Tag: Camera

320

  • 11 Kamera 360 Derajat Harga Termurah

    11 Kamera 360 Derajat Harga Termurah

    Harga Kamera 360 Derajat itu berapa sih ? Di Indonesia udah ada belum ? Apa fungsi dan kegunaan dari kamera 360 derajat ? jika pertanyaan – pertanyaan tersebut adalah apa yang kalian tanyakan selama ini , maka artikel kali ini akan membahas semuanya tentang kamera 360 derajat .

    Di Indonesia sudah banyak yang menjual kamera 360 derajat ini , meskipun masih sedikit peminatnya . Tidak seperti Action Camera seperti GoPro yang sudah sangat populer di Indonesia .

    Fungsi Dari Kamera 360 derajat sendiri adalah untuk memberikan pengalaman baru dalam dunia video dan fotografi , biasanya digunakan untuk mengabadikan objek – objek yang indah dan menarik untuk dishare ke banyak orang .

    Youtube merupakan salah satu platform terbaik untuk mengupload video 360 Derajat .

    Harga Kamera 360 Derajat / Spherical Camera Termurah

    Bublcam – 579 USD / Rp . 7,700,000

    Harga Kamera 360 Derajat Spherical Camera Termurah Indonesia Bulbcam
    Bulbcam

    Bulbcam adalah kamera 360 Spherical pertama didunia yang diproduksi untuk kelas konsumen , Bublcam menggunakan  4 buah lensa 190° FOV dengan sensor 5 MP pada setiap kameranya . Kamera ini juga dilengkapi dengan aplikasi smartphone dan dukungan VR . Kamera ini mampu menghasilkan video maupun foto 360 derajat dengan resolusi yang tinggi tanpa ada blind spot sama sekali .

    Panono – 549  USD / Rp . 7,300,000

    Harga Kamera 360 Derajat Spherical Camera Termurah Indonesia Panono Camera Ball
    Panono Camera Ball

    Panono Camera Ball merupakan salah satu kamera 360 derajat Spherical yang sangat populer , dengan 36 buah lensa yang mampu menghasilkan foto dengan total resolusi maksimal pada 108 megapixels . Kamera ini hanya bisa untuk mengambil foto 360 derajat saja .

    360cam - 499 USD  / Rp . 6,600,000

    Harga Kamera 360 Derajat Spherical Camera Termurah Indonesia Giroptic 360 Cam
    Giroptic 360 Cam

    Giroptic 360 Cam memiliki 3 buah kamera yang bisa mengambil foto , video hingga live streaming dengan sudut pandang 360 derajat . Resolusi maksimal untuk video nya adalah 2K , Foto 4K semuanya dalam format spherical . Giroptic 360 Cam juga Virtual Reality Ready .

    V.360 – 449 USD  / Rp . 5,900,000

    Harga Kamera 360 Derajat Spherical Camera Termurah Indonesia V 360
    V.360

    V.360 adalah kamera 360 Derajat yang memiliki bentuk unik , cocok digunakan untuk merekam video , mengambil foto , time laps bahkan untuk dijadikan sebagai kamera pengawas . Semuanya disajikan dalam format spherical yang menakjubkan .

    Ricoh Theta – Rp . 5,600,000

    Harga Kamera 360 Derajat Spherical Camera Termurah Indonesia Ricoh Theta S
    Ricoh Theta S

    Ricoh Theta S adalah salah satu kamera spherical terbaik dari Ricoh , kamera ini menggunakan 2 buah lensa dengan sensor CMOS 12 Megapixel yang mampu mengambil foto maupun video dengan kualitas Full HD . Ricoh Theta S adalah kamera 360 derajat yang memiliki fitur berkelas untuk kalangan professional , Ricoh juga menyediakan tipe lain yaitu Tetha m15 yang cocok untuk daily use .

    360Fly – 400 USD / Rp . 5,300,000

    Harga Kamera 360 Derajat Spherical Camera Termurah Indonesia 360Fly
    360Fly

    360Fly pertama kali dikenalkan pada pameran CES 2015 , hadir dengan fitur tahan air , debu dan guncangan , kamera ini mampu menghasilkan video 360 derajat dengan resolusi 1504 x 1504 pixel . Tersedia juga 360Fly 4K dengan harga yang jauh lebih mahal .

