Samsung Galaxy S7 dan iPhone 6S menjadi dua smartphone yang unggul dan sangat populer pada akhir-akhir ini . Banyak orang yang kebingungan ketika mereka diharuskan memilih antara kedua smartphone ini .
Untungnya , banyak orang yang mau melakukan test atau percobaan terhadap performa dan ketangguhan dari kedua smartphone “mahal” ini .
Sebelumnya , seperti yang sudah NGELAG.com pernah tuliskan , Samsung Galaxy S7 lebih tahan air dibanding iPhone 6S terbukti dengan sebuah test durability yang dilakukan mulai dari merendam dengan air hingga menekan permukaan layar kedua smartphone ini dengan beban .
Bahkan ada juga test yang lebih ekstrim , yaitu dengan cara merebus kedua smartphone ini . Hal ini dilakukan guna mengetahui ketahanan kedua hardware smartphone mewah ini terhadap suhu yang sangat tinggi . Hasilnya , Samsung Galaxy S7 lebih kuat terhadap suhu tinggi dibandingkan iPhone 6S yang pada saat itu langsung mati total .
Berbeda dengan percobaan dan benchmark yang sudah dilakukan sebelumnya , kali ini sebuah video muncul dari sebuah channel youtube PhoneBuff , yang memperlihatkan perbandingan kecepatan diantara Samsung Galaxy S7 VS iPhone 6S .
Perbandingan Spesifikasi Antara Galaxy S7 Dengan iPhone 6S
Sebelum kalian melihat hasil test dalam video dibawah , ada baiknya kalian mengenal dulu spesifikasi hardware dari kedua smartphone yang berbeda sistem operasi ini terlebih dahulu , agar penilaian dari kalian menjadi lebih objektif .
Galaxy S7 Edge | iPhone 6S | |
Processor | Snapdragon820 | Apple A9 |
RAM | 4 GB | 2 GB |
Resolusi | 2560 x 1440 | 1920 x 1080 |
OS | Android 6.0.1 | iOS 9.2.1 |
Pada video diatas , terlihat iPhone lebih cepat pedahal memiliki spesifikasi yang lebih rendah dibanding Galaxy S7 , hal ini disebabkan oleh Resolusi iPhone yang kecil sehingga proses render akan lebih simpel dan cepat , sehingga setiap aplikasi terutama game akan cepat terbuka pada iPhone 6S.
Selain Resolusi , penyebab mengapa Samsung Galaxy S7 terlihat lambat pada test kali ini , adalah karena Android 6 yang digunakan Samsung Galaxy S7 sudah mengimplementasi full-disk encryption , fitur ini belum wajib diimplementasikan pada Android 5 .
Apa itu full-disk encryption ?
Full disk encryption adalah proses encoding yang diterapkan pada semua data yang tersimpan pada sebuah perangkat Android dengan menggunakan sebuah “encrypted key”. Sekali perangkat android terenkripsi , maka secara otomatis semua data yang disimpan oleh pengguna android dirubah kedalam sebuah format yang tidak dapat dikenali dan diakses oleh siapapun yang tidak mengetahui kode atau kunci enkripsi.