Penulis: Yunita Lestari

  • Video Rekaman Gerhana Matahari Total 9 Maret 2016 Dari Pesawat

    Video Rekaman Gerhana Matahari Total 9 Maret 2016 Dari Pesawat

    Sudah puas dengan video rekaman gerhana matahari 9 maret 2016 yang kalian lihat pada artikel sebelumnya ? Kali ini NGELAG.com mendapatkan sebuah video yang mengabadikan detik – detik terjadinya gerhana matahari yang sebagian besar melintas di wilayah Indonesia melalui pesawat terbang .

    Pada video ini , kalian akan melihat bagaimana proses terjadinya gerhana matahari total 9 maret 2016 melalui udara , pemandangan yang sangat langka ini diabadikan melalui pesawat Alaska Airlines dengan rute Alaska menuju Hawaii .

    Pesawat yang terbang dengan ketinggian 11.000 meter ini , dipenuhi oleh 163 penumpang yang beruntung karena bisa menyaksikan gerhana matahari total dengan durasi 113 detik dari udara . Bahkan orang yang merekam video ini sudah memesan tiket sejak 1 tahun yang lalu agar bisa terbang menuju Hawaii mendekati lintasan gerhana matahari yang sangat jarang terjadi ini .

    Berikut ini videonya :

    Pada video diatas , sangat terlihat jelas perubahan warna langit dan permukaan bumi ketika bulan sejajar dan menutupi matahari . Permukaan bumi terlihat tertutup awan , inilah mengapa sebelumnya diperkirakan bahwa sebagian besar wilayah Indonesia tidak dapat menyaksikan GMT 9 Maret 2016 karena tertutup awan .

    Sungguh sebuah pengalaman yang langka dan berharga bagi para penumpang pesawat tersebut , karena untuk menyaksikan gerhana matahari dari bumi saja sudah sulit , apalagi menyaksikan gerhana matahari total dari ketinggian 11.000 meter di udara ?

  • Apakah Yang Membuat Samsung Galaxy S7 Tahan Air Bahkan Direbus ?

    Apakah Yang Membuat Samsung Galaxy S7 Tahan Air Bahkan Direbus ?

    Apakah Yang Membuat Samsung Galaxy S7 Tahan Air Bahkan Direbus ? Kalian pasti bertanya-tanya setelah menyaksikan video iPhone 6S VS Samsung Galaxy S7 , Mana Yang Kuat Direbus ? yang ternyata Samsung Galaxy S7 merupakan smartphone yang selain tahan air juga tahan terhadap suhu yang sangat ekstrim bahkan direbus dalam air mendidih .

    Yang membuat sebuah smartphone menjadi tahan terhadap air adalah karena konstruksi dari casing smartphone itu sendiri , kita ambil contoh Samsung Galaxy S7 yang disekeliling casing bagian dalamnya terdapat seal-seal yang terbuat dari karet . Seperti yang ditunjukan pada gambar dibawah ini yang merupakan bagian dalam dari Samsung Galaxy S7 :

    Apakah Yang Membuat Smartphone Samsung Galaxy S7 Tahan Air Bahkan Direbus.
    Bagian Dalam Smartphone Tahan Air Samsung Galaxy S7 | JerryRigEverything

    Coba kalian perhatikan gambar diatas , tepat disekeliling frame (bingkai terluar) dari casing yang dimiliki samsung galaxy S7 ternyata melekat sebuah rubber seal yang berwarna abu-abu , seal ini berperan dalam menahan air dan debu untuk masuk kedalam ruang mesin dari Samsung Galaxy S7 .

    Tidak hanya itu , ternyata rubber seal yang melekat pada casing Samsung Galaxy S7 terdapat pada hampir semua komponen input dari smartphone keluaran terbaru yang pada artikel sebelumnya Smartphone ini sempat di Blender dan hancur menjadi serbuk .

    Apakah Yang Membuat Smartphone Samsung Galaxy S7 Tahan Air Bahkan Direbus 2
    Seal Rubber juga terdapat pada kompartmen sim card | JerryRigEverything

    Seperti yang kalian lihat pada video diatas , Smartphone Samsung Galaxy S7 memiliki karet seal yang terdapat pada hampir seluruh komponen seperti : Sim card Compartment , Headphone Jack dan USB Port . Untuk lebih jelasnya , kalian bisa menyaksikan video dibawah ini :

    Jika kalian melewatkan video sebelumnya silahkan baca disini : Samsung Galaxy S7 Selain Tahan Air Ternyata Kuat Direbus Air Mendidih

  • Beginilah Hasilnya Jika iPhone Digilas Tank Baja

    Beginilah Hasilnya Jika iPhone Digilas Tank Baja

    Pernahkah kalian berfikir apa jadinya jika sebuah smartphone digilas oleh sebuah Tank Baja ? apakah akan selamat atau justru akan hancur ?