    CENTR – 399 USD / Rp . 5,300,000

    Harga Kamera 360 Derajat Spherical Camera Termurah Indonesia CENTR 360
    CENTR 360

    CENTR ini adalah kamera 360 derajat berbentuk unik seperti cincin yang pertama kali dikenalkan melalui metode crowdfunding atau penggalangan dana . Kamera beroperasi dengan 4 Buah kamera dengan sensor 5 MP , dan mampu menghasilkan video spherical dengan resolusi 1080p .

    Geonaute 360 – 399 USD / Rp . 5,300,000

    Harga Kamera 360 Derajat Spherical Camera Termurah Indonesia Geonaute 360
    Geonaute 360

    Geonaute 360 camera adalah sebuah kamera spherical yang diproduksi oleh perusahaan produsen action camera seperti GoPro asal Perancis . Kamera ini mampu merekam sebuah video 360 derajat dengan resolusi 2,048 x 1,024 , semua ini berkat konfigurasi 3 buah lensa 8 Megapixel yang presisi sehingga menghasilkan gambar spherical tanpa blind spot sedikit pun .

    Samsung Gear 360 – 361 USD / Rp . 4,800,000

    Harga Kamera 360 Derajat Spherical Camera Termurah Indonesia Samsung Gear 360
    Samsung Gear 360

    Samsung Gear 360 pertama kali dikenalkan pada ajang pameran Mobile World Congress di Barcelona bersamaan dengan dirilisnya smartphone Samsung Galaxy S7 beberapa bulan lalu . Kamera ini dilengkapi dengan dua buah kamera 180 derajat yang berkualitas . Kamera ini juga tahan terhadap air , debu dan guncangan layaknya action camera .

    Kodak SP360 299 USD / Rp . 3,900,000

    Harga Kamera 360 Derajat Spherical Camera Termurah Indonesia Kodak SP360
    Kodak SP360

    Kodak SP360 merupakan sebuah action camera yang memiliki lensa 360° Spherical Curved Lens dengan sensor 16 MP , kamera spherical ini mampu menghasilkan sebuah video yang berkualitas . Kamera ini juga dustproof , waterproof , shockproof dan freezeproof . Karena Kodak hanya menggunakan 1 lensa , hasil video dan fotonya terdapat sedikit blind-spot namun tidak mengganggu pemandangan yang diabadikan oleh kamera ini .

    LG 360 CAM –  199 USD / Rp . 2,600,000

    Harga Kamera 360 Derajat Spherical Camera Termurah Indonesia LG 360 CAM
    LG 360 CAM

    LG 360 CAM juga dikenalkan pada acara Mobile World Congress 2016 di Barcelona bersamaan dengan dikenalkannya smartphone modular LG G5 . Kamera ini memiliki 2 buah lensa 13 MP Wide Angle yang mampu menghasilkan video spherical dengan resolusi 2 K dan untuk foto sebesar 16 Megapixel .

    Itulah tadi 11 kamera 360 derajat / spherical camera yang diurutkan dari yang termahal hingga kamera 360 derajat termurah yang bisa kalian beli .

    Beberapa kamera diatas memang tidak dijual di Indonesia , namun Ricoh Theta , Samsung Gear 360 dan LG 360 CAM bukanlah pilihan yang buruk untuk memulai mengenal spherical photography .

  • Pilih Action Camera Seperti GoPro atau DSLR ?

    Pilih Action Camera Seperti GoPro atau DSLR ?

    Mending beli Action Camera seperti GoPro , Xiaomi Yi dan sebagainya atau beli DSLR ? mungkin itu pertanyaan yang muncul ketika kalian hendak membeli sebuah kamera untuk merekam video .

    Banyak juga orang yang bingung dalam memilih kamera antara Action Camera atau DSLR setelah membaca artikel Kamera Untuk Vlog , untuk merekam video yang akan diupload ke Youtube , kita memang dituntut untuk selalu mengupload video yang memiliki resolusi tinggi .

    Untuk membantu kalian dalam memilih kamera yang tepat dan menjawab pertanyaan yang selama ini membuat beberapa orang merasa bingung dalam menentukan pilihan antara Action Camera Seperti GoPro atau DSLR ? Maka artikel kali ini akan membahas semua yang perlu kalian ketahui mulai dari kelebihan action camera , kekurangan action camera , kelebihan DSLR dan kekurangan DSLR .

