
Sistem Pendingin Air
ASUS Global
Memiliki radiator dengan ukuran yang besar , ketika dipasangkan dan dihubungkan dengan nozzle dibagian belakang laptop , sistem memompa air pendingin ke permukaan Processor , GPU dan Memory lalu air kembali ke radiator yang dibantu oleh kipas untuk mendinginkan suhu air kembali seperti semula . Air dengan tekanan tinggi membuat sirkulasi yang sangat baik dan membuat proses pendinginan berjalan maksimal .
http://www.pcworld.com/
Harga Asus GX700 Dan Info Lainnya
Harga laptop ini diperkirakan lebih dari 1500$ , dan sampai sekarang belum ada informasi resmi tentang kapan laptop ini dirilis , Asusu juga menegaskan bahwa , laptop ini masih dalam tahap finishing , mereka ingin meluncurkan laptop ini dengan sempurna . Silahkan tonton video yang diunggah oleh The Verge dibawah ini :