    Untuk menjawab pertanyaan diatas , ada sebuah video lain dari TechRax yang memperlihatkan sebuah Tank Baja melintas pada sebuah iPhone yang sengaja ditaruh diatas permukaan tanah .

    Penasaran bagaimana hasilnya ? langsung saja simak video dibawah yang memperlihatkan sebuah iPhone 6 Plus digilas oleh sebuah Tank Baja milik tentara Amerika .

    Berikut ini videonya :

    Bagaimana ? sudah puas dengan video diatas yang memperlihatkan sebuah gadget mahal dirusak dengan percuma ? kalau kalian ingin lihat video lainnya , sebelumnya sudah ada video yang memperlihatkan :

  • Kombinasi Lelehan Garam Panas dan Air Jadi Ledakan

    Kombinasi Lelehan Garam Panas dan Air Jadi Ledakan

    Pernah kah kalian mencoba menuangkan lelehan garam panas kedalam air ? tahukah kalian apa yang akan terjadi jika garam yang dipanaskan hingga meleleh lalu dimasukan kedalam air akan terjadi ledakan yang cukup besar suaranya?

    Kali ini NGELAG.com ada sebuah video dari TheBackyardScientist yang akan melakukan sebuah percobaan dimana secangkir garam akan dipanaskan hingga meleleh dan menyala layaknya lava pijar lalu dituangkan kedalam sebuah akuarium yang berisi air dan pada saat yang tepat , garam yang meleleh akan menciptakan sebuah ledakan yang cukup bertenaga hingga memecahkan kaca dari akuarium .

    Penasaran kan apa reaksinya ketika garam panas dituangkan kedalam air ? berikut ini videonya :

    Ngelag.com

  • Apa Jadinya Kalau Samsung Galaxy S7 Di Blender ?

    Apa Jadinya Kalau Samsung Galaxy S7 Di Blender ?

    Pernah lihat smartphone diblender layaknya buah dibuat juice ? Kali ini ada video gila lagi yang mempertontonkan Samsung Galaxy S7 Diblender , Smartphone Samsung terbaru ini harganya lumayan mahal dan berada di kelas atas jajaran smartphone android .

    Channel youtube TechRax seperti biasa ingin menghibur penonton dengan penyiksaan gadget mahal , kali ini dia menggunakan sebuah blender untuk mengetahui apakah sebuah Smartphone Samsung Galaxy S7 bisa hancur jika dimasukan kedalam blender ?

    Penasaran kan ? bagaimana jadinya kalau Samsung Galaxy S7 Di Blender ?

    Pada video diatas terlihat bahwa Samsung Galaxy S7 menjadi hancur dan bubuk seperti kopi walaupun tidak semua bagiannya menjadi bubuk sepenuhnya .

    Sebelumnya ada beberapa video lain yang melibatkan samsung galaxy S7 seperti : Samsung Galaxy S7 Direndam Nitrogen dan iPhone 6S VS Samsung Galaxy S7 , Mana Yang Kuat Direbus ?Meskipun terdengar gila , namun video youtube ini menjadi populer karena memang banyak orang yang senang dan penasaran , bagaimana reaksi sebuah gadget elektronik jika dihancurkan dengan menggunakan alat tertentu seperti yang ditunjukan pada video diatas .

     

  • iPhone 6S VS Samsung Galaxy S7 , Mana Yang Kuat Direbus ?

    iPhone 6S VS Samsung Galaxy S7 , Mana Yang Kuat Direbus ?

    Perbandingan kualitas antara Samsung Galaxy S7 dengan iPhone 6S sering dilakukan , jika biasanya mereka membandingakn performa seperti kamera , layar dan kecepatannya , berbeda dengan perbandingan yang akan hadir pada artikel ini .

    Pada artikel kali ini kalian akan melihat dua buah smartphone high-end yang unggul dipasaran dengan cara direbus dengan air mendidih . Satu diantara kedua smartphone ini akan mati total dan yang satunya lagi akan bertahan dan terus menyala dan beroperasi dengan normal .

