Penulis: Agung Ahmawan

  • 10 Gadget Paling Populer Di Tahun 2015

    10 Gadget Paling Populer Di Tahun 2015

    Tidak terasa kita sudah berada di penghujung tahun 2015 , banyak sekali yang terjadi di tahun 2015 terutama produk-porduk yang berbau teknologi .

    Penemuan dan inovasi terus berdatangan , era globalisasi kini semakin kita rasakan , teknologi yang terus berkembang membuat kita merasa takjub karena kecanggihannya , tahun 2015 merupakan tahun yang sangat bersejarah karena banyak sekali perubahan dalam dunia teknologi yang dapat kita rasakan .

    Kali ini ngelag.com akan mereview kembali apa saja yang telah terjadi di tahun 2015 ini , dan pada artikel kali ini kita akan melihat 10 Gadget Paling Populer Di Tahun 2015 .

    [toc]

    Light L16

    10 Gadget Paling Populer Di Tahun 2015
    Light L16 | source : light.co

    Kamera ini sangat populer dan banyak diperbincangkan banyak orang , keunikan kamera ini adalah karena memiliki 16 buah lensa berbeda . Kamera ini dapat mengoperasikan 10 lensa pada saat yang bersamaan untuk mengambil sebuah gambar.

    Light L16 Camera , menjadi sesuatu yang unik dan ekstrim karena designnya yang tidak biasa , belum lagi proses pengambilan 10 gambar dari lensa yang berbeda dalam 1 waktu tentu membutuhkan sebuah software khusus yang bisa mengoperasikan banyak lensa tanpa memakan waktu yang lama . Hasil foto dari lensa yang berbeda sudut ini nantinya bisa kalian gabung menjadi sebuah foto dengan ukuran yang besar , resolusi yang tinggi dan tentunya sudut pandang yang sangat luas . Harga Light L16 Camera yang diluncurkan pada awal november 2015 kemarin ini mencapai $1,699 atau sekitar 23 Juta Rupiah.

    Samsung 16TB SSD

    10 Gadget Paling Populer Di Tahun 2015
    Samsung 16TB SSD

    SSD adalah teknologi sarana penyimpanan data super cepat , SSD merupakan singkatan dari Solid State Drive , cara kerja SSD berbeda dengan Hard Disk , pada SSD penyimpanan dan proses read & write dilakukan secara digital , sedangkan Harddisk masih menggunakan cakram (Analog) .

    Kemampuan SSD yang dapat melakukan proses data yang sangat cepat membuat harganya sangat mahal , Untuk SSD berkapasitas 960 GB saja PATRIOT membandrol harga sebesar 6.5 Juta Rupiah,  tentu bisa kalian bayangkan sendiri berapa harga SSD Samsung dengan kapasitas 16TB ini .

    LittleBits Gizmos & Gadgets kit

    10 Gadget Paling Populer Di Tahun 2015 3
    LittleBits Gizmos & Gadgets kit

    LittleBits meluncurkan produk yang bertujuan untuk memberikan edukasi kepada anak – anak dalam mempelajari pemrograman , logika dan robotika . Designnya yang unik karena memiliki warna yang mencolok diharapkan dapat membuat anak-anak tertarik untuk mencobanya .

    Dengan memberikan anak pendidikan dunia pemrograman , logika dan robotika anak dapat mengerti bagaimana smartphone dan alat elektronik lainnya bekerja .

    Garmin Varia

    10 Gadget Paling Populer Di Tahun 2015
    Garmin Varia

    Pada tahun 2013 tercatat sebanyak 741 orang meninggal dunia akbiat kecelakaan saat mengendarai sepeda . Hal ini yang membuat GARMIN merasa perlu menciptakan gadget yang mampu meningkatkan keselamatan dalam berkendara khususnya sepeda pada hal ini .

    Garmin Varia dapat merubah sepedah antik kalian menjadi sepedah hi-tech , dilengkapi radar yang memberi tahu pengguna sepeda jika ada kendaraan lain yang mendekat , dan beberapa fitur lainnya yang mampu menekan angka kecelakaan sepda .

    DJI Inspire

    10 Gadget Paling Populer Di Tahun 2015
    DJI Inspire

    Ini adalah tipe paling populer yang dimiliki DJI , selain memiliki harga yang mahal dan design yang bagus , ternyata kemampuan quad-copter ini sangat baik karena dapat melakukan perekaman area dari udara dengan lebih mudah karena kameranya didesign lebih fleksibel dan dapat meningkatkan stabilitas gambar atau video yang direkam oleh DJI Inspire ini .

    OnePlus 2

    10 Gadget Paling Populer Di Tahun 2015
    OnePlus 2

    Hape Cina , apa yang kalian bayangkan ketika mendengar kalimat “Hape Cina” ? OnePlus 2 tentu diluar bayangan anda , Smartphone asal China ini hadir dengan spesifikasi hardware yang mewah namun memiliki harga yang sangat murah , tidak heran OnePlus 2 sempat menjadi bahan perbincangan pada media online yang secara khusus membahas smartphone .

    New Horizons Probe

    10 Gadget Paling Populer Di Tahun 2015
    New Horizons Probe

    New Horizons Probe merupakan satelit milik NASA yang diluncurkan pada tahun 2006 , dan pada tanggal July 14, 2015 kemarin satelit yang tugasnya mengambil foto dari planet pluto ini berhasil mengirimkan foto-foto high definition dari planet terjauh dari tata surya kita . Hasil fotonya menjadi trending topic karena sangat keren dan menakjubkan untuk dilihat .

