Tag: iOS

289

  • Game Paling Populer Saat Ini Di Youtube

    Game Paling Populer Saat Ini Di Youtube

    Game paling populer saat ini apa saja ? jika kalian ingin mengetahuinya , sebenarnya caranya sangat mudah . Youtube Gaming merupakan salah satu platform bagi para youtuber gaming yang ingin mengunggah video bermain gamenya . Nah dari platform ini , kita bisa mengetahui game apa yang sedang banyak dimainkan oleh kebanyakan orang ?

    Kali ini , NGELAG.com sudah merangkum setidaknya ada 15 Game paling populer saat ini dan banyak dimainkan oleh Youtuber Gaming di Indonesia pada khususnya . Penasaran kan game apa saja yang sedang trending ? berikut ini daftarnya .

    Game yang akan dituliskan kali ini tidak terbatas pada perangkat tertentu , semua game baik game console , game pc maupun game mobile akan ikut dituliskan disini .

    Baca Juga : Cara Jadi Youtuber Gaming Terkenal

    Minecraft

    Minecraft Game Paling Popular Saat Ini Di Indonesia dan Youtube Gaming Dunia
    Minecraft

    Minecraft yang sudah rilis sejak 7 Oktober 2011 ini ternyata masih memimpin game paling populer di Youtube Gaming , game ini dikembangkan oleh Mojang dan 4J Studio . Minecraft adalah game yang memungkinkan kita untuk membuat apa saja yang kita imajinasikan dengan menggunakan material yang beragam didalam game bergenre sandbox ini .

    GTA V

    GTA V Game Paling Popular Saat Ini Di Indonesia dan Youtube Gaming Dunia
    GTA V

    GTA V adalah game bergenre open world yang memungkinkan kita untuk melakukan aksi apapun sesuai dengan imajinasi kita . Dikembangkan oleh Rockstar Games dan dirilis pada 17 September 2013 . GTA V yang sangat seru ini menjadi salah satu sekuel tersukses dari seri game GTA setelah beberapa game sebelumnya juga sukses antara lain GTA IV dan GTA San Andreas .

    Pokemon Go

    Pokemon Go Game Smartphone Paling Popular Saat Ini Di Indonesia dan Youtube Gaming Dunia
    Pokemon Go Game Smartphone Paling Popular Saat Ini

    Pokemon Go adalah game augmented reality yang dikembangkan oleh Niantic dan dirilis pada bulan Juli 2016 kemarin . Game yang dimainkan pada smartphone Android atau iOS ini sempat menjadi trending topic karena banyak sekali orang yang memainkan game petualangan berburu pokemon ini .

    Five Nights at Freddy’s

    Five Nights at Freddy's Game Paling Popular Saat Ini Di Indonesia dan Youtube Gaming Dunia
    Five Nights at Freddy’s

    Five Nights at Freddy’s adalah game horor survival yang dirilis pada 8 Agustus 2014 oleh Scott Cawthon . Game yang menyeramkan namun seru dan mudah dimainkan ini sangat populer meski game ini merupakan game Indie (dikembangkan bukan oleh pengembang terkenal)

    League of Legends

    League of Legends Game Paling Popular Saat Ini Di Indonesia dan Youtube Gaming Dunia
    League of Legends

    Sesuai dengan judulnya League of Legends ini adalah game legendaris bernuansa multiplayer online battle arena yang dirilis pada 27 Oktober 2009 . Dikembangkan oleh Riot Games , game yang menyaingi popularitas DOTA ini sudah meraih 2 penghargaan bergengsi .

    Garry’s Mod

    Garry's Mod Game Paling Popular Saat Ini Di Indonesia dan Youtube Gaming Dunia
    Garry’s Mod

    Garry’s Mod adalah game sandbox yang mirip dengan Minecraft namun bernuansa seperti Conter Strike , Kalian bebas melakukan apa saja dan membuat apa saja dalam game ini tanpa ada tujuan atau goal yang harus diraih . Game dirancang oleh Garry Newman dan dirilis pada 24 Desember 2004 oleh Valve Corporation .