    Penasaran mana yang paling tahan iPhone atau Galaxy S7 jika direbus dalam air mendidih ?

    Video diatas merupakan kerjaan TechRax yang terkenal hobby banget merusak gadget-gadget mahal , seperti pada video sebelumnya yang memperlihatkan Samsung Galaxy S7 Direndam Nitrogen dan iPhone Direbus Pakai Crayon .

    Walaupun terkesan buang-buang duit , tapi perlu diakui menonton video seperti ini memberikan sensasi yang menyenangkan .

    Pada video diatas kalian bisa tahu kalau iPhone ternyata tidak kuat panas , smartphone produksi Apple itu lebih cepat mati dan tidak bisa menyala lagi walaupun sudah didinginkan dengan memasukannya kedalam kulkas . Sedangkan Samsung Galaxy S7 yang merupakan produk smartphone terbaru dari Samsung , justru sangat tahan terhadap air mendidih sekalipun , terlihat dengan kemampuan smartphone ini dengan secara otomatis melakukan power off ketika suhu tidak normal terdeteksi . Hebatnya lagi smartphone Samsung Galaxy S7 ternyata masih bisa menyala kembali walau sudah direbus dalam air mendidih selama beberapa menit .

  • Sekarang Tulang Manusia Bisa Diprint

    Sekarang Tulang Manusia Bisa Diprint

    Kemampuan 3D Printer sudah mengalami banyak perkembangan , Inovasi – inovasi terus bermunculan seiring 3D Printer semakin populer dikalangan masyarakat . Dalam dunia medis ternyata 3D Printer kini digunakan untuk mencetak bagian tubuh manusia terutama tulang .

    Pada artikel kali ini , NGELAG.com akan memperlihatkan sebuah video yang menunjukan sebauh 3D Printer yang dapat mencetak tulang manusia untuk mengganti tulang pada pasien yang kecelakaan atau mengalami kerusakan tulang karena osteoporosis .

    Ilmuan menamakan alat ini sebagai 3D Bioprinter . Selain tulang , alat print ini bisa mencetak organ tubuh manusia lainnya seperti : Cartilage dan Otot manusia.

    Alat ini memakan waktu selama 10 Tahun dalam pengembangannya , penelitian dilakukan di Wake Forest Institute dan dikenal sebagai sebuah “regenerative medicine”  , dan sekarang printer ini disebut sebagai trobosan terbaik dalam dunia medis .

    Percobaan dilakukan dengan mengimplant organ buatan hasil print seperti tulang telinga dan otot pada tubuh tikus percobaan . Hasilnya sangat mengejutkan , setelah 2 bulan terimplant dalam tubuh tikus percobaan , tulang telinga bisa mempertahankan bentuk dan otot buatannya pun mampu berkembang dengan aliran darah dari tubuh tikus tersebut .

    Proses pembuatan organ dengan 3D Printer ini , sangat rumit . Namun untuk lebih singkatnya , pertama-tama dokter melakukan MRI Scan pada tubuh pasien untuk mengetahui bentuk asli organ tubuh yang dimiliki pasien , setelah struktur didapat , barulah 3D Printer ini melakukan pencetakan organ buatan dengan struktur yang sama persis dengan hasil yang didapat dari MRI Scan .

     

  • Begini Jadinya Jika iPhone Direbus Pakai Crayon

    Begini Jadinya Jika iPhone Direbus Pakai Crayon

    Pernah lihat iPhone direbus menggunakan crayon ? penasaran ingin tau bagaimana reaksi smartphone high-end iPhone 6s ketika direndam kedalam cairan crayon panas yang meleleh ?

    Kali ini NGELAG.com mendapatkan sebuah video baru yang memperlihatkan sebuah smartphone produksi terbaru dari Apple yang dimasukan kendalam panci berisi crayon panas yang meleleh .

    Video dibawah ini didapat dari channel youtube populer TechRax , yang memang hobby merusak smartphone dan gadget – gadget mahal seperti pada video sebelumnya : Samsung Galaxy S7 Direndam Nitrogen .

     

    iPhone Dimasukan Kedalam Cairan Crayon Panas

    Suka dengan video-video aneh dan ekstreme dalam dunia teknologi , sains dan gadget ? kunjungi terus website NGELAG.com karena kalian akan menemukan kumpulan video aneh yang seru buat ditonton.