    Action Camera VS DSLR

    Action Camera

    Kelebihan dan Kekurangan Action Camera
    Kelebihan dan Kekurangan Action Camera

    Kelebihan Action Camera

    Kelebihan Action Camera yang pertama adalah :

    Ringan dan Kecil . Action camera seperti GoPro , Xiaomi Yi, Brica , SJCAM dan lain sebagainya memiliki ukuran dimensi yang sangat kecil , biasanya action camera pada umumnya memiliki panjang : 6 cm , tinggi 4 cm dan tebal 2 cm saja .

    Berikut Perbandingan Ukuran Action Camera VS DSLR

    Perbandingan Ukuran Action Camera Dengan DSLR
    Perbandingan Ukuran Action Camera Dengan DSLR

    Dengan ukuran Action Camera yang sangat kecil ini , kita dapat dengan mudah membawa kamera dan me-mounting nya pada media apa saja .

    Tahan Air dan Guncangan . Action Camera pada umumnya dilengkapi dengan sebuah housing water proof yang tahan air , tahan debu dan tahan guncangan . Sedangkan DSLR sangat sulit untuk bisa membuatnya tahan air , karena ukurannya yang besar belum lagi tombol yang banyak dan lensa yang digunakan , membuat housing water proof sangat jarang kita temukan untuk kamera DSLR .

    Sudut Pandang Lebar / Wide Angle . Action camera biasanya dilengkapi dengan lensa yang memiliki Wide focal length dengan drajat diatas 140 . Contohnya Xiaomi Yi dengan 155-degree angle of view . Biasanya DSLR membutuhkan lensa khusus yang mahal untuk mendapatkan wide angle , namun dengan action camera kita tidak perlu membeli perangkat tambahan lagi .

    Bisa Terhubung Dengan Smartphone . Dengan bantuan WiFi atau Bluetooth , kita bisa menghubungkan action camera dengan smartphone secara wireless . Fitur ini mempermudah kita untuk mengontrol kamera dari jarak jauh hingga mengorganisir file manager .

    Kekurangan Action Camera

    Tidak Ergonomis . Ukurannya yang kecil karena didesain untuk diletakan pada objek bergerak , membuat kita merasa tidak nyaman untuk merekam video menggunakan Action Camera dengan tangan kosong .

    Lensa Yang Tidak Bisa Diubah . Kita harus puas dengan hasil gambar yang dihasilkan oleh lensa built-in dari action camera .

    Fitur Terbatas . Action Camera hanya cocok digunakan untuk foto dan video standard saja , berbeda dengan DSLR yang memungkinkan kita untuk melakukan pengaturan ISO dengan range yang lebar dan Macro untuk mengambil gambar objek microscopic .

    Kamera DSLR

    Kelebihan dan Kekurangan Kamera DSLR
    Kelebihan dan Kekurangan Kamera DSLR

    Kelebihan Kamera DSLR

    Ergonomis . Dengan bentuk khusus dan posisi tombol yang mudah dijangkau , membuat Kamera DSLR sangat nyaman digenggam sehingga merekam video atau mengambil foto bisa dilakuka dengan tangan kosong secara maksimal .

    Kualitas Gambar Juara . Kamera DSLR biasanya memiliki hasil foto dan video yang benar-benar apa adanya (RAW) , sehingga kita mendapatkan hasil video atau foto dengan ukuran besar dan resolusi maksimal .

    Lensa Yang Bisa Diganti . Untuk yang hobby fotografi , mengkoleksi lensa sangat lah mengasyikan , Kamera DSLR bisa diganti Lensa nya sesuai dengan kebutuhan kita .

    Sensor Berkualitas . Sensor yang bertenaga membuat hasil video dan foto dari DSLR sangat maksimal . Range Pengaturan ISO yang sangat lebar sehingga kita bisa mengambil video atau foto dalam kondisi minim cahaya dengan maksimal .

    Kekurangan Kamera DSLR

    Ukurannya Besar . Kamera DSLR bukanlah tipe kamera yang bisa kita bawa setiap hari kemana pun kita mau . Kamera DSLR biasanya digunakan pada moment – moment penting saja , seperti acara pernikahan dan konser atau pertunjukan .

    Harganya Mahal . Harga kamera DSLR sangatlah tinggi , belum lagi lensanya . Untuk memiliki sebuah kamera DSLR yang nyaman dan bisa digunakan secara flexible , minimal kita harus menyiapkan dana 4 hingga 10 juta rupiah .

    Waterproofing ? Siapkan Dana Lebih . Seperti yang sudah dikatakan diatas , kamera DSLR bukan tipe kamera yang bisa digunakan kapan pun dan dimana pun . Jika ingin kamera DSLR kalian lebih kuat dan tahan terhadap kondisi ekstrim , maka siapkan dana lebih untuk membeli perangkat pelindung seperti Water Proof Housing misalnya .


    Kira-kira itulah tadi beberapa perbandingan antara Action Camera VS Kamera DSLR , sebagai penutup agar kalian bisa dengan mudah menentukan pilihan antara Action Camera atau DSLR , silahkan lihat video perbandingan hasil video Action Camera VS Kamera DSLR :

    Baca Juga : 

    Selamat memilih 🙂

  • 11 Action Camera Dengan Resolusi Video 4K

    11 Action Camera Dengan Resolusi Video 4K

    Action Camera dengan resolusi video 4K kini menjadi sebuah standard baru bagi dunia action camera . 4K merupakan resolusi video tertinggi yang dimiliki kamera pocket pada umumnya .

    4K artinya 4,000 , resolusi 4K berarti resolusi yang memiliki setidaknya 4,000 pixel horizontal . 4K juga menjadi standard baru pada televisi dan perfileman di Hollywood . Sebuah video dengan resolusi 4K dinilai mampu memberikan kenyamanan dan sensasi pada tingkatan yang berbeda bagi para penonton .

    Baca Juga : GoPro Hero 5 Miliki Kualitas Video 8K

    Nah , pada artikel kali ini akan ada 11 Action Camera Dengan Resolusi Video 4K (resolusi maksimal , resolusi dibawahnya juga tersedia) yang bisa kalian beli dengan kisaran harga yang bervariasi dan kompetitif .

    NGELAG.com membagi 11 kamera dibawah menjadi 3 bagian , yaitu kelas atas , menengah dan kebawah , yang membedakan hanya kualitas , rating dan popularitas brand pada dunia action camera itu sendiri .

    Action Camera Dengan Resolusi Video 4K High-End

    Sony Action Cam X1000VR

    Sony Action Cam X1000VR Action Camera Resolusi 4K
    Sony Action Cam X1000VR

    Harga : Rp . 8,000,000

    Action Camera Sony X1000VR ini menggunakan Exmor R® CMOS sensor yang memiliki performa sangat baik ketika merekam pada ruangan rendah cahaya . Dengan bantuan processor BIONZ X™ processor , Sony X1000VR ini dapat memproses video dengan resolusi 4K pada kecepatan 100 Mbps .

    Lensa 170° ultra-wide ZEISS® Tessar® lens , menjadikan action camera ini memiliki kualitas video yang sangat jernih dengan nuansa panoramic 170 derajat . Action Camera Sony X1000VR sangat cocok digunakan untuk mengambil gambar sebuah area yang sangat luas .

    GoPro HERO4 Black

    GoPro HERO4 Black Action Camera Resolusi 4K
    GoPro HERO4 Black

    Harga : Rp . 4,800,000

    Kamera ini merupakan action camera GoPro variant paling baru dengan fitur yang paling tinggi dibanding action camera gopro lainnya .

    Kamera ini merupakan salah satu action camera terbaik yang pernah ada , dengan kemampuan merekam video pada resolusi  4K/30fps , 2.7K/60fps dan 1080p120 , 720p240 yang sangat baik dalam menghasilkan video slow-motion .

    TomTom Bandit

    TomTom Bandit Action Camera Resolusi 4K
    TomTom Bandit

    Harga : $377.49

    Action Camera dengan desain yang lain dari pada biasanya ini memiliki kualitas foto maksimal hingga 16 Megapixel . Dengan fitur splash-proof dan water-proof hingga kedalaman 40 meter dibawah air .

    Tomtom Bandit memiliki resolusi video yang maksimal pada 4K / 15FPS . Action camera ini belum banyak dikenal di Indonesia .

    Ricoh WG-M2 Action Camera

    Ricoh WG-M2 Action Camera Resolusi 4K
    Ricoh WG-M2

    Harga : Rp . 4,400,000

    Ricoh yang merupakan salah satu Imaging Company ternama dan sudah lama dikenal oleh masyarakat ini ternyata juga memproduksi action camera dengan kualitas yang luar biasa .

    Ricoh WG-M2 dilengkapi dengan Ultra-wide angle 204 °lens , sehingga menghasilkan hasil video yang sangat menakjubkan . Meski effective pixel nya hanya 8 Megapixel namun dengan bantuan image processor yang handal , action camera ini sanggup merekam video hingga resolusi 4K pada 30fps .

    Olfi 4K HDR

    Olfi 4K HDR Action Camera Resolusi 4K
    Olfi 4K HDR

    Harga : £149.99

    Meskipun Olfi bukan merek action camera yang dikenal oleh masyarakat Indonesia , namun Action Camera sejensi gopro ini sangat disukai di negara-negara eropa .

    Harganya yang tidak terlalu mahal namun memiliki kualitas yang baik membuat Olfi 4K HDR menjadi alternatif pilihan selain GoPro . Kamera ini mampu merekam video dengan resolusi maksimal 4K Ultra High Definition (24fps) , High Dynamic Range (HDR) Video dan dilengkapi juga dengan Gyro Stabilisation .

    Xiaomi Yi 4K Action Camera 2

    Xiaomi Yi 4K Action Camera 2 Resolusi 4K
    Xiaomi Yi 4K Action Camera 2

    Harga : Rp . 2,658,000

    Xiaomi Yi 4K merupakan varian action camera terbaru dari Xiaomi , setelah sebelumnya berhasil dengan Xiaomi Yi 1080p , Xiaomi lagi-lagi menghantam GoPro dengan action camera murah berkualitasnya .

    Tidak tanggung-tanggung , Xiaomi Yi 4K dilengkapi dengan layar gorilla glass touchscreen , sensor gyro dan accelertometer 3 axis dan baterai yang kuat hingga 2 jam untuk merekam Video 4K pada 30 fps .

    Kapan Xiaomi Yi 4K Rilis Di Indonesia ? Action Camera yang baru dirilis 12 Mei 2016 ini akan hadir di Indonesia pada bulan Juni mendatang . Baca Update Terbaru Xiaomi Yi 4K Disini.

    Action Camera Dengan Resolusi Video 4K Mid-End

    iSAW Edge

    iSAW Edge Action Camera Resolusi 4K
    iSAW Edge

    Harga : Rp . 2,500,000

    iSaw Edge juga merupakan alternatif kamera GoPro yang cukup diminati oleh banyak orang . Kamera ini mampu merekam video hingga resolusi 4K meski hanya 10 fps .

    Dengan fitur MyTune kita bisa mengatur kualitas video secara langsung , beberapa opsi optimasi videonya antara lain : adjustment of Sharpness, Exposure, Sensitivity, Metering dan White balance.

    iSaw Wing

    iSaw Wing Action Camera Resolusi 4K
    iSaw Wing

    Harga : Rp . 1,400,000

    Dengan sensor CMOS 12-megapixel , Action Camera iSaw yang kedua ini memiliki harga dan kualitas video yang lebih rendah dibandingkan dengan iSaw Edge .

    Meskipun demikian action camera ini juga mampu bersaing dengan action camera lain seperti Xiaomi Yi lama . Karena resolusi video 4K nya memiliki framerate yang rendah , jika menggunakan kamera ini disarankan untuk menggunakan resolusi 1080p Full HD saja , untuk hasil video yang lebih nyaman untuk dilihat .

    Action Camera Dengan Resolusi Video 4K Low-End

    Pada bagian ini , ada beberapa action camera yang memang bisa merekam video dengan resolusi 4K namun dengan spesifikasi dan detail performa yang simpang-siur .

    Meskipun demikian , 3 action camera dibawah ini memiliki statistik penjualan dan rating yang baik dari para pembeli . Action Camera Low-End ini sangat cocok untuk para pengguna Action Camera pemula / entry-level .

    Kurang direkomendasikan untuk digunakan sebagai kamera professional karena standar kualitas dan durabilitasnya yang belum terlalu jelas .

    EKEN H9 4K

    EKEN H9 4K Action Camera Resolusi 4K
    EKEN H9

    Harga : Rp . 1,000,000

    • Video resolution: 4K pada 10fps (Maksimal)
    • Photo resolution : 12 MP (Maksimal)
    • Lensa : 170 degree wide view angle
    • Konektivitas : WiFi

    Bcare B-Cam X-3

    Bcare B-Cam X-3 Action Camera Resolusi 4K
    Bcare B-Cam X-3

    Harga : Rp . 769,000

    • Video resolution: 4K pada 25fps (Maksimal)
    • Photo resolution : 16 MP (Maksimal)
    • Lensa : N.A
    • Konektivitas : WiFi

    Kogan 4K UltraHD

    Kogan 4K UltraHD Action Camera Resolusi 4K
    Kogan 4K UltraHD

    Harga : Rp . 629,000

    • Video resolution: 4K (Maksimal) Fps tidak diketahui.
    • Photo resolution : 16 MP (Maksimal)
    • Lensa : N.A
    • Konektivitas : WiFi

    Itulah tadi 11 Action Camera Dengan Resolusi Video 4K dengan harga dan pilihan kualitas serta brand yang bervariasi .

    Jika ada action camera 4K favorit kalian yang tidak tercantum pada artikel ini , silahkan tuliskan pada kolom komentar .

  • Nikon KeyMission 360 Action Camera Berapa Harganya ?

    Nikon KeyMission 360 Action Camera Berapa Harganya ?

    Nikon KeyMission 360 Action Camera harganya sangat misterius karena belum banyak yang menjual action camera jenis ini . KeyMission 360 Action Camera merupakan pesaing mematikan untuk GoPro dan produk action camera lainnya .

    Nikon KeyMission 360 merupakan action camera yang pertama kali yang memiliki sudut kamera 360 derajat . Hebatnya , Nikon KeyMission 360 hanya memerlukan dua buah lensa , tidak seperti GoPro Omni yang memerlukan 6 Buah action camera GoPro pada setiap sisinya untuk menghasilkan sebuah video 360 derajat .

    Baca Juga : GoPro Rilis Website Khusus Video 360°

    Harga Nikon KeyMission 360 Action Camera

    Nikon KeyMission 360 Action Camera Harga Spesifikasi
    Nikon KeyMission 360 Action Camera

    Banyak sekali masyarakat yang penasaran dan bertanya “berapa sih harga Nikon KeyMission 360 Action Camera ?

    Sebagai informasi , Nikon KeyMission 360 Action Camera ini pada awalnya memiliki harga 499 euro atau setara dengan Rp . 7,600,000 . Namun harga tersebut bukanlah harga resmi yang dikemukakan oleh Nikon melainkan harga yang didapat dari situs www.cyberport.de pada bulan februari 2016 .

    Jika harga yang tertulis pada situs jual beli cyberport tersebut merupakan harga resmi dari Nikon KeyMission 360 Action Camera , maka sekarang harganya sudah bukan 499 euro lagi , melainkan 999 euro atau sekitar Rp . 15,000,000 .

    Nikon diperkirakan akan merilis kamera ini pada musim semi 2016 . Tentu harga diatas merupakan angka yang sangat tinggi untuk pasar di Indonesia .

    Baca Juga :
    Action Camera Murah Terbaik 2016
    Action Camera Dibawah 1 Juta Mirip GoPro
    Action Camera Mirip Kamera GoPro Ini Cuma 500 Ribuan

    Spesifikasi Nikon KeyMission 360 Action Camera

    Nikon KeyMission 360 Action Camera Harga Spesifikasi 2
    Nikon KeyMission 360 Action Camera

    Nikon KeyMission 360 Action Camera adalah sebuah kamera yang mampu memberikan video dengan sudut pandang 360 derajat , resolusi video maksimal yang bisa dihasilkan oleh kamera ini adalah 4K Ultra High Definition , seperti action camera lainnya Nikon KeyMission 360 juga tahan air hingga 30 m , dan yang paling penting adalah kamera ini tahan terhadap guncangan , debu dan tempratur ekstrim .

    Video Hasil Rekaman Nikon KeyMission 360 Action Camera

    Nah untuk yang penasaran seperti apa sih hasil video yang direkam menggunakan Nikon KeyMission 360 Action Camera ini ? berikut video sample yang dirilis oleh Nikon secara resmi melalui Youtube .

    https://www.youtube.com/watch?v=coUYGhIz8Z8

  • Hover Camera , Drone Camera Khusus Selfie

    Hover Camera , Drone Camera Khusus Selfie

    Drone Camera untuk selfie ? maksudnya apa ? Apakah kalian salah seorang yang doyan selfie menggunakan tongsis ? Ternyata kini ada yang lebih keren dibanding selfie pake tongsis , Sebuah perusahaan bernama Zero Zero sedang mengembangkan pesawat tak berawak khusus untuk selfie bernama Hover Camera .

    Hover Camera ini kerja nya otomatis mengikuti kemana pemiliknya bergerak , dan secara diam-diam akan merekam video dan mengambil beberapa foto dari sudut yang tidak biasa sehingga membuat selfie kalian menjadi lebih keren lagi .

    Baca Juga :
    Harga Drone DJI Phantom Terbaru Dengan Spesifikasi
    Cara Membuat Drone Quadcopter Untuk Pemula , Ini Komponennya
    10 Drone Murah Dengan Camera Harga Dibawah 1 Juta
    Apa Perbedaan Antara Drone Dan Quadcopter ?

    Hover Camera , Drone Camera Canggih Khusus Selfie

    Hover Camera Drone Camera Untuk Selfie
    Hover Camera

    Hover Camera memiliki ukuran yang sangat kecil dan dapat dilipat , sehingga mudah untuk dibawa kemanapun oleh pemiliknya . Material pembuatannya adah carbon fiber sehingga memiliki bobot yang sangat ringan namun kuat .

    Hover Camera Drone Camera Untuk Selfie 2
    Hover Camera

    Cara menggunakannya sangat mudah , kalian hanya perlu merentangkan kedua sayap dari Drone Camera ini , dan melepaskannya .

    Hover Camera Drone Camera Untuk Selfie 3
    Hover Camera.

    Secara otomatis ketika baling-baling di kedua sayapnya berputar , maka drone ini akan terbang sendiri tanpa membutuhkan bantuan remote control.

    Drone Camera ini memiliki sensor yang akan secara otomatis mendeteksi letak wajah sang pemilik , dan akan mengenali siapa pemiliknya dan siapa yang harus dia ikuti .

    Hover Camera Drone Camera Untuk Selfie 4
    Hover Camera

    Kalian juga bisa menggunakan smartphone untuk mengirimkan perintah jika tidak ingin drone camera ini mengambil video terlalu lama dan mengambil banyak foto yang tidak kalian inginkan .

    Hover Camera Drone Camera Untuk Selfie 5
    Hover Camera

    Hover Camera merupakan drone camera yang memiliki camera sangat bertenaga . Resolusi maksimal untuk setiap foto yang drone ini ambil adalah 13 Megapixel , sedangkan Resolusi maksimal video nya adalah 4K.

    Hover Camera Drone Camera Untuk Selfie 6
    Hover Camera

    Pada pertengahan tahun 2016 , Hover Camera ini sudah mulai bisa dibeli dengan perkiraan harga di angka USD $600 atau sekitar Rp . 8,000,000 2 juta lebih mahal dibandingkan Drone DJI Phantom 3 Standard Edition .

  • Action Camera Murah Terbaik 2017

    Action Camera Murah Terbaik 2017

    Action Camera murah terbaik sejenis GoPro pada tahun 2017 datang dari Xiaomi , Kogan , SJCAM dan Brica . Action camera mirip kamera GoPro ini adalah kamera termurah namun memiliki kualitas yang terjamin dilihat dari popularitas , rating dan angka penjualan di tahun 2017 .

    Baca Juga :
    Daftar Harga B-Pro Alpha Edition dan Plus Action Camera 2017
    6 Action Camera Murah Tapi Berkualitas Baik 2017
    Action Camera Dibawah 1 Juta Mirip GoPro Terbaik
    Daftar Harga Kamera GoPro Entry Level Sampai HERO 4 2017

    Daftar Action Camera Murah Terbaik Mirip GoPro 2017

    Xiaomi Yi

    Action Camera Murah Terbaik 2016 Xiaomi Yi
    Xiaomi Yi

    Xiaomi Yi adalah action camera murah terbaik tahun ini karena berdasarkan review yang pernah NGELAG.com lakukan sebelumnya , Action camera Xiaomi Yi memiliki performa yang baik seperti :

    • Sensor Kamera 16 Megapixel (Sony Exmor R CMOS)
    • Resolusi Video Hingga 1080p (60 fps)
    • Dukungan Aksesoris Lengkap
    • Konektivitas WiFi Yang Optimal
    • Dilengkapi Aplikasi Smartphone
    • BACA SPESIFIKASI LENGKAP XIAOMI YI

    Meskipun action camera pesaing berat gopro ini memiliki spesifikasi hardware yang tangguh , namun harganya tergolong sangat murah yaitu hanya Rp . 800 ribuan saja .

    Kogan Action Camera

    Action Camera Murah Terbaik 2016 Kogan Action Camera
    Kogan Action Camera

    Action Camera Kogan ini adalah satu diantara beberapa pilihan action camera dibawah 500 ribu , meskipun harganya sangat murah tetapi spesifikasi kamera ini tidak terlalu buruk dan cocok untuk kalian yang ingin merasakan sensasi dari memiliki action camera , berikut ulasannya :

    Seperti yang sudah dikatakan diatas , harga Kogan Action Camera hanya Rp . 300 ribuan saja .

    SJCAM SJ5000+ WiFi

    Action Camera Murah Terbaik 2016 SJCAM SJ5000+ WiFi
    SJCAM SJ5000+ WiFi

    Varian terbaru dari action camera SJCAM , SJ5000+ hadir dengan spesifikasi yang lebih baik dibanding seri terdahulunya , spesifikasinya sangat mantap dan bersaing dengan action camera sekelas GoPro HERO 3.

    • Sensor Kamera 16 Megapixel (Panasonic CMOS Sensor)
    • Resolusi Video Hingga 1080p (60 fps)
    • Dukungan Aksesoris Lengkap
    • Konektivitas WiFi Yang Optimal
    • Aplikasi Smartphone Universal
    • Dilengkapi Display LCD 1.5 inch
    • BACA SPESIFIKASI LENGKAP SJCAM SJ5000+

    SJCAM SJ4000+ WiFI

    Action Camera Murah Terbaik 2016 SJCAM SJ4000+ WiFi
    SJCAM SJ4000+ WiFi

    Sebelum SJ5000+ , SJCAM SJ4000 lah yang menjadi primadona pada saat itu , bersaing dengan Xiaomi Yi untuk menguasai pasar action camera buatan china di Indonesia , SJCAM menghadirkan SJ4000 dengan spesifikasi sebagai berikut :

    • Sensor Kamera 12 Megapixel (Aptina0330 CMOS Sensor)
    • Resolusi Video Hingga 1080p (30 fps)
    • Dukungan Aksesoris Lengkap
    • Konektivitas WiFi Yang Optimal
    • Aplikasi Smartphone Universal
    • Dilengkapi Display LCD 1.5 inch
    • BACA SPESIFIKASI LENGKAP SJCAM SJ4000+

    Harga kamera SJCAM SJ4000+ tergolong murah yaitu Rp 1.100.000 .

    Brica B-PRO5 Alpha Edition

    Action Camera Murah Terbaik 2016 Brica B-PRO 5 Alpha Edition
    Brica B-PRO 5 Alpha Edition

    Brica B-PRO 5 Alpha Edition merupakan action camera produksi Brica . Brica adalah produsen kamera yang sudah dikenal di Indonesia sejak tahun 2000an . Brica akhirnya merilis B-PRO 5 Alpha edition untuk memenuhi permintaan masyarakat Indonesia akan produk Action Camera Murah .

    • Sensor Kamera 5.0 megapixels CMOS sensor
    • Resolusi Video Hingga 1080p (30 fps)
    • Dukungan Aksesoris Lengkap
    • Konektivitas WiFi Yang Optimal
    • Aplikasi Smartphone Universal
    • Dilengkapi Display LCD 1.5 inch
    • BACA SPESIFIKASI LENGