Kategori: Gadget

  • Android 7.0 Nougat Untuk Samsung Galaxy Rilis Tahun 2017

    Android 7.0 Nougat Untuk Samsung Galaxy Rilis Tahun 2017

    Android Nougat pada smartphone Samsung akan mulai didistribusikan pada Tahun 2017 ini . Setelah sebelumnya Samsung merilis update Android Nougat untuk smartphone Galaxy S7 dan Galaxy S7 edge .

    Fitur utama dari Android 7.0 Nougat yang dirilis untuk samsung kali ini adalah kecepatan mendownload aplikasi lebih cepat dan desain UX / User Experience yang lebih baik . Dan berikut ini daftar smartphone samsung yang bisa menggunakan Android 7.0 Nougat pada tahun 2017 .

    Daftar Smartphone Samsung Yang Bisa Menggunakan Android 7.0 Nougat Pada Tahun 2017 .

    Jenis Smartphone Samsung Perkiraan Bulan Rilis 
    Galaxy S7 Januari
    Galaxy S7 edge Januari
    Galaxy S6 Februari
    Galaxy S6 edge Februari
    Galaxy S6 edge Plus Februari
    Galaxy Note5 Maret
    Galaxy Tab A S Pen April
    Galaxy Tab S2 (LTE unlock) Mei
    Galaxy A3 Februari
    Galaxy A8 Maret

    Tambahan Fitur Android 7.0 Nougat Pada Smartphone Samsung Galaxy

    Daftar Smartphone Samsung Yang Bisa Menggunakan Android 7 Nougat Pada Tahun 2017
    Fitur Android 7 Nougat Pada Samsung Galaxy

    Quick Panel Dan Notificatifikasi

    Panel Cepat memiliki tampilan yang lebih minimalis , judul telah dihapus dari ikon pada panel’s first depth. Ikon yang tampil pada second depth akan disusun dan dikelompokan menjadi sembilan bagian . Dengan demikian pengguna akan lebih mudah dalam menemukan apa yang mereka cari .

    Pengguna juga dapat memanfaatkan fitur S Finder yang terintegrasi untuk menemukan apa yang mereka inginkan pada smartphone mereka atau browsing langsung dari Quick Panel. Pemberitahuan sekarang dikelompokkan untuk menampilkan informasi yang lebih jelas dan juga mendukung Direct Reply .

    Multi Window

    Peningkatan pada kontroller multi window membuat pengguna lebih mudah mengatur ukuran window sehingga fitur split screen terlihat lebih baik . Selain itu , fitur pop-up window baru yang mampu menampung hingga 5 windows berbeda ditambah dua buah window pada fitur split screen , membuat pengguna bisa menggunakan 7 aplikasi secara bersamaan .

    Performance Mode

    Fitur baru dalam Performance Mode ini memungkinkan pengguna untuk menyesuaikan performa smartphone mereka untuk menemukan performa yang pas dan memenuhi kebutuhan mereka .

    Contohnya jika kalian memilih Optimized Mode , maka baterai akan lebih awet , kecepatan meningkat dan cocok untuk penggunaan sehari-hari . Sedangkan pada Game Mode sangat cocok untuk meningkatkan performa gaming pada smartphone dan juga tambahan fitur Game Launcher dan Game Tools.

    Dan mode yang terakhir adalah Entertainment mode , dimana kualitas audio dari smartphone akan meningkat dan kualitas gambar juga ikut ditingkatkan semaksimal mungkin.

    Samsung Pass

    Samsung Pass ini adalah fitur yang bekerja sebagai master key untuk login kedalam website dari Samsung Internet , yang saat ini bisa digunakan pada Galaxy S7 dan S7 edge . Dengan Samsung Pass , pengguna bisa menggunakan sidik jarinya untuk masuk kedalam website tertentu yang sudah dipilih melalui aplikasi Samsung Pass . Fitur ini nantinya juga akan mendukung aplikasi perbangkan .

    Itulah tadi Daftar Smartphone Samsung Yang Bisa Menggunakan Android 7.0 Nougat Pada Tahun 2017 , lengkap beserta fiturnya .

    Update Android Nougat ini akan didistribusikan pada paruh pertama tahun 2017 (sekitar bulan Januari hingga Juni) . Update ini akan secara bertahap memasuki negara-negara di dunia termasuk Indonesia.

    Beberapa fitur diatas juga mungkin tidak akan dirilis pada semua negara di dunia , mengingat jenis ROM yang berbeda-beda pada setiap negara .

  • Harga Nokia 8 Spesifikasi Dan Tanggal Rilis

    Harga Nokia 8 Spesifikasi Dan Tanggal Rilis

    Harga Nokia 8 yang masih misterius membuat masyarakat penasaran . Hal ini disebabkan setelah sebuah isu beredar bahwa Smartphone Android Nokia tidak sengaja dipajang pada booth Qualcomm di ajang CES 2017 Las Vegas awal tahun 2017 kemarin .

    Selain harga , masyarakat juga ingin mengetahui Spesifikasi dan Tanggal Rilis Nokia 8 di Indonesia . Nokia 8 dikabarkan akan menjadi salah satu dari beberapa smartphone android akan diluncurkan Nokia pada tahun 2017 ini , salah satu yang sudah dirilis dan menjadi trending topics adalah Nokia 6 .

    https://www.youtube.com/watch?v=CPi26Ov0n7s

    Video diatas menunjukan foto smartphone android yang disebut-sebut sebagai Nokia Supreme atau Nokia 8 . Pada stand Qualcomm di pameran CES 2017 tersebut , Smartphone Android “Nokia 8” ini terlihat memiliki kamera yang canggih .

    Penasaran kan seperti apa spesifikasinya ? Berikut ini informasi mengenai Spesifikasi Nokia 8 yang telah kami rangkum :

    Spesifikasi Nokia 8

    Harga Nokia 8 Spesifikasi dan Tanggal Rilis Di Indonesia 2
    Nokia 8 Pada Pameran Qualcomm CES 2017

    Beberapa isu yang beredar mengatakan bahwa , Nokia 8 akan dirilis pada dua pilihan yaitu Premium dan Nokia 8 dengan harga yang lebih rendah .

    Untuk Nokia 8 Premium , smartphone android ini ditenagai oleh :

    • Processor Snapdragon 835
    • RAM sebesar 6GB
    • Internal Storage 64GB atau 128GB dengan dukungan microSD
    • Kamera 24 Megapixel dengan electronic dan optical stabilization
    Harga Nokia 8 Spesifikasi dan Tanggal Rilis Di Indonesia 3
    Teknologi Yang Dimiliki Qualcomm Snapdragon 835

    Sedangkan untuk Nokia 8 yang lebih murah akan dilengkapi dengan Snapdragon 821 , RAM 4GB dan kamera yang lebih kecil resolusinya . Bagaimana dengan harganya ? Berikut penjelasannya :

    Harga Nokia 8

    Sayangnya untuk Harga Nokia 8 kami tidak menemukan informasi yang jelas dan akurat mengingat Nokia 8 ini pertama kali ditemukan secara tidak sengaja di Booth Qualcomm CES2017 . Sehingga Nokia hingga saat ini belum melakukan konfirmasi tentang kebenaran hal tersebut .

    Tanggal Rilis Nokia 8 di Indonesia

    Hingga saat ini Nokia belum membenarkan bahwa smartphone android yang diperlihatkan pada video diatas adalah produk mereka yang selanjutnya . Qualcomm pun menyangkal bahwa mereka telah memajang Smartphone Android Nokia 8 pada booth mereka kemarin .

    Baca Juga : Pre Order Nokia 6 Indonesia ?

    Jadi untuk tanggal Rilisnya , belum ada informasi yang jelas dan pasti mengenai hal tersebut . Kita tunggu saja pada Mobile World Congress 2017 yang akan berlangsung pada bulan Februari 2017 mendatang .

  • Pre Order Nokia 6 JD.com Bisakah Kirim Ke Indonesia ?

    Pre Order Nokia 6 JD.com Bisakah Kirim Ke Indonesia ?

    Pre Order Nokia 6 di JD.com akan berlangsung hingga tanggal 28 Januari 2016 . Hingga saat ini sudah lebih dari 1 juta orang yang melakukan pre order Nokia 6 di JD.com , dan beberapa orang diantaranya bahkan sudah menerima smartphone android Nokia ini .

    Lalu muncul pertanyaan , apakah kita yang tinggal di Indonesia bisa ikut Pre Order Nokia 6 di JD.com ? Berikut ini akan NGELAG.com berikan penjelasannya .

    Pre Order Nokia 6 dari Indonesia , Apakah Bisa ?

    Halaman Pre Order Nokia 6 di JD.com China
    Halaman Pre Order Nokia 6 di JD.com China

    Nokia 6 dijual seharga ¥ 1699.00 atau sekitar Rp . 3.294.315 . Berbeda dengan situs belanja lain yang biasanya menyediakan layanan pengiriman internasional , pada JD.com china , pengiriman juga dilakukan langsung oleh Jingdong shipments.

    Selain pengiriman, after-sales service juga dilakukan secara langsung oleh JD.com atau Jingdong China . Sayangnya Pre Order Nokia 6 juga hanya bisa dikirimkan ke beberapa lokasi di China saja seperti :

    • Wilayah sekitar Beijing
    • Chaoyang District
    • Dingfuzhuang
    • Guan Zhuang
    • Beiyuan

    Baca Juga : 6 Smartphone Android Nokia Yang Akan Rilis Pada Tahun 2017 

    Apakah Nokia 6 JD.com Bisa Menggunakan Operator Indonesia ?

    Sepertinya , Nokia 6 yang dijual melalui metode pre order di JD.com dijual dalam versi locked . Unicom lah yang menjadi carrier atau penyedia layanan selular untuk Nokia 6 di China .

    Unicom sudah sejak tahun 2012 menjadi partner Nokia khusus pasar wilayah China dan sekitarnya . Jadi besar kemungkinan , Nokia 6 untuk saat ini belum bisa di unlock agar bisa menggunakan provider selain Unicom .

    Selain provider selular , kami yakin Nokia 6 versi china ini tidak akan bisa menggunakan aplikasi Google Play Store . Sama seperti smartphone Android Xiaomi versi china yang tidak dilengkapi aplikasi bawaan Google .

    Hal ini dikarenakan China adalah negara komunis yang memblokir Google di Negaranya . Sehingga pada smartphone Xiaomi untuk bisa menginstall play store , kita harus menggunakan ROM internasional . Sedangkan Nokia 6 hingga sekarang belum ada versi Internasionalnya .

    Selain Nokia 6 saat ini sudah sold out sementara , kesimpulan dan garis besar dari Artikel ini adalah kalian tidak bisa mengikuti pre order Nokia 6 di JD.com dari Indonesia . Walaupun kalian sekarang berada di China atau mendapat Nokia 6 dari kerabat yang tinggal di China , kalian tetap tidak bisa menggunakan Nokia 6 di Luar China karena faktor berikut :

    1. Nokia 6 tidak bisa di Unlock providernya (Hanya bisa Unicom)
    2. ROM Nokia 6 dipastikan menggunakan versi China dan tidak bisa diinstall Google Play Store
    3. Nokia 6 sudah sold out untuk sementara waktu .

    Baca Juga : Spesifikasi Nokia 6

    Lalu bagaimana dengan negara selain China ? Kapan Nokia 6 Dirilis ?

    Pada bulan Februari mendatang , Nokia akan memperkenalkan kembali Nokia 6 ini secara Internasional melalui ajang pameran Mobile World Congress 2017 . Sedangkan di Indonesia diperkirakan Nokia 6 baru tersedia pada bulan Maret hingga April mendatang dengan harga yang mencapai 3.5 hingga 4 Juta Rupiah .

    Baca Juga : Harga Nokia 6

    Sebagai penutup artikel ini , dan menghibur kalian yang sudah tidak sabar untuk mendapatkan Smartphone Nokia 6 ini , berikut ada beberapa Foto Hands On Nokia 6 langsung masih hangat dari china hehehe :

  • Drone Xiaomi Yi Erida Harga Dan Spesifikasi

    Drone Xiaomi Yi Erida Harga Dan Spesifikasi

    Drone Xiaomi Yi Erida sudah dikenalkan sejak akhir tahun 2016 , hingga pada akhirnya sebuah video perkenalan dipublikasikan pada Akun YouTube official Yi Technology . Banyak yang penasaran dengan Harga Drone Xiaomi Yi Erida ini , untuk itu kali ini NGELAG.com akan membahasnya .

    Baca Juga :
    Cara Membuat Drone Sendiri
    Tutorial Membuat Drone FPV

    Yi Technology yang merupakan anak perusahaan Xiaomi , kembali meluncurkan produk fenomenalnya setelah beberapa saat yang lalu merilis Xiaomi Yi+ 4K 60 fps Action Camera . Pada saat yang sama yaitu pada CES 2017 di Las Vegas , Drone Tricopter yang selama ini ditunggu-tunggu kehadirannya akhirnya diperkenalkan .

    Yi Erida Tricopter Drone , begitu nama produk yang diberikan oleh Xiaomi untuk Drone terbarunya . Setelah meraih penghargaan sebagai World’s Fastest Tri-Copter Drone pada ajang InterDrone 2016 , Yi Erida juga merupakan drone consumer pertama yang menggunakan carbon fiber sebagai bahan pembuatan framenya .

    Three-Rotor Drone ini memiliki fitur kamera yang mampu merekam video pada resolusi 4K Video dan memiliki kecepatan maksimal hingga 75MPH atau 120 Kilometer per jam . Carbon Fiber yang ringan juga membuat Yi Erida mampu terbang selama 40 menit .

    Selain ringan , Yi Erida memiliki kekuatan frame 5x lebih kuar dan tentunya pada bobot akhir yang justru lebih ringan dibanding drone pesaingnya seperti DJI atau GoPro Karma Drone .

    Harga Drone Xiaomi Yi Erida

    Drone Xiaomi Yi Erida Harga Dan Spesifikasi 3
    Drone Xiaomi Yi Erida

    Yi Erida akan menjadi drone tricopter pertama yang ready to fly dan memiliki kamera 4K dengan harga dikisaran 500 USD atau sekitar 6,6 Juta Rupiah . Dengan harga tersebut , GearBest yang membuka preorder Yi Erida diserbu oleh pembeli dan hingga sekarang GearBest menutup preorder karena kuota sudah terlalu banyak .

    Tercatat ada 734 orang yang mengikuti preorder Yi Erida di GearBest meskipun sebetulnya Xiaomi melalui Yi Technology belum meluncurkan produk ini secara resmi . Mereka baru mengumumkan dan memperkenalkannya saja .

    Diperkirakan Drone Xiaomi Yi Erida ini akan mulai dipasarkan pada bulan Maret mendatang bersama dengan Action Camera terbarunya .

    Fitur Drone Xiaomi Yi Erida

    Drone Xiaomi Yi Erida Harga Dan Spesifikasi 2
    Drone Xiaomi Yi Erida

    Follow

    Jika kalian pernah mendengar Hover Camera yang memiliki kemampuan untuk terbang rendah mengikuti pemiliknya , maka Yi Erida juga memiliki fitur tersebut .

    Random

    Drone Xiaomi Yi Erida akan membuat sendiri peta penerbangannya dan terbang secara acak namun tetap pada lingkungan yang aman dari rintangan.

    Beam

    Fitur ini memungkinkan Tricopter Yi Erida dalam kondisi auto dan memungkinkan pengguna untuk merubah posisi drone menggunakan perangkat mobile dengan memanfaatkan sensor accelerometer dan gyroscope .

    Focus

    Kalian bisa memerintah Yi Erida agar terus mengarahkan kameranya pada objek tertentu yang sudah kalian atur sebelumnya .

    Orbit

    Drone Xiaomi Yi Erida bisa diperintahkan untuk mengitari pemiliknya dalam ketinggian dan jarak yang ditentukan .

    Freefly

    Pengguna bisa mengendalikan drone tricopter Erida sesuka hati dengan aman dan nyaman karena dilengkapi dengan sistem automatic coordinate turn .

    Mission

    Kalian juga bisa menentukan sebuah rute tertentu dan drone ini akan terbang sesuai arahan yang sudah kalian tentukan .

    Selain fitur diatas , ada juga beberapa fitur tambahan eksklusif lain seperti :

    • Foldable Arm . Melipat lengan frame sehingga ukuran drone lebih ringkas dan mudah dibawa-bawa.
    • Custom LIDAR system . 
    • Customized Motor dengan efisiensi hingga 15% dan memiliki daya angkat hingga 6.5 Kg
    • Akurasi GPS yang sangat tinggi karena dilengkapi dengan Beidou, GPS dan Glonass satellites.

    Untuk lebih jelasnya , saksikan video resmi dari Yi Technology mengenai Drone Xiaomi Yi Erida ini :

    Spesifikasi Drone Xiaomi Yi Erida

    Drone Xiaomi Yi Erida Harga Dan Spesifikasi
    Drone Xiaomi Yi Erida
    • KameraYI 4K ACTION CAMERA
    • Frekuensi Operasi :  2.4GHz hingga 2.483GHz
    • Jarak Transmisi Maksimal : 3.5km
    • Baterai : 6700mAh LiPo 4S

    Hingga saat ini informasi mengenai Spesifikasi Drone Xiaomi Yi Erida masih sangat terbatas , mungkin nanti beberapa bulan kedepan menjelang pemasarannya , kita bisa menginformasikan spesifikasi dan harga dari Drone Xiaomi Yi Erida ini lebih lengkap .

     

  • Spesifikasi Nokia 6 , Akankah Rilis Di Indonesia ?

    Spesifikasi Nokia 6 , Akankah Rilis Di Indonesia ?

    Spesifikasi Nokia 6 cukup menawan . Smartphone Android kelas menengah ini dijual dengan harga 1699 CNY atau sekitar Rp . 3,2 Jutaan . Nokia 6 merupakan langkah awal Nokia untuk merambah pasar Smartphone Android di tahun 2017.

    Selain Nokia 6 , di tahun 2017 ini Nokia juga akan merilis beberapa smartphone Android lainnya . Baca Juga : Harga Nokia 6 dan tanggal rilis 

    Sekilas tentang Nokia 6 , smartphone ini menggunakan Android 7.0 atau Android N . Didalamnya terdapat sebuah processor 8-cores Qualcomm Snapdragon 430 processor . Pada sektor memory dan penyimpanan , Nokia 6 dilengkapi dengan 4GB of RAM dan 64GB Internal Storage .

    Penasaran kan seperti apa sih spesifikasi Nokia 6 ini ? Berikut sudah NGELAG.com rangkum secara lengkap dan jelas semuanya .

    Spesifikasi Nokia 6

    Layar
    Ukuran 5,5 Inch
    Resolusi 1080×1920 pixels
    PPI 403
    Perangkat Keras
    Prosesor Octa Core Qualcomm Snapdragon 430 processor
    RAM 4GB
    Kapasitas Penyimpanan 64GB
    Dukungan Media Penyimpanan Eksternal MicroSD 128GB
    Kamera
    Kamera Belakang 16 Megapixel
    Kamera Depan 8 Megapixel
    Lainnya
    Dimensi 154.00 x 75.80 x 7.85 mm
    Baterai 3000 mAh

    Fitur Nokia 6

    Spesifikasi Nokia 6 Smartphone Android N Tanggal Rilis Di Indonesia 2
    Nokia 6

    Nokia 6 menggunakan sistem operasi Android 7.0 . Smartphone ini memiliki dua buah slot simcard dengan didukung teknologi jaringan seluler generasi terbaru 4G pada keduanya .

    Pada sektor kamera , Nokia 6 sudah dilengkapi dengan flash yang membantu kita ketika hendak mengambil foto maupun video dalam kondisi rendah pencahayaan .

    Nokia 6 juga sudah dilengkapi dengan sebuah sensor sidik jari yang terletak pada tombol home bagian depan smartphone android ini .

    Spesifikasi Nokia 6 Smartphone Android N Tanggal Rilis Di Indonesia 3
    Fingerprint Scanner Nokia 6

    Pada bagian audio , Nokia 6 dilengkapi dengan speaker Dolby ATMOS yang dinilai mampu memberikan sensasi suara berkualitas terbaik .

    Apakah Nokia 6 Akan Rilis Di Indonesia ?

    Nokia 6 mungkin akan tersedia dan dijual secara Internasional termasuk di Indonesia . Hal ini bisa kita lihat pada situs resmi Nokia Internasional yang juga memajang Smartphone Android Nokia 6 .

    Namun untuk saat ini Nokia baru berencana untuk merilis Nokia 6 secara eksklusif di China melalui situs jual beli JD.com . Pada situs resmi Nokia khusus regional China juga dituliskan bahwa pada awal tahun 2017 ini mereka akan segera merilis smartphone android ini .

  • Harga Nokia 6 Spesifikasi Dan Tanggal Rilis

    Harga Nokia 6 Spesifikasi Dan Tanggal Rilis

    Harga Nokia 6 sangat membuat masyarakat penasaran begitu juga dengan spesifikasi dan tanggal rilis Smartphone Android Nokia 6 . CES 2017 di Las Vegas menjadi tempat peluncuran produk smartphone yang dianggap mampu membangkitkan nokia dari keterpurukan .

    Mau Pre-Order Nokia 6 ? Baca Dulu Artikel Ini : Pre Order Nokia 6 JD.com Bisakah Kirim Ke Indonesia ?

    Diluncurkan pada 8 Januar 2017. Smartphone Nokia 6 hadir dengan layar berukuran 5.50-inch touchscreen dengan dukungan resolusi 1080 x 1920 pixels dengan PPI sebanyak 403 pixels per inch.

    Untuk masalah spesifikasi , Nokia tidak main-main . Qualcomm Snapdragon 430 octa-core processor dipercaya sebagai otak yang akan menjalankan Android 7.0 . Tidak ketinggalan RAM dengan Kapasitas 4GB dan internal storage sebesar 64GB juga tersedia pada smartphone ini .

    Penasaran kan dengan harga dan spesifikasi dari Smartphone ini ? berikut ulasan mengenai Harga Nokia 6 , Spesifikasi Dan Tanggal Rilis Di Indonesia .

    Harga Nokia 6

    Harga Nokia 6 Smartphone Android N Indonesia 2
    Nokia 6

    Nokia 6 dijual dengan harga 1,699 yuan atau sekitar Rp . 3,270,000 .Meskipun harga tersebut jauh lebih mahal ketimbang Huawei Honor 6X namun masih lebih murah dibanding Xiaomi Mi 5s.

    Nokia tidak ingin produknya terasa mahal oleh para penggemar lamanya . Perusahaan yang sudah berdiri sejak 1865 ini menetapkan harga yang cukup terjangkau untuk sebuah smartphone kelas menengah keatas ini .

    Spesifikasi Nokia 6

    Harga Nokia 6 Smartphone Android N Indonesia
    Nokia 6
    Harga Nokia 6 Rp . 3,270,000 
    Layar 5,5 Inci
    Resolusi 1080×1920 pixels
    Processor Qualcomm Snapdragon 430
    RAM 4GB
    Internal Storage 64GB
    External Storage microSD Up To 128 GB
    Kamera Utama 16 Megapixel
    Kamera Depan 8 Megapixel
    Sistem Operasi Android 7.0 Nougat
    Baterai 3000 mAh

    Nokia 6 mendukung teknologi jaringan seluler generasi terbaru yaitu 4G . Untuk mengetahui spesifikasi , fitur dan review terkait Smartphone Nokia 6 , silahkan kalian membaca artikel berikut ini : Spesifikasi Nokia 6 .

    Tanggal Rilis Nokia 6

    Nokia 6 akan secara eksklusif dirilis di China pada awal tahun 2017 ini . Sama seperti Xiaomi Yi 4K action camera yang pada tahun lalu dirilis , Nokia juga akan menjual smartphone Android ini melalui JD.com .

    Baca Juga : Kapan Nokia 6 Rilis Di Indonesia ?

    Nokia berharap produk ini dapat mengenalkan kembali brand mereka yang selama ini sudah cukup tergerus oleh para produsen smartphone baru seperti Xiaomi dan OnePlus . Nokia 6 adalah smartphone Android pertama yang dirilis pada tahun 2017 , di bulan-bulan berikutnya Nokia menjanjikan produk smartphone Android lain yang lebih bervariasi .

    Itulah tadi informasi seputar Harga Nokia 6 Smartphone Android lengkap dengan spesifikasi dan tanggal rilis resminya .

  • Spesifikasi Xiaomi Yi 4K+ 60fps Action Camera

    Spesifikasi Xiaomi Yi 4K+ 60fps Action Camera

    Spesifikasi Xiaomi Yi 4K+ 60fps Action Camera akan kita bahas pada artikel kali ini , setelah sebelumnya Harga Xiaomi Yi 4K+ 60fps kita ungkap . Action Camera generasi ke 3 dari Yi Technology ini merupakan versi upgrade dari Xiaomi Yi 4K Action Camera 2 yang rilis pada tahun 2016 lalu .

    Kamera dengan kemampuan merekam video hingga resolusi 4K 60 fps ini dinilai sebagai action camera pertama dan satu-satunya untuk saat ini yang mampu merekam video 4K dengan frame rates setinggi itu .

    Penasaran kan dengan Spesifikasi Xiaomi Yi 4K+ 60fps Action Camera dan fitur unggulan yang diberikannya ? Berikut ini ulasan lengkapnya .

    Spesifikasi Xiaomi Yi 4K+ 60fps Action Camera

    Spesifikasi Xiaomi Yi 4K+ 60fps Action Camera
    Xiaomi Yi 4K+ 60fps Action Camera

    Spesifikasi Dasar Xiaomi Yi 4K+ 60fps Action Camera

    Lensa 7 layers of glass lens, 155° FOV, F2.8, f=2.68mm
    Layar 2.19 Inchi layar sentuh dengan resolusi 640*360 330PPI,
    Chipset Ambarella H2 chipset
    Processor Quad-core ARM®Cortex®-A53 64-bit CPU
    Sensor SONY IMX377 1/2.3” 12 MP CMOS image sensor with Exmor R

    Kemampuan Merekam Video

    Resolusi Video Frames Per Detik Field Of View Screen Resolution
    4K 60, 50, 30, 25 Wide 3840×2160
    4K Ultra 30, 25 Ultra Wide 3840×2160
    4000×3000 30, 25 Wide 4000×3000
    2.7K (16:9) 60, 50, 30, 25 Wide \Medium 2704×1520
    2.7K Ultra 30, 25 Ultra Wide 2704×1520
    2.7K (4:3) 30, 25 Wide \Medium 2704×2032
    1440P 60, 50, 30, 25 Wide 1920×1440
    1080P 120, 100, 60, 50, 30, 25 Wide \Medium \Narrow 1920×1080
    1080P Ultra 90, 60, 50, 30, 25 Ultra Wide 1920×1080
    960P 120, 100, 60, 50 Wide \Medium 1280×960
    720P 240, 200 Wide 1280×720
    720P Ultra 120, 100, 60, 50 Ultra Wide 1280×720
    480P 240, 200 Wide 848×480
    Video Format H.264, .mp4 file format
    Time Lapse Video
    • Creates video from frames captured at set intervals
    • 4K (16:9)\2.7K(4:3) fps:30\25
    • Interval:0.5, 1, 2, 5, 10, 30, 60s
    Slow Motion
    • Record high frame rate video, play it at a low frame rates, form the slow motion video.
    • 720p fps:60\120\240
    • Rate: 2\4\8
    Video + Photo
    • Record video and capture Time Lapse photos at the same time.
    • 1080p fps:60\50\30\25 1440p fps:30\25 2.7K(4:3) fps:30\25
    • Interval: 5,10,30,60s
    Loop
    • Record a continuous video loop and overwrites itself until you press the shutter button to stop it and save.
    • Video length:5 min, 20 min, 60 min, 120 min, Max

    Kemampuan Foto

    Resolusi Foto Field Of View Screen Resolution
    12MP Wide 4000×3000
    8MP Wide 3840×2160
    7MP W Wide 3008×2256
    7MP M Medium 3008×2256
    5MP Medium 2560×1920
    Timer Count down, then photo capture.
    Countdown:3, 5, 10, 15s
    Burst Press the shutter button to capture a series of photos.
    Frequency: 3p/s, 5p/s, 10p/s, 10p/2s, 10p/3s, 30p/s, 30p/2s, 30p/3s, 30p/6s
    Time Lapse Photo Capture a series of photos at timed intervals.
    Interval: Continue, 0.5, 1, 2, 5, 10, 30, 60s, 2Min, 5Min, 30Min, 60Min
    Shutter Only for Photo Mode, Timer Mode and Time Lapse Photo, which determines the length of time needed to open the shutter.
    Shutter settings:Auto, 2s, 5s, 10s, 20s, 30s
    Shooting speed:1/4096s to 30s

    Fitur Xiaomi Yi 4K+ 60fps Action Camera

    Selain spesifikasi diatas , action camera Xiaomi Yi 4K+ 60fps ini juga memiliki fitur unggulan lain seperti berikut ini :

    • Video ISO Range : 400 , 1600 & 6400
    • Foto ISO Range : 100 , 200 , 400 & 800
    • WiFi : Broadcom 2.4G/5G dual band
    • Bluetooth : 4.0BLE

    Untuk kualitas video 4K yang lebih maksimal , Yi Technology juga merekomendasikan kalian untuk menggunakan media penyimpanan dengan spesifikasi tertentu sebagai berikut :

    Media Penyimpanan Xiaomi Yi 4K+ 60fps Action Camera
    Media Penyimpanan Xiaomi Yi 4K+ 60fps Action Camera

    Xiaomi Yi 4K+ 60fps Action Camera juga waterproof hingga 40 meter dengan housing tambahan yang dijual terpisah . Tidak ketinggalan sebagai media konektivitas , kamera aksi ini menggunakan USB 3.0, Type-C yang merupakan port USB versi terbaru .

    Action Camera ini juga sudah memiliki kemampuan untuk live streaming . Sedangkan untuk kualitas audio , kamera ini sudah didukung dengan Stereo mic Built-in speaker yang mampu menghasilkan kualitas Audio yang jernih seperti resolusi videonya .

    Video Hasil Rekaman Action Camera Xiaomi Yi 4K+ 60fps

    Itulah tadi spesifikasi Xiaomi Yi 4K+ 60fps Action Camera . Kamera ini diperkirakan akan dijual dengan harga 350 USD . Untuk kalian yang ingin mengetahui harga dan tanggal rilis kamera ini Di Indonesia , silahkan baca artikel berikut : Harga Xiaomi Yi 4K+ 60fps Di Indonesia .

    Foto Yi Technology.

  • Harga Xiaomi Yi 4K+ 60fps Action Camera

    Harga Xiaomi Yi 4K+ 60fps Action Camera

    Harga Yi 4K+ 60fps Action Camera diperkirakan akan berkisar di angka 350 USD . Yi Technology yang merupakan anak perusahaan Xiaomi ini pada ajang CES2017 kemarin resmi merilis Action camera baru dengan kemampuan merekam video pada resolusi 4K 60fps .

    Kalian tentu penasaran dengan harga Yi 4K+ 60fps dan juga bagaimana spesifikasi yang dimiliki oleh kamera ini bukan ? YI 4K+ 60fps Action Camera adalah kamera aksi pertama dengan resolusi video 4K 60fps .

    Action camera ini dibuat berdasarkan model sebelumnya yaitu Yi 4K Action Camera 2 , namun berbeda pada jumlah frame per second . Jika pada action camera sebelumnya kalian hanya mendapatkan 30fps ketika menggunakan resolusi 4K , maka pada kamera baru ini kalian bisa mendapatkan 60fps pada resolusi 4K .

    Harga Xiaomi Yi 4K+ 60fps Action Camera

    Harga Xiaomi Yi 4K+ 60fps Action Camera 5
    Xiaomi Yi 4K+ 60fps Action Camera

    YI 4K+ 60fps Action Camera diperkirakan dijual dengan harga 350 USD atau sekitar Rp . 4,666,000 . Jika dibandingkan dengan Yi 4K generasi sebelumnya , ada selisih harga hingga 1.6 jutaan .

    Harga Xiaomi Yi 4K+ 60fps Action Camera 5
    Xiaomi Yi 4K+ 60fps Action Camera

    Harga Xiaomi Yi 4K+ 60fps yang mencapai 4,6 jutaan juga masih lebih murah jika dibandingkan dengan GoPro HERO5 yang saat ini dijual dengan harga Rp . 5,200,000 . GoPro HERO5 sendiri hanya mampu merekam video 4K pada 30fps .

    Spesifikasi Xiaomi Yi 4K+

    Harga Xiaomi Yi 4K+ 60fps Action Camera 8
    Xiaomi Yi 4K+ 60fps Action Camera
    • Resolusi Video Maksimal : 4K 60fps
    • Resolusi Foto Maksimal : 12MP
    • Sensor : SONY IMX377 1/2.3” 12 MP CMOS image sensor with Exmor R
    • Lensa : 7 layers of glass lens, 155° FOV, F2.8, f=2.68mm
    • Layar : 2.19” touch screen, 640*360
    • SoC & Processor : Ambarella H2 chipset & Quad-core ARM®Cortex®-A53 64-bit CPU
    • Electronic Image Stabilization : Built-in 3 axis gyroscope and 3 axis accelerometer, cross-border compensation
    • Wireless Features : WiFi & Bluetooth
    • Baca Spesifikasi Xiaomi Yi 4K+ Lebih Lanjut disini 

    Itulah tadi harga Xiaomi Yi 4K+ 60fps Action Camera dan spesifikasinya .

    Kapan Mulai Dijual ?

    Untuk saat ini Yi Technology dan Xiaomi belum memulai proses distribusi dan penjualan kamera terbarunya ini . Diperkirakan pada awal-awal tahun 2017 ini Yi 4K+ 60fps Action Camera baru dipasarkan secara Internasional termasuk di Indonesia . Semua Foto Produk Diatas Diambil Secara Langsung Melalui Website Resmi Yi Technology .