    Google self-driving car

    10 Gadget Paling Populer Di Tahun 2015
    Google self-driving car

    Mobil yang diciptakan untuk digunakan oleh manusia namun tidak untuk dikemudikan oleh manusia ini merupakan salah satu dari sekian banyak project yang dilakukan oleh google . Google Self Driving Car sebelumnya menjadi booming setelah berita mengenai mobil self driving google kena tilang polisi ? banyak orang yang penasaran dengan kemampuan mobil ini . Namun sayangnya google belum berencana untuk memasarkan produk ini , mereka hanya membuat mobil ini untuk tujuan penelitian dan pembelajaran saja.

    Self-balancing scooters

    10 Gadget Paling Populer Di Tahun 2015
    Self-balancing scooters

    Alat ini sering dipakai oleh artis seperti Justin Bieber dan Wiz Khalifa hal ini membuat Self Balancing Scooters menjadi terkenal .

    Gadget ini menggunakan dinamo dan sensor yang akan secara otomatis menggerakan dinamo ke arah yang seimbang , sehingga penggunannya tidak akan terjatuh walaupun gadget ini tidak dilengkapi dengan pegangan atau kemudi .

    Microsoft HoloLens

    10 Gadget Paling Populer Di Tahun 2015
    Microsoft HoloLens

    Microsoft HoloLens adalah kaca mata yang jika digunakan maka pemakainya akan melihat object hologram disekelilingnya , sensasi yang diberikan dengan memakai HoloLens akan seperti film-film sci-fi. Alat ini katanya akan digunakan untuk melakukan pembedahan pada astronaut diluar angkasa .

    Itulah tadi 10 Gadget Paling Populer Di Tahun 2015 , artikel ini diambil dari website berita harian TIME , ngelag.com menjadikan artikel tersebut dalam bahasa Indonesia agar lebih menarik dan mudah dimengerti untuk masyarakat indonesia yang gila teknologi . Artikel ini juga dimuat dalam bentuk video yang bisa kalian tonton disini :

    Sampai ketemu di artikel Best Of 2015 lainnya .

  • 3 Mobil Melayang Secara Misterius Di China

    3 Mobil Melayang Secara Misterius Di China

    China , Kejadian aneh dan misterius terjadi pada sebuah persimpangan jalan di daerah Xingtai, China akhir pekan kemarin .

    Pada video rekaman CCTV yang terpasang pada lokasi kejadian terlihat mobil yang datang dari arah utara dan berhenti di persimpangan mendadak melayang secara misterius bersama dua mobil lainnya . Awalnya penyebab kejadian aneh ini belum diketahui , namun akhirnya setelah diteliti dan adanya informasi dari Daily Telegraph UK , penyebab 3 mobil melayang secara misterius ini adalah kabel yang melintang di persimpangan jalan tersebut .

    Berita mengenai mobil yang melayang secara misterius di china ini mendadak terkenal dan booming setelah ribuan orang membagikan berita ini melalui social media .

    Jika dilihat pada video diatas , sangat jelas bahwa ada sesuatu yang nyangkut pada mobil minibus warna putih yang melaju dari utara , hal ini menyebabkan minibus terangkat dan kedua mobil didekatnya ikut terangkat karena kabel yang tertarik oleh mobil minibus tersebut tepat berada dibawah kedua mobil lainnya.

    Untungnya , tidak ada korban yang disebabkan oleh kejadian ini .

  • 3D Printer , Teknologi Yang Mengubah Segalanya

    3D Printer , Teknologi Yang Mengubah Segalanya

    3D Printer adalah teknologi revolusioner yang mampu mengubah berbagai aspek kehidupan manusia , 3D Printer digunakan untuk mempermudah pekerjaan manusia pada bidang Kedokteran , Konstruksi dan bahkan Kegiatan Astronomi sekalipun.

    Pada artikel kali ini , ngelag.com akan membahas keajaiban yang telah dilakukan oleh 3D Printer ini , namun sebelumnya mari kita lihat dulu sejarah dari 3D Printer ini .

    Baca Juga : Mobil Hasil 3D Printing Pertama Ini Harganya Mencapai 700 Juta

    Baca Juga : 5 Kickstarter 3D Printing Terbaik Oktober 2015

    Sejarah 3D Printer

    Pada tahun 80-an sebenarnya teknologi ini sudah mulai terlihat perkembangannya , dimulai dengan sebuah alat yang mampu mencetak sebuah prototype dari sebuah produk dalam waktu yang sangat cepat , alat yang disebut Rapid Prototyping (RP) technologies inilah yang disebut-sebut sebagai cikal bakal dari 3D Printer yang kini kian banyak bermunculan .

    RP Technologies dikembangkan oleh Dr Kodama di jepang pada tahun 1980 , namun sayangnya Dr Kodama tidak berhasil melengkapi dan menyerahkan detil spesifikasinya saat mendaftarkan paten temuannya tersebut , pedahal sudah melewati batas waktu yaitu 1 tahun setelah pendaftaran hak paten .

    Namun pada tahun 1986 Charles (Chuck) Hull , ternyata berhasil membuat stereolithography apparatus (SLA) yaitu 3D Printer pertama didunia yang berhasil mendapatkan hak paten . Sebenarnya Hul telah mengembangkan SLA sejak tahun 1984 , kini Hull menjadi co-founder dari perusahaan yang bergerak di bidang 3D Printing terbesar didunia yaitu 3D Systems Corporation.

