Xiaomi Drone Dirilis Ini Harga & Spesifikasinya

Diposting pada

Xiaomi Drone dirilis setelah sebelumnya Xiaomi merilis Action Camera 4K dengan harga Rp . 2 jutaan , kini Xiaomi akan merilis Drone dengan harga $380 atau sekitar Rp . 5 Jutaan , harga ini tergolong sangat murah jika kita melihat dari spesifikasi dan fitur yang diberikan pada drone Xiaomi ini .

Xiaomi memberikan 2 pilihan jenis drone dengan harga yang berbeda , $380 untuk Xiaomi Drone dengan kamera 1080p sedangkan untuk Xiaomi Drone dengan kamera 4K dijual seharga $460 .

Baca Juga : Xiaomi Drone Akan Miliki Kemampuan Kamera 4K

Sebagai gambaran , harga Xiaomi drone ini sangat murah jika dibandingkan dengan Drone DJI atau Yuneec yang juga memiliki kemampuan setara dengan Xiaomi Drone . Drone DJI Phantom dan Yuneec biasanya memiliki harga $1000 bahkan lebih .

Baca Juga : Harga Drone DJI Phantom Terbaru Dengan Spesifikasi

Spesifikasi dan Fitur Xiaomi Drone

Xiaomi Drone Harga Spesifikasi Tanggal Rilis Indonesia
Xiaomi Drone

Xiaomi memiliki keunggulan dimana beberapa komponen utama seperti motor dan kamera bisa dilepas . Xiaomi Drone memiliki kapasitas baterai yang cukup besar yaitu 5,100mAh , baterai ini juga sangat mudah untuk diganti . Dengan baterai sebesar itu , Xiaomi Drone bisa terbang dengan durasi maksimum 27 Menit dalam 1 kali pengisian daya , durasi tersebut merupakan durasi terbang yang biasanya dimiliki drone kelas menengah keatas lainnya .

Untuk fitur positioning , Xiaomi menggunakan GPS dan GLONASS , selain itu Xiaomi drone juga memiliki fitur visual positioning sehingga drone akan tetap terbang stabil meski berada pada ketinggian yang sangat rendah dan tidak terjangkau oleh sinyal GPS satelit . Xiaomi drone juga bisa terbang secara mandiri (autonomous) untuk melakukan takeoff, landing, return to home, waypoint navigation, dan orbit .

Kapan Xiaomi Drone Rilis

Xiaomi Drone 1080p mulai dirilis melalui metode crowdfunding sejak tanggal 26 Mei 2016 , seperti ketika mereka merilis Xiaomi Yi 4K Action Camera 2 .

Sedangkan Xiaomi Drone 4K akan mulai dipublikasikan pada akhir bulan Juli .

Simak Juga :  Cara Membuat Drone FPV , Dengan Video Tutorial
Xiaomi Drone Harga Spesifikasi Tanggal Rilis Indonesia 2
Xiaomi Drone
Xiaomi Drone Harga Spesifikasi Tanggal Rilis Indonesia 6
Xiaomi Drone
Xiaomi Drone Harga Spesifikasi Tanggal Rilis Indonesia 5
Modul Kamera Xiaomi Drone
Xiaomi Drone Harga Spesifikasi Tanggal Rilis Indonesia 4
Remote Control Xiaomi Drone Dengan Layar Smartphone Sebagai Display
Xiaomi Drone Harga Spesifikasi Tanggal Rilis Indonesia 3
Remote Control Xiaomi Drone

Bagaimana ? apakah kalian berminat untuk membeli drone Xiaomi ini ?