    Counter Strike : Global Offensive

    Counter Strike Global Offensive Game Paling Popular Saat Ini Di Indonesia dan Youtube Gaming Dunia
    Counter Strike Global Offensive

    Siapa yang tidak kenal game Counter Strike ? Game yang dikembangkan oleh Valve Corportaion ini dirilis pada tanggal 21 Agustus 2012 dan hingg sekarang CS : GO adalah salah satu game online FPS yang paling populer didunia .

    Baca Juga : Cara Beli Game Di Steam Valve Corporation Tanpa Kartu Kredit

    FIFA 2016

    FIFA 2016 Game Paling Popular Saat Ini Di Indonesia dan Youtube Gaming Dunia
    FIFA 2016

    FIFA 2016 adalah permainan sepak bola yang mirip dengan PES 2016 dikembangkan oleh EA Canda dan dirilis pada bulan September 2015 . Entah mengapa di Youtube FIFA 2016 lebih popular dibanding PES 2016 meskipun PES 2016 lebih unggul dari segi grafis .

    Overwatch

    Overwatch Game Paling Popular Saat Ini Di Indonesia dan Youtube Gaming Dunia
    Overwatch

    Overwatch adalah game team-based first person shooter yang memiliki grafik yang over stylized . Dirilis oleh Blizzard Entertainment pada 24 Mei 2016 , game ini sangat seru dimainkan karena gameplay nya yang lebih mengagumkan dibanding game FPS biasa .

    Clash Of Clans

    Clash Of Clans Game Smartphone Paling Popular Saat Ini Di Indonesia dan Youtube Gaming Dunia
    Clash Of Clans Game Smartphone Paling Popular Saat Ini Di Indonesia

    Clash Of Clans adalah game bergenre strategi bernuansa kerajaan yang dikembangkan oleh Supercell dan dirilis pada tanggal 2 Agustus 2012 . Game yang sudah 4 Tahun tersedia pada smartphone Android dan iOS ini masih tetap populer hingga saat ini , bahkan tidak jarang kita menemukan penjual akun COC di situs jual beli di Indonesia .

    Happy Wheels

    Happy Wheels Game Paling Popular Saat Ini Di Indonesia dan Youtube Gaming Dunia
    Happy Wheels

    Game Happy Wheels ini adalah game berbasis browser yang cara memainkannya cukup simple namun menantang . Dikembangkan oleh Jim Bonacci dan Fancy Force , game ini dipopulerkan oleh pewdiepie . Karena gameplay yang diperlihatkan oleh pewdiepie pada videonya sangat lucu , maka game yang dirilis pada 4 Juni 2016 ini sangat populer hingga sekarang .

    Agar.io

    Agar.io Game Paling Popular Saat Ini Di Indonesia dan Youtube Gaming Dunia
    Agar.io

    Agar.io adalah game browser-based yang dikembangkan oleh Matheus Valadares dan diterbitkan oleh Miniclip SA pada 28 April 2015 . Game ini sangat mudah dimainkan kita hanya tinggal menggerakan mouse agar cell yang kita mainkan bisa memakan cell – cell lain didalam game , dan cell yang paling besar (paling banyak makan) akan menjadi pemenang .

    Clash Royale

    Clash Royale Game Smartphone Paling Popular Saat Ini Di Indonesia dan Youtube Gaming Dunia
    Clash Royale

    Setelah sukses dengan Clash Of Clans , Supercell kembali merilis game yang memiliki genre yang sama , yaitu Clash Royale . Dirilis pada 4 Januari 2016 , game yang dimainkan pada smartphone Android dan iOS ini mengulangi kesuksesan Clash Of Clans dengan sangat baik .