    Foto 3D Printer Pertama Didunia SLA ngelag.com
    Foto 3D Printer Pertama Didunia SLA | 3DSystem

    Kini baik Dr Kodama maupun Charles (Chuck) Hull dikenang sebagai bapak 3D Printer dunia . Karena berkat mereka berdualah 3D Printer kini mampu merubah kehidupan manusia .

    Peran 3D Printer Dibidang Kedokteran dan Kesehatan

    Tahu kah kalian bahwa 3D Printer dapat mencetak organ penggani tubuh manusia ? Contohnya 3D Printer pernah membuat sebuah Rahang, tulang pinggul, dan tulang punggung pengganti , lalu semua tulang tersebut digunakan pada tubuh manusia melalui proses operasi . Berikut ini beberapa organ tubuh manusia yang dibuat menggunakan 3D Printer :

    Transplantasi Rahang Atas

    Rahang Hasil Printer 3D ngelag.com
    Rahang Hasil Printer 3D

    Belakangan ini seorang pria berusia 41 tahun asal India yang terkena kangker harus rela kehilangan rahang atas nya dan Osteo3D sebuah perusahaan yang bergerak di bidang 3D Printing spesialis dunia kesehatan akhirnya membuat sebuah rahang menggunakan 3D Printer dengan bantuan CT Scan .

    Transplantasi Tulang Tengkorak

    Tempurung Kepala Tengkorak Hasil Printer 3D ngelag.com
    Tempurung Kepala Tengkorak Hasil Printer 3D

    Ketika seorang wanita berusia 22 tahun menderita kondisi yang menyebabkan tulang tengkoraknya mengalami penebalan , seorang ahli dari University Medical Center (UMC) merencanakan transplantasi tulang tengkorak untuk menghentikan penderitaan pasien yang terus mengalami sakit kepala karena meningkatnya tekanan pada otak pasien tersebut .

    Baca Juga : Proses Produksi Mobil 3D Printing Pertama Didunia

    Tempurung Kepala Tengkorak Hasil Printer 3D ngelag.com 2
    Tempurung Kepala Tengkorak Hasil Printer 3D 2

    Operasi ini dilakukan pada tahun 2014 lalu dan pasien kini telah sembuh dari penyakit yang dideritanya.

    Transplantasi Tulang Punggung Manusia

    Tulang Punggung Hasil Printer 3D ngelag.com
    Spinal Hasil Printer 3D

    Pada bulan Agustus 2014 lalu , seorang anak laki-laki asal China yang baru berusia 12 tahun , sudah harus menderita karena tumor pada tulang belakangnya yang mengakibatkan kelumpuhan . Lalu untuk mencegah tumor yang dideritanya terus menjalar ke bagian tubuh lainnya , proses pengangkatan tumor pun dilakukan , karena tulang belakang anak tersebut mau tidak mau ikut terangkat , akhirnya sebuah tulang belakang hasil printer 3 dimensi pun ditanam untuk menggantikan tulang yang terinfeksi tumor .

    Tulang Punggung Hasil Printer 3D ngelag.com 2
    Proses Transplantasi Tulang Punggung Hasil Printer 3D

    Transplantasi Tulang Tumit

    Tulang Tumit Hasil Printer 3D ngelag.com
    Tulang Tumit Hasil Printer 3D

    Len Chandler , adalah seorang wanita berumur 71 tahun yang merupakan pasien kangker tulang tumit , dokter terpaksa harus mengamputasi tulang tumitnya , dan Len Chandler akan sulit untuk berjalan lagi . Namun akhirnya team ahli dari Commonwealth Scientific and Industrial Research Organisation (CSIRO) berusaha untuk nenek ini bisa berjalan lagi .

    Akhirnya sebuah tumit buatan berbahan titanium di implant untuk mengganti tumit yang telah diangkat , struktur tumit titanium ini dibuat menggunakan Printer 3 Dimensi .

    Transplantasi Tulang Pinggul

    Tulang Pinggul Hasl Printer 3D ngelag.com
    Tulang Pinggul Hasl Printer 3D

    Seorang anak gadis berusia 15 tahun asal Swedia , menderita penyakit bawaan yang mengakibatkan deformasi pada tulang pinggul kirinya . Dokter pun mengatakan bahwa kecil kemungkinan pasien untuk bisa berjalan lagi . Namun para dokter mencoba mencari solusi lain dengan menghubungi perusahaan Mobelife yang bergerak di bidang manufaktur organ transplantasi .

    Akhirnya sebuah tulang pinggul tiruan dibuat menggunakan bahan titanium dengan 3D Printer , akhirnya operasi pun dilakukan pada tahun 2012 , dengan menghubungkan tulang pinggul tiruan ini pada tulang aslinya menggunakan sekrup dan baud akhirnya setelah 18 bulan , gadis tersebut mampu berjalan secara normal kembali.

    Jantung Buatan Printer 3D

    Jantung Tiruan Rencananya Akan Dibuat Menggunakan Printer 3D ngelag.com
    Jantung Tiruan Rencananya Akan Dibuat Menggunakan Printer 3D

    Kedepannya , membuat jantung tiruan akan mungkin dilakukan dengan menggunakan bahan dasar sel tubuh pasien itu sendiri .

    Bahkan sebelumnya Universitas Louisville membuat jantung tiruan dari seorang bayi berusia 14 bulan , yang jantungnya mengalami kerusakan dan memerlukan tindakan operasi , Akhirnya dokter membuat jantung tiruan berbahan dasar filamen fleksibel yang digunakan sebagai jantung simulasi untuk memperkecil kesalahan pada saat operasi dilakukan .

    Jantung tiruan tersebut diprint menggunakan 3D Printer berdasarkan hasil CT Scan jantung pasien , dengan demikian dokter akan mengetahui kondisi jantung bayi secara langsung tanpa harus melakukan pembedahan terlebih dahulu.

    Peran 3D Printer Dibidang Konstruksi Bangunan

    Ternyata 3D Printer bisa digunakan untung membangun rumah , Di China , perusahaan bernama WinSun berhasil membangun 10 rumah hanya dalam waktu 1 hari pada tahun 2014 lalu . Berikut ini ngelag.com lampirkan video 3D Printer yang membangun rumah :

    teknologi ini dinilai sangat bermanfaat karena dapat mempercepat pembangunan pada daerah tertinggal , kawasan bencana dan rumah darurat pengungsian .

    Membuat Makanan Dengan 3D Printer

    NASA belakangan ini telah melakukan penelitian akan kemungkinan penggunaan 3D Printer untuk membuat makanan bagi para astronaut di luar angkasa . Hal ini bertujuan agar para Astronaut dapat memiliki kebebasan dalam memilih dan membuat makanannya sendiri secara praktis saat bertugas di luar angkasa .

    NASA telah menggelontorkan dana sebesar $125,000 untuk menjalankan penelitian ini yang dilakukan oleh a Small Business Innovation Research (SBIR) .

  • 5 Kemampuan Robot Yang Mencengangkan

    5 Kemampuan Robot Yang Mencengangkan

    Pernahkah terfikir oleh kalian jika pegawai pabrik nanti akan digantikan oleh robot ? tentu hal tersebut sangat mencengangkan terutama bagi mereka yang bekerja di pabrik .

    Namun ternyata bukan itu saja penyebab mengapa robot begitu fenomenal belakangan ini , dilansir melalui Yahoo , ternyata beberapa robot memiliki kecerdasan yang melebihi manusia , berikut ini 5 kemampuan robot yang mencengangkan , selamat menikmati 🙂

    Baca Juga : Di Cina , Bikin Jembatan Udah Pake Robot
    Baca Juga : Robot Yang Lebih Handal Dari Pada Pembalap

    Robot Yang Belajar Menulis

    5 Kemampuan Robot Yang Mencengangkan 4
    Membuat Artikel Berdasarkan Trend | Automated Insight

    Diluar negeri , tulisan artikel pada koran ditulis menggunakan sebuah software , bukan hasil ketikan manusia . Software yang disebut natural language generation , disediakan oleh perusahaan seperti Automated Insights , software tersebut merupakan sebuah sistem kecerdasan buatan yang akan secara otomatis menulis sebuah artikel berdasarkan trend masyarakat , bahkan seperti yang dilansir melalui Motherboard , software seperti ini bisa membuat cerita fiksi dengan membaca cerita orang lain .

    Robot Yang Bisa Bermimpi

    5 Kemampuan Robot Yang Mencengangkan 2
    Visualisasi Mimpi

    Beberapa bulan yang lalu google menciptakan sebuah sistem kecerdasan buatan yang diberi nama Deep Dream system .

    Cara kerjanya sebenarnya ialah mengambil gambar dari internet lalu merubah gambar tersebut menjadi gambar yang aneh layaknya gambar dalam mimpi dalam tidur manusia .

    5 Kemampuan Robot Yang Mencengangkan 2
    Deep Dream system | Google Research 

    Robot Yang Bisa Berbohong

    Tahun 2009 lalu di swiss sekelompok peneliti sedang mempelajari beberapa robot dan terdapat sebuah robot yang belajar untuk menyembunyikan niat mereka dan bahkan sengaja menipu satu sama lain untuk menimbun lebih banyak sumber daya untuk diri mereka sendiri .

    Robot Yang Bisa Membaca Emosi Seseorang

    5 Kemampuan Robot Yang Mencengangkan 5
    Robot yang sedang mendeteksi emosi saya haha

    Baru-baru ini , Microsoft merilis sebuah Robot kecerdasan buatan yang disebut Emotion API project , sebuah cloud-base engine yang bisa mendeteksi emosi seseorang dari ekspresi wajahnya .

    Emosi yang dideteksi oleh robot ini antara lain : anger (kemarahan), contempt (rasa bencian), disgust (rasa jijik), fear (rasa takut), happiness (kegembiraan), sadness (kesedihan), dan surprise (keterkejutan).

    Untuk kalian yang ingin mencobanya kalian bisa mengunjungi nya langsung di website projectoxford.ai .

    Robot Yang Bisa Membuat Robot Yang Bisa Membuat Robot haha

    5 Kemampuan Robot Yang Mencengangkan 6
    3d Printer , printing 3d Printer

    Ini pasti impian kalian semua , punya robot yang bisa membuat robot untuk membuat robot yang bisa membuat robot hahahaha

    Kita ambil contoh saja 3D Printer , printer yang sedang booming belakangan ini ternyata bisa digunakan untuk membuat 3D Printer , walaupun hanya bagian luarnya saja tentu hal ini sangat menyenangkan karena kita hanya perlu membeli komponen elektroniknya saja , namun hal ini tentu mengerikan bagi para produsen 3D Printer .

    Itulah tadi 5 Kemampuan robot yang mencengangkan , ngelag.com menulis artikel ini untuk memberikan kalian pengetahuan lebih dalam mengenai robot dan kecerdasan buatan . mudah-mudahan bermanfaat .

    Baca Juga : Di Cina , Bikin Jembatan Udah Pake Robot
    Baca Juga : Robot Yang Lebih Handal Dari Pada Pembalap

     

  • 10 Kegagalan Teknologi Paling Parah Sepanjang Masa

    10 Kegagalan Teknologi Paling Parah Sepanjang Masa

    Hari ini , ngelag.com baru saja membaca sebuah artikel di yahoo mengenai Kegagalan Teknologi Paling Parah Sepanjang Masa , dan untuk itu ngelag.com merangkumnya menjadi sebuah artikel berbahasa indonesia .

    Ternyata jika sebelumnya kalian membaca artikel tentang mereka yang berhasil di bidang teknologi , ada juga mereka yang gagal total dalam dunia yang canggih ini . Project teknologi dibawah ini bukan sembarang project karena memakan biaya yang cukup fantastis dan sangat merugikan ketika mengalami kegagalan .



    1 . Mars Climate Orbiter

    1 Kegagalan Teknologi Paling Parah Sepanjang Masa Mars Climate Orbiter
    NASA/JPL/Corby Waste

    Pada tahun 1998 sebuah pesawat ruang angkasa seharga 193.000.000 U.S. dollars kalau di ke rupiahkan menggunakan google jadi 2.64383562 trillion Indonesian rupiahs , pokoknya pesawat ini harganya sangat mahal , oleh karena itu berada di posisi nomor 1 pada list kali ini .

    Pesawat ini hilang entah kemana karena kesalahan team insinyur dari perusahaan Lockheed Martin , sejak tahun 1990 , NASA sudah menggunakan satuan internasional (SI) dalam membangun sebuah pesawat ruang angkasa , namun team dari Lockheed Martin malah menggunakan satuan lokal (Inggris) .

    Akibatnya pesawat selalu salah dalam melakukan pengukuran dan tentu saja sistem navigasi nya menjadi kacau karena mengukur jarak , kecepatan , kordinat dll dalam satuan yang tidak singkron dengan sistem satuan internasional .

    2 . Healthcare.gov

    2 Kegagalan Teknologi Paling Parah Sepanjang Masa Healthcare
    Healthcare/USAToday

    Pada tahun 2013 lalu , website milik pemerintah Amerika yang dibuat untuk memberikan layanan kesehatan untuk masyarakat ini tidak beroprasi sebagai mana mestinya .

    Sama seperti website Revolusimental.go.id yang belakangan ini ramai dibicarakan , website healtcare.gov ketika diakses oleh masyarakat , sering sekali muncul halaman eror , halaman tidak ditemukan hingga server yang kehabisan resource .

    Biaya yang dihabiskan untuk membentuk website yang tidak “Profesional” ini sekitar 70 Juta . USD hingga 600 Juta USD , ternyata ada juga website abal-abal yang lebih mahal daripada Revolusimental.go.id haha . Tapi sekarang website healthcare sudah beroprasi secara profesional .

    3 . Revolusimental.go.id

    3 Kegagalan Teknologi Paling Parah Sepanjang Revolusimental
    KASKUS/Revolusimental

    Kalau ini baru beberapa bulan kebelakang kejadiannya , Website yang diresmikan oleh Menteri Koordinator PMK Puan Maharani ini , dalam pembuatannya menyiapkan dana APBNP 2015 sebesar Rp 140 miliar , mau persiapan bikin website apa mau judi online haha .

    Lalu , kata Asisten Deputi Kebudayaan Kemenko PMK Herbin Manihuruk , website ini sebenarnya hanya memakan biaya tidak lebih dari Rp 20 Juta saja .

    Website biaya pembuatannya sampai 20 Juta ? pasti keren tuh , pake dedicated server jadi cepet akses nya dan designya pasti keren . 

    Sayangnya website yang konon akan membawa revolusi mental masyarakat ini ternyata hanya memakai shared hosting yang setahunnya gak nyampe 1 juta ditambah design hasil comot website pemerintahan amerika , ya kalau di itung-itung sih 1 juta per tahun juga gak sampe tuh buat bikin website kaya gitu . Sampe sekarang websitenya belum jadi haha .

    4 . Windows Vista

    4 Kegagalan Teknologi Paling Parah Sepanjang Windows Vista
    Wikipedia / JamesWeb

    Kejadiannya dimulai pada tahun 2006 , Windows Vista , disebut-sebut akan menjadi penerus Windows XP , memakan waktu selama lebih dari 5 tahun dalam pembuatannya , Sistem operasi ini ternyata tidak lebih baik dibanding versi windows sebelumnya , windows vista juga terkenal karena lambat dan kegagalannya diperparah dengan kemunculan Iklan Mac :

    5 . American Airlines

    5 Kegagalan Teknologi Paling Parah Sepanjang Masa American Airline
    American Airlines 

    Pada april 2013 , American Airlines menunda 400 jadwal penerbangan karena mengalami masalah pada sistem computernya .

    American Airlines memiliki sistem reservasi tiket yang disebut Sabre , pada hari itu mendadak sistem tersebut tidak bisa diakses , hal ini menyebabkan kegiatan di bandara terhambat seperti pencetakan boarding passes, Chek In Online, Sistem tiket, dan melacak barang penumpang .

    6 . UMPCs

    6 Kegagalan Teknologi Paling Parah Sepanjang Masa UMPC
    VIA Gallery

    Sebelum smartphone populer , ada sebuah gadget yang disebut Ultra-mobile PCs , konsepnya keren yaitu komputer mobile , lebih mobile dari pada laptop sekalipun karena ukurannya yang super kecil .

    Namun produk ini tidak sukses dan laku di pasaran karena selain mahal , gadget ini juga cepat panas .

    7 . Walmart’s online fire sale

    7 Kegagalan Teknologi Paling Parah Sepanjang Masa Walmart
    Walmart

    2013 menjadi tahun yang sulit terlupakan oleh Walmart Online , pada saat itu tepatnya bulan november , sedang berlangsung event flash sale ,  namun karena kesalahan sistem pada website , membuat sebuah Infocus seharga $600 malah dijual dengan harga yang sangat murah yaitu $8 saja  .

    Seketika penjualan atas barang tersebut meningkat sangat tajam , sayangnya pihak walmart enggan meneruskan transaksi tersebut dengan mereka yang sudah memesan barang tersebut dengan harga $8.

    8 . Motorola Rokr E1

    8 Kegagalan Teknologi Paling Parah Sepanjang Masa Motorola
    Motorola

    Telepon seluler pertama yang bisa memainkan musik melalui iTunes , Dengan design yang unik dan ukuran yang kecil , ternyata Motorola Rokr E1 ini juga memiliki kapasitas penyimpanan yang kecil yaitu hanya muat 100 lagu .

    Hal tersebut membuat handphone ini hanya bertahan hingga tahun 2007 atau hanya 2 tahun di pasaran dengan hasil penjualan yang mengecewakan.

    9 . Blackberry blackout

    9 Kegagalan Teknologi Paling Parah Sepanjang Masa Blacberry
    Blackberry

    Pada Oktober 2011 , pengguna Blackberry tidak bisa terhubung kedalam jaringan internet selama 4 hari , hal ini membuat para pengguna BB tidak bisa BBMan , membuka email bahkan browsing di dunia maya .

    Karena kesal banyak pengguna Blackberry yang akhirnya memilih pindah ke smartphone Android dan iPhone . Akibatnya Blackberry rugi 54 Juta USD .

    10 . MySpace

    10 Kegagalan Teknologi Paling Parah Sepanjang Masa Myspace
    Myspace.com

    2011 , adalah tahun yang menjadi saksi sejarah dimana untuk pertama kali sebuah social network terbesar saat itu mendadak anjlok dalam waktu yang singkat setelah Facebook mendominasi .

    Social media seharga 580 Juta USD ini harganya turun drastis menjadi 35 Juta USD dalam waktu 6 tahun saja . Tapi MySpace tidak langsung gulung tikar begitu saja , buktinya sampai saat ini masih ada yang menggunakannya.

     

  • 7 Astronaut Dengan Durasi Tinggal Di Ruang Angkasa Paling Lama

    7 Astronaut Dengan Durasi Tinggal Di Ruang Angkasa Paling Lama

    Kebayang gak ? Kalau kalian musti terbang ke ruang angkasa dan kalian gak bakal bisa balik lagi ? Itulah resiko seorang astronaut , di ruang angkasa sangat mudah bagi kalian untuk terbang jauh tanpa arah , meninggalkan keluarga dan kerabat .

    Selain itu ditambah kalian harus kerja keras agar misi yang membuat kalian terbang keluar angkasa terselesaikan . Setiap detik , aktivitas kalian dimonitor secara ketat , satu kesalahan fatal saja bisa bikin kalian gak balik lagi ke bumi .

    SCOTT KELLY (342 Hari)

    7 Astronaut Dengan Durasi Tinggal Di Ruang Angkasa Paling Lama kelly ngelag.com
    SCOTT KELLY

    Saat ini Scott Kelly sudah menjalani 226 hari dalam International Space Station , terbang pada tanggal 27 Maret 2015 lalu , skot kelly dijadwalkan untuk tetap berada di ISS selama 342 hari . Hampir 1 tahun jauh dari bumi Scott Kelly ditemani Mikhail Kornienko sesama astronaut dari Rusia .

    Scott Kelly juga kerap mengunggah hasil foto dari ISS melalui akun twitternya :

    MICHAEL LOPEZ-ALEGRIA (215 Hari)

    7 Astronaut Dengan Durasi Tinggal Di Ruang Angkasa Paling Lama lopez ngelag.com
    MICHAEL LOPEZ-ALEGRIA

    MICHAEL LOPEZ-ALEGRIA , terbang pada bulan September 2006 dan kembali ke bumi pada bulan april 2007 , sebelumnya dia sudah 3 kali pulang pergi ke luar angkasa .

    MICHAEL BARRATT (199 Hari)

    7 Astronaut Dengan Durasi Tinggal Di Ruang Angkasa Paling Lama barratt ngelag.com
    MICHAEL BARRATT

    Berangkat pada Bulan Maret 2009 dan kembali ke bumi pada bulan Oktober , Kedatangannya ke ruang angkasa disambut beragam hal menarik , diantaranya dia menyaksikan kedatangan Japanese cargo vehicle (HTV) untuk pertama kalinya .

    TERRY VIRTS (199 Hari)

    7 Astronaut Dengan Durasi Tinggal Di Ruang Angkasa Paling Lama virts ngelag.com
    TERRY VIRTS

    Terry Virts berangkat pada  December 2014 dan kembali pada bulan Juni 2015 , sebelumnya dia sudah 3 kali pergi ke ruang angkasa .

    DAN BURSCH (196 Hari)

    7 Astronaut Dengan Durasi Tinggal Di Ruang Angkasa Paling Lama bursch ngelag.com
    DAN BURSCH

    Sebelumnya , dia sudah 3 kali menjalani misi ruang angkasa sebelum dia terbang ke ISS , Misi yang terakhir terjadi diantara tahun 2001 sampai 2002 . Brursch bertugas untuk memastikan bahwa stasion ISS berjalan dengan baik .

    CARL WALZ (196 Hari)

    7 Astronaut Dengan Durasi Tinggal Di Ruang Angkasa Paling Lama walz ngelag.com
    CARL WALZ

    Walz adalah kerabat dari Dan Brusch , sama seperti temannya dia juga sudah melakukan 3 misi ruang angkasa sebelumnya . Tugasnya memastikan docking compartment siap digunakan pada Stasiun Ruang Angkasa .

    SUNITA WILLIAMS (195 Hari)

    7 Astronaut Dengan Durasi Tinggal Di Ruang Angkasa Paling Lama williams ngelag.com
    SUNITA WILLIAMS

    Akhirnya ada perempuannya haha 😀 .  Sebelumnya dia pernah melakukan 2 kali perjalanan ke ISS . salah satunya adalah misi selama 195 Hari antara tahun 2006 sampai 2007 . Berkat perjalanannya sebagai astronaut wanita , dia memecahkan beberapa rekor dunia antara lain :

    1. Perempuan pertama yang melakukan space walk terlama (Lebih dari 29 Jam)
    2. Pada tahun 2012 dia juga memecahkan rekor dunia : Perempuan yang melakukan space walk selama 50 Jam 40 menit

    Dia adalah astronaut wanita peringkat ke dua dunia dan ke enam di Amerika .

     

    Itulah tadi ke 7 astronaut dengan durasi tinggal di ruang angkasa paling lama yang pernah ada , seru sekali kelihatannya pekerjaan mereka , tapi dibalik seru dan kerennya pekerjaan Astronaut , mereka memegang tanggung jawab yang sangat berat ditambah kehidupan luar angkasa yang selalu di monitor secara ketat karena resiko yang sangat tinggi jika melakukan aktifitas di ruang angkasa .

  • 5 Hacker Muda Dan Berbahaya

    5 Hacker Muda Dan Berbahaya

    Ngelag.com – Masih dengan tema yang sama dengan artikel sebelumnya yaitu “Pemuda” kali ini kita ingin merangkum beberapa Hacker muda dan berbahaya yang sempat menggemparkan dunia beberapa waktu lalu . Mereka ini adalah para pemuda yang sangat pintar namun selain pintar , ternyata mereka juga jahil dan iseng , haha sifat umum para remaja . Mumpung masih dihari sumpah pemuda , yuk kita simak langsung siapa aja sih sebenernya remaja muda dan berbahaya ini ?



    Melvin Teo Boon Wei | 18 Tahun

    5 Hacker Muda Dan Berbahaya_Melvin_ST
    Credit : news.asiaone.com

    Singapura 2014 , Melvin Teo Boon Wei menerima hukuman 12 bulan masa percobaan karena melakukan cross-site scripting (XSS) untuk mendapatkan akses masuk kedalam server hosting Istana website (Website Pemerintahan Singapura) . Dia juga menuliskan “Melvin Teo For The Win!” pada tampilan website tersebut . Sebelumnya Delson Moo Hiang Kng, juga melakukan hal yang sama pada website Istana , pria berusia 43 tahun ini didenda $8,000 atas perbuatannya .

    Daniel Soares, Alex Mosquera dan Erick Vaysman | 17 Tahun

    5 Hacker Muda Dan Berbahaya-hack
    Credit : www.cbsnews.com

    Tiga remaja 17 tahun telah menerima hukuman dalam pengadilan yang digelar pada 21 Oktober 2015 setelah meretas computer sekolah untuk merubah nilai sekolahnya .

    dari ketiga tersangka Daniel Soares dinilai sebagai otak pelakunya karena menurut pengakuannya kepada polisi ,  dia menerobos masuk ke area sekolah dan sengaja memasang perangkat key logging (Perekam Aktifitas Keyboard atau Keylogger) agar bisa mendapatkan username dan password dari jarak jauh .

    “Cracka” | 13 Tahun

    5 Hacker Muda Dan Berbahaya-hack3
    Credit : www.aljazeera.com

    FBI dan US Secret Service sedang melakukan penyelidikan terhadap kasus hacking akun email pribadi yang digunakan oleh Direktur Central Intelligence Agency (CIA)  John Brennan beserta keluarganya .

    Online magazine, Motherboard, mencoba berkomunikasi dengan hacker yang bernama “Cracka” dan mengaku sebagai anak usia 13 tahun ini ,

    “mereka bilang , mereka tidak menyesal dan merasa takut karena sudah mempublikasikan isi e-mail John Brennan beserta data pribadinya karena mereka “memerlukannya untuk mendanai Israel”.

    Anehnya , email ini sebenarnya hanya digunakan untuk keperluan keluarga dari John Brennan , tapi malah ada sangkut pautnya dengan israel .

    “Zeekill” | 17 Tahun

    5 Hacker Muda Dan Berbahaya-lizard-squad-hacker-zeekill-xbox
    Credit : ibtimes.co.uk

    Hacker yang menggunakan nickname Zeekill ini, ternyata baru berusia 17 tahun dan mendapat hukuman selama2 tahun penjara serta tuntutan ganti rugi sebesar €6,588 (Rp. 138.492.000) itu merupakan jumlah akumulasi dari semua kerugian yang disebabkan oleh kegiatan hacking yang dia lakukan selama ini .

    Dokumen pengadilan menunjukan bahwa hacker asal prancis ini juga telah meretas Harvard University dan MIT , dalam aksinya dia membajak e-mails, memblokir traffic untuk masuk kedalam websites mereka dan juga mencuri data kartu kredit .

    The Lizard Hack | Organisasi 6 Hacker Remaja

    5 Hacker Muda Dan Berbahaya_HT_lizard_squad_hacker_sk_140826_16x9_992.0

    6 Hacker remaja asal Britania telah menggunakan alat cyber attack untuk meretas British newspaper, sekolah, perusahaan game dan beberapa situs penjualan online .

    Alat yang mereka gunakan diberi nama Lizard Stresser , fungsinya untuk melakukan serangan distributed denial of service (DDoS) pada website yang menjadi target operasi mereka. DDoS ini menyembabkan sebuah website kebanjiran pengunjung sampai-sampai server yang digunakan menjadi terganggu karena beban yang melebihi batas maksimal .

    Pada tahun 2014 alat ini juga digunakan mereka untuk menyerang Sony’s Playstation Network dan Microbox Xbox Live , lucunya serangan dilakukan selama natal sedang berlangsung .

    Itulah tadi 5 hacker muda dan berbahaya , masa remaja memang mengasyikan penuh rasa ingin tau ditambah jahil dan iseng jadilah orang-orang seperti diatas .

  • 5 Teknologi Yang Digunakan Untuk Memburu Hantu

    5 Teknologi Yang Digunakan Untuk Memburu Hantu

    Halloween yang jatuh pada 31 Oktober 2015 , membuat ngelag.com tertarik untuk menulis sebuah artikel yang berbau horor & teknologi , hingga akhirnya terfikir untuk mempelajari Teknologi yang bisa digunakan untuk menangkap aktifitas supranatrual  , di Indonesia aktifitas supranatural sangat kental dan belum menggunakan teknologi untuk mengamatinya ,  kebanyakan orang indonesia lebih percaya pada tahayul yang sulit dibuktikan . Hari ini kalian akan belajar dan mengenal beberapa alat-alat yang diyakini mampu mendeteksi aktifitas supranatural . Semuanya menggunakan teknologi canggih bukan tahayul , dukun atau ustad .

    1. Perekam suara digital

    Teknologi Yang Digunakan Untuk Memburu Hantu-perekam-suara-digital-ngelag-comTerkadang pada rekaman suara terdapat suara-suara yang tidak dikenal dan sulit untuk dijelaskan . Pemburu hantu biasanya menggunakan alat perekam suara digital untuk mendokumentasikannya , Beberapa diantaranya menggunakan teknologi  perekam ultrasonik dan infrasonik. Teknologi tersebut memungkinkan sebuah perekam suara menangkap sinyal suara yang manusia tidak mampu mendengarnya , lalu dengan menggunakan software khusus hasil rekaman suara dikonversi ke format yang bisa didengar oleh telinga manusia .

    2. Thermal imagers

    Teknologi Yang Digunakan Untuk Memburu Hantu-thermal-imager-ngelag-com

    Beberapa kasus supranatural biasanya disertai dengan perasaan dingin yang disebabkan oleh turunya tempratur ruangan secara drastis . Thermal imagers, atau bisa juga disebut kamera thermographic mampu mendeteksi perubahan suhu pada suatu objek atau ruangan dengan menggunakan infrared.

    3. Sensor gerak dan getaran

    Teknologi Yang Digunakan Untuk Memburu HantuMotion-Detector-Vibration-Sensor-Alarm-ngelag-com

    Saat mengamati rumah yang kononnya berhantu , biasanya pemburu hantu menggunakan sensor gerak dan getaran untuk mengawasi ruangan secara diam-diam . Biasanya alat ini digunakan untuk memonitor suatu lokasi dari jarak jauh dengan menggunakan sambungan WiFi , Bluetooth bahkan Internet.

    Bisa dibayangkan , memasang sensor ini dirumah kosong dan kalian mendapat banyak sekali aktifitas yang dilaporkan oleh sensor ini ? Menakutkan bukan ?

    4. EMF meters

    Teknologi Yang Digunakan Untuk Memburu Hantu-EMF_Meters-ngelag-com

    EMF adalah sinkatan dari electromagnetic field atau medan elektromagnetik , EMF meters berfungsi sebagai mendeteksi medan elektromagnetik pada sebuah ruangan misalnya . Alat ini mampu mendeteksi medan elektromagnetik AC biasanya dipancarkan oleh kabel listrik dan perangkat listrik seperti microwave , sedangkan medan elektromagnetik DC dihasilkan oleh bumi secara natural. Alat ini digunakan untuk mendeteksi apakah ada medan elektromagnetik AC disekitar ruangan yang tidak teraliri listrik sama-sekali , jika ternyata terdeteksi , apakah itu hantu ?

    5. Full-spectrum camera

    Teknologi Yang Digunakan Untuk Memburu Hantu-full_spectrum_ghost_photo-ngelag-com

    Mirip dengan kamera thermographic , pemburu hantu biasanya menggunakan full-spectrum camera untuk mendeteksi emisi cahaya yang tidak mampu dilihat oleh mata telanjang .

    Kamera seperti GoPro memiliki fitur ini , silahkan coba sendiri dirumah hehe .

     

    Itulah tadi artikel Teknologi Yang Digunakan Untuk Memburu Hantu , artikel ini dibuat untuk menyambut Halloween yang tinggal beberapa hari lagi . Jangan lupa untuk share dan kirim tanggapan kalian melalui kolom komentar dibawah .