ZTE Axon 7 Mini Harga , Spesifikasi , Tanggal Rilis

Diposting pada

ZTE Axon 7 kini hadir dalam ukuran yang lebih kecil dengan harga yang tentunya jauh lebih murah . ZTE Axon 7 Mini tidak sekecil yang kita bayangkan , ukuran layarnya 5.2 Inch hanya 0.3 Inch lebih kecil dari Axon 7 reguler .

Penasaran kan dengan Harga ZTE Axon 7 ? Bagaimana Spesifikasi dan kapan tanggal rilisnya ? Simak artikel berikut . Axon 7 Mini menggunakan casing metal seperti Axon 7 biasa , desain luarnya sangat mirip dengan HTC One M8 , hanya saja ZTE Axon 7 Mini ini memiliki bobot yang lebih ringan dan lebih tipis dibandingkan dengan flagship HTC .

ZTE Axon 7 Mini juga memiliki dual front-facing speaker , hanya saja menggunakan audio chipset yang berbeda dengan Axon 7 biasa . Axon 7 Mini juga memiliki sensor sidik jari dan dual SIM card . Android 6.0.1 Marshmallow juga digunakan pada smartphone ini .

Ada satu fitur yang ditingkatkan pada smartphone ini dibanding seri sebelumnya , yaitu dukungan penuh dengan Platform VR Google Daydream , yang nanti akan dirilis .

Spesifikasi ZTE Axon 7 Mini

ZTE Axon 7 Mini memiliki layar dengan resolusi 1080×1920 dengan pixel density yang lebih rendah dibanding Axon 7 biasa . RAM nya hanya 3 GB dan menggunakan processor Snapdragon 617 . Smartphone ini memiliki kapasitas penyimpanan sebesar 32 GB .

Pada kamera belakang ada kamera 16 Megapixel dengan lensa f/1.9 dan 8 Megapixel kamera depan . Smartphone ini juga memiliki fitur fast charging yang di klaim mampu mengisi baterai hingga 46% hanya dalam waktu setengah jam saja . Bicara soal baterai , smartphone ini disuplai dengan baterai berkapasitas 2,705 mAh .

ZTE Axon 7 Mini hadir dalam dua pilihan warna , yaitu platinum grey dan gold . Dengan ukuran yang lebih kecil dibanding ZTE Axon 7 sebelumnya , tidak membuat smartphone ini menjadi tidak optimal performanya .

Simak Juga :  Harga Spesifikasi dan Tanggal Rilis LG G5 Smartphone Modular

Harga ZTE Axon 7 Mini dan Tanggal Rilisnya

ZTE Akan mulai menjual smartphone terbarunya ini pertama kali di Rusia , Jerman , Spanyol , Polandia , Jepang , Australia , India dan Arab Saudi dan bulan depan nanti ZTE Axon 7 Mini ini dibanderol dengan harga 333 USD atau sekitar Rp . 4,440,000 .

Selain dijual di wilayah yang sudah disebutkan diatas , smartphone ini juga akan dijual pada beberapa wilayah lain dengan tanggal dan harga yang belum bisa dipastikan , karena memang belum ada informasi resmi dari ZTE .