    ARK: Survival Evolved

    ARK Survival Evolved Game Paling Popular Saat Ini Di Indonesia dan Youtube Gaming Dunia
    ARK Survival Evolved

    ARK: Survival Evolved adalah game open-world survival bernuansa zaman dinosaurus . Diterbirkan oleh  Studio Wildcard pada 3 Juni 2015 , game ini berhasil menjadi salah satu game Survival paling populer di Indonesia dan didunia melalui Youtube Gaming .

    Undertale

    Undertale Game Paling Popular Saat Ini Di Indonesia dan Youtube Gaming Dunia
    Undertale

    Undertale merupakan game RPG yang dirilis pada tanggal 15 September 2015 . Game Indie yang dipublish oleh Steam ini kurang populer di Indonesia , namun secara internasional Game ini sangat populer khususnya di negara non-asia .

  • Perbandingan Antara Apple iPhone 7 vs Google Pixel

    Perbandingan Antara Apple iPhone 7 vs Google Pixel

    Apple iPhone 7 VS Google Pixel , mana yang lebih unggul ? setelah Google merilis Google Pixel dan Pixel XL , banyak yang bilang kalau google ini mau menyaingi Apple dan kedua smartphonenya tersebut menjiplak Apple iPhone 7 .

    Nah supaya tidak penasaran dan bisa kita buktikan mana yang lebih baik , mari kita bandingkan kedua smartphone mahal ini mulai dari harga hingga ke spesifikasi seperti kamera dan performa hardware lainnya .

    Perbandingan Harga iPhone 7 VS Google Pixel

    Perbandingan Antara iPhone 7 VS Google Pixel
    Perbandingan Antara iPhone 7 VS Google Pixel

    Apple iPhone 7 yang bulan September 2016 sedangkan Google Pixel dirilis pada bulan Oktober 2016 . Kedua smartphone ini sama-sama dijual mulai dari 649 USD . Dari sehgi harga kita bisa melihat jika keduanya bersaing dengan cukup sengit .

    Lalu bagaimana dengan spesifikasinya ? Mana yang lebih unggul ?

    Perbandingan Spesifikasi iPhone 7 VS Google Pixel

    Secara keseluruhan , kedua smartphone ini memiliki kualitas dan performa yang setara . Tidak ada perbedaan yang signifikan dari kedua smartphone ini .

    Kamera

    Perbandingan Kamera iPhone 7 VS Google Pixel
    Perbandingan Kamera iPhone 7 VS Google Pixel

    Dari segi kamera , Kualitas kamera Google Pixel lebih unggul dibanding iPhone 7 , namun jika melihat kepada fitur maka iPhone 7 lebih unggul .

    Apple iPhone7 Google Pixel
    Kamera Belakang 12 megapixel 12,3 megapixel
    Kamera Depan 7 megapixel 8 megapixel
    Resolusi Video Maximal 4K 4K
    Lens Aperture f/1,8 f2,0
    Score DxOMark Mobile 86 dari 100 89 dari 100
    Gesture Shot Ya Tidak
    Optical Image Stabilization Ya Tidak
    Slow Motion Tidak Ya
    Smile Detection Ya Tidak
    Electronic Image Stabilization Tidak Ya

    Seperti yang sudah dibahas pada artikel sebelumnya , Google Pixel ini memiliki kualitas kamera yang mengagumkan dengan Score DXOmark Mobile yang tinngi (paling tinggi untuk saat ini) .

    Layar

    Dari segi layar atau Display , Google Pixel Kembali Ungul karena memiliki ukuran dan resolusi yang jauh lebih tinggi dibanding Apple iPhone 7 .

    Apple iPhone7 Google Pixel
    Ukuran Layar 4,7 Inch 5,0 Inch

    Pixel Density

    326 PPI 441 PPI
    Resolusi Layar 1334 x 750 1920 x 1080
    Teknologi Display Retina HD (IPS LCD) AMOLED

    Dari segi fitur kedua Layar yang dimiliki kedua smartphone ini sama-sama lengkap mulai dari Ambient Light Sensor , Multi Touch dan Proximity Sensor , sudah tersedia pada keduanya .

    Baterai

    Google Pixel jelas lebih baik baterainya dibanding iPhone 7 karena kapasitasnya yang lebih besar sehingga lebih tahan lama .

    Apple iPhone7 Google Pixel
    Waktu Bicara 14 Jam 26 Jam
    Waktu Stanby 240 Jam 456 Jam
    Kapasitas Baterai 1960 mAh 2770 mAh

    Baterai kedua smartphone ini sama-sama berjenis Lithium Ion .

    Bobot dan Desain Luar

    Dari segi bobot atau ukuran , Google Pixel dan iPhone 7 ini relatif sama , hanya saja iPhone 7 hadir dengan desain yang lebih elegan dan juga sudah Water Resistant .

    Apple iPhone7 Google Pixel
    Bobot 138 gram 143 gram
    Ketebalan 7,1 mm 7,31 mm
    Material Pembuatan Aluminum Aluminum
    Water Resistant Ya Tidak

    iPhone 7 Sudah Water Resistan dan memiliki bobot yang lebih ringan dan sedikit lebih tipis .

    Performa CPU dan RAM

    Dari segi performa , iPhone 7 memiliki processor yang lebih cepat dibanding Google Pixel , namun memiliki RAM yang jauh lebih kecil dibanding Google Pixel . Dari Segi Grafis , Apple iPhone juga lebih unggul dibanding Google Pixel .

    Apple iPhone7 Google Pixel
    Processor Speed 2,3 GHz 2,15 GHz
    Jumlah Core 4 4
    RAM 2GB 4GB
    SoC Apple A10 Fusion Qualcomm Snapdragon 821 MSM8996 Pro

    Jika membandingkan fps grafis kedua smartphone ini , Apple iPhone 7 memiliki fps 57.5 fps sedangkan Google Pixel hanya 19.4 fps , hasil tersebut didapat dari Gfx Bench .

    Penyimpanan 

    Dari segi kapasitas penyimpanan , kedua smartphone ini keduanya berkapasitas 32 GB dan memiliki pilihan kapasitas penyimpanan internal yang lebih tinggi . iPhone 7 tersedia hingga 256 GB sedangkan Google Pixel tersedia hingga 128GB . Google Pixel hadir dengan penyimpanan unlimited berbasis cloud sehingga kalian bisa menyimpan foto sebanyak-banyaknya .

    Itulah tadi perbandingan iPhone 7 vs Google Pixel , di Indonesia sendiri tentu harganya bisa tidak sesuai dengan yang dituliskan diatas . Mudah-mudahan artikel ini bisa membuat kalian sedikit memahami perbedaan antara keduanya .

  • Snapchat Segera Tambah Fitur Selfie 3 Dimensi

    Snapchat Segera Tambah Fitur Selfie 3 Dimensi

    Foto Selfie dalam format 3D / 3 Dimensi akan segera ditambahkan pada Aplikasi Snapchat . Snapchat merupakan aplikasi yang sangat cepat populer karena digunakan oleh kaum muda , namun sedikit dari penggunanya mengetahui bahwa Snapchat akan tambahkan fitur Selfie 3D pada update selanjutnya yang akan datang .

    Baca Juga : Allo , Aplikasi Chatting Baru Dari Google

    Fitur foto 3 Dimensi ini didapat setelah Snapchat mengakusisi startup bernama Seene yang sudah sejak lama mengembangkan teknologi 3D Imaging dengan menggunakan kamera Smartphone .

    Seene sendiri merupakan startup yang memiliki kantor di  San Francisco & London . Aplikasi Seene pertama kali diluncurkan pada tahun 2015 . Awalnya Seene diciptakan untuk menghadirkan aplikasi augmented reality yang menghadirkan gambar 3D dari foto maupun video yang diambil menggunakan kamera smartphone .

    Aplikasi Seene menjadikan Smartphone biasa menjadi sebuah kamera 3D mapping / scanning tanpa harus membeli atau menambahkan hardware pendukung khusus pada smartphone .

    Process 3D Scanning Mapping
    Process 3D Scanning atau Mapping

    Seene sebelumnya sudah meraih beberapa penghargaan seperti TTE Award 2015 , Webby Awards 2014 , Smart UK Project 2014 dan SWELL Innovation Awards .

    Melihat keberhasilan Seene dalam mengembangkan Aplikasi 3D Imaging , Snapchat menjadi terinspirasi untuk menambahkan fitur 3D Imaging sehingga nantinya aplikasi Snapchat bisa mengirimkan foto dalam format 3 Dimensi .

    Dengan mengakusisi startup Seene , Snapchat berharap dapat lebih meningkatkan jumlah pengguna aplikasinya dan sekaligus menghadirkan budaya baru dalam dunia Selfie dan Chatting .

    Dua hari yang lalu , Snapchat mengumumkan bahwa Aplikasinya telah mencapai 150 Juta pengguna setiap harinya , angka tersebut bisa dibilang fantastis , mengingat Twitter saja hanya memiliki 140 Juta pengguna setiap hari .

    Angka 150 Juta mungkin masih dirasa kurang , sehingga Snapchat kembali membuat sebuah trobosan baru guna menjaring lebih banyak pengguna .

  • GoPro Rilis Aplikasi Edit Video Smartphone Gratis

    GoPro Rilis Aplikasi Edit Video Smartphone Gratis

    GoPro akhirnya merilis dua buah aplikasi edit video untuk smartphone Android dan iOS secara gratis , aplikasi ini bernama Quik dan Splice . Nick Woodman yang merupakan CEO dari GoPro mengatakan bahwa editing merupakan hal yang penting bagi para konsumen action camera GoPro nya .

    Dalam pembuatan aplikasi ini , GoPro melakukan akusisi terhadap dua startup pengembang aplikasi edit video . Jadi nanti pada produk GoPro yang akan dirilis pada tahun ini , akan dilengkapi juga dengan aplikasi edit video smartphone yang sangat berguna .

    Quik

    Aplikasi Edit Video Smartphone Quick GoPro
    Quick Aplikasi Edit Video Smartphone dari GoPro

    Aplikasi Quik ini dulunya bernama Replay yang merupakan aplikasi edit video untuk smartphone milik Stupeflix yang juga mengembangkan aplikasi edit video untuk pc .

    Aplikasi Quik ini disebut-sebut memiliki fungsi yang lengkap , mudah digunakan dan sangat cepat dalam memproses video yang hendak di edit . Aplikasi edit video yang tersedia untuk iOS dan Android ini akan bekerja secara otomatis menentukan moment terbaik dari video yang kalian miliki , baru setelah itu kalian bisa melakukan edit secara visual seperti penambahan caption dan transition .

    Selain itu , nantinya Video kalian bisa diatur agar mengikuti irama soundtrack yang kalian gunakan agar video terlihat lebih professional . Fitur lainnya seperti penambahan judul , custom text overlay dan penambahan emoji juga tersedia di aplikasi Quik seperti aplikasi edit video smartphone lainnya .

    Aplikasi Quik adalah aplikasi edit video smartphone gratis yang bisa digunakan pada perangkat Android dan IOS.
    Download Quik Melalui Google Play Store | Download Quik Melalui iTunes Store

    Splice

    Sedangkan Splice merupakan aplikasi edit video smartphone yang sepenuhnya customizable , berbeda dengan Quik yang memiliki fitur edit otomatis , Pada aplikasi Splice kalian bisa mengedit video lewat smartphone semaunya .

    Semua perintah pengeditan video bisa dilakukan dengan cara manual , jadi akan tidak semudah menggunakan aplikasi Quik yang segala sesuatunya serba otomatis . Meskipun lebih rumit , hasil video 100% disesuaikan dengan keinginan pengguna .

    Aplikasi Splice ini dulunya milik Vemory sebuah perusahaan dari Texas , fitur pada aplikasi ini juga lengkap , kalian bisa menambahkan style pada transisi , memotong video , penambahan filter dan aplikasi ini juga bisa untuk membuat video hasil rekaman action camera GoPro menjadi video slow motion yang keren .

    Aplikasi Edit Video Smartphone Splice GoPro
    Splice Aplikasi Edit Video Smartphone dari GoPro

    Aplikasi Splice untuk saat ini baru tersedia untuk sistem operasi iOS .

    Download Splice Melalui iTunes Store

     

  • iPhone SE Mati Total Setelah Direbus Air Mendidih

    iPhone SE Mati Total Setelah Direbus Air Mendidih

    iPhone SE Mati Total ? bukan karena kena virus atau salah upgrade iOS tapi karena direbus air mendidih seperti pada video sebelumnya iPhone 6S VS Samsung Galaxy S7 , Mana Yang Kuat Direbus ?

    Seperti yang kita ketahui , iPhone SE adalah smartphone keluaran terbaru dari Apple , namun channel youtube TechRax sepertinya tidak peduli dengan hal tersebut , dan memutuskan untuk merebus iPhone SE hingga mati total walaupun sudah didinginkan didalam freezer sekalipun .

    Pada video sebelumnya , memang terlihat bahwa smartphone Apple tidak terlalu handal dalam mengatasi panas berlebih , hampir pada setiap video perebusan smartphone , iPhone selalu mati total layaknya smartphone yang mengalami kesalahan pada sistem operasi .

    Berbeda dengan Samsung Galaxy S7 yang justru selain tahan air juga kuat direbus air mendidih .

    Baca Juga :

    Apakah Yang Membuat Samsung Galaxy S7 Tahan Air Bahkan Direbus ?iPhone 6S VS Samsung Galaxy S7 , Mana Yang Kuat Direbus ?
    Beginilah Hasilnya Jika iPhone Digilas Tank Baja
    Apa Jadinya Kalau Samsung Galaxy S7 Di Blender ?

    Sebelum melihat videonya , ada baiknya kita mengenal lebih jauh mengenai iPhone SE ini dan berikut spesifikasi dan harganya :

    harga apple iphone SE blibli.com

    • Harga iPhone SE : Rp . 9,000,000
    • Operating System :IOS 9
    • Memory : 2 GB
    • Ukuran Layar : 4 Inch
    • Memori Internal : 64 GB
    • Kamera : 12 MP
    • Sim Card : Nano SIM
    • Slot Memori Eksternal : No
    • Chipset : A9
    • Kapasitas Baterai : up to 10hrs.

    Bagaimana ? sudah tahu kan bagaimana harga dan spesifikasi mewah dari iPhone 5 SE ? dan berikut ini video yang menunjukan sebuah smartphone terbaru dari apple seharga 9 Juta direbus hingga mati total :

  • iPhone 6S VS Samsung Galaxy S7 , Mana Yang Kuat Direbus ?

    iPhone 6S VS Samsung Galaxy S7 , Mana Yang Kuat Direbus ?

    Perbandingan kualitas antara Samsung Galaxy S7 dengan iPhone 6S sering dilakukan , jika biasanya mereka membandingakn performa seperti kamera , layar dan kecepatannya , berbeda dengan perbandingan yang akan hadir pada artikel ini .

    Pada artikel kali ini kalian akan melihat dua buah smartphone high-end yang unggul dipasaran dengan cara direbus dengan air mendidih . Satu diantara kedua smartphone ini akan mati total dan yang satunya lagi akan bertahan dan terus menyala dan beroperasi dengan normal .

    Penasaran mana yang paling tahan iPhone atau Galaxy S7 jika direbus dalam air mendidih ?

    Video diatas merupakan kerjaan TechRax yang terkenal hobby banget merusak gadget-gadget mahal , seperti pada video sebelumnya yang memperlihatkan Samsung Galaxy S7 Direndam Nitrogen dan iPhone Direbus Pakai Crayon .

    Walaupun terkesan buang-buang duit , tapi perlu diakui menonton video seperti ini memberikan sensasi yang menyenangkan .

    Pada video diatas kalian bisa tahu kalau iPhone ternyata tidak kuat panas , smartphone produksi Apple itu lebih cepat mati dan tidak bisa menyala lagi walaupun sudah didinginkan dengan memasukannya kedalam kulkas . Sedangkan Samsung Galaxy S7 yang merupakan produk smartphone terbaru dari Samsung , justru sangat tahan terhadap air mendidih sekalipun , terlihat dengan kemampuan smartphone ini dengan secara otomatis melakukan power off ketika suhu tidak normal terdeteksi . Hebatnya lagi smartphone Samsung Galaxy S7 ternyata masih bisa menyala kembali walau sudah direbus dalam air mendidih selama beberapa menit .

  • Aplikasi Ini Bisa Bantu Kamu Lihat Sinyal Yang Berkeliaran

    Aplikasi Ini Bisa Bantu Kamu Lihat Sinyal Yang Berkeliaran

    Sinyal adalah sesuatu yang tidak dapat dilihat oleh mata manusia , biasanya ketika menggunakan perangkat mobile kalian akan mengalami naik turun nya sinyal yang bisa dilihat melalui indikator sinyal jaringan seluler bahkan sinyal wifi .

    Tidak jarang untuk mendapatkan sinyal yang baik , kita mencari – cari posisi yang paling besar sinyalnya , bahkan sering sekali kita melihat orang yang sedang melakukan telepon sengaja keluar ruangan untuk mendapatkan sinyal yang bagus .

    Baca Juga : 15 Cara Memperkuat Sinyal WiFi Pada Android dan Laptop
    Baca Juga : Cara Terbaru Membuka Situs Yang Diblokir Dengan Mudah

    Kemarin ini nama Architecture of Radio mendadak mencuat , karena ini adalah sebuah aplikasi yang bisa mempermudah manusia dalam melihat lalu lintas sinyal hanya dengan menggunakan kamera pada smartphone telah diciptakan oleh Richard Vijgen , beliau merupakan salah seorang seniman yang juga merupakan programer asal Netherlands .

    download aplikasi the architecture of radio ios android apk 2
    Sayangnya aplikasi architecture of radio tidak gratis.

    Aplikasi ini dibuat dengan tujuan untuk mempermudah seseorang dalam menganalisa lalu lintas sinyal pada sebuah ruangan , atau wilayah tertentu pada saat traveling misalnya .

    Aplikasi architecture of radio kini hanya tersedia untuk platform iOS , dibanderol $3 pada apple store , sedangkan untuk versi Android , masih dalam tahap pengembangan dan akan segera dirilis di google play store .

    Tentunya aplikasi ini akan menjadi aplikasi yang seru untuk digunakan , karena kita akan mampu melihat rumitnya jalur dari sebuah sinyal dalam sebuah wilayah tertentu dengan hanya memanfaatkan kamera smartphone yang kita miliki .

    Bisa dibayangkan jika kita menggunakan aplikasi ini dalam sebuah ruangan yang terdapat banyak device yang memancarkan atau menerima sinyal , tentu akan acak – acakan gambar yang ditampilkan pada aplikasi architecture of radio ini .

    Aplikasi architecture of radio juga mampu melihat sinyal-sinyal yang dipancarkan melalui satelit dan diterima oleh menara BTS yang ada di sekitar lingkungan kita berada .

    Itulah tadi artikel mengenai aplikasi yang mampu melihat sinyal berlalu lalang , aplikasi architecture of radio selain untuk hiburan tentu bisa digunakan sebagai alat untuk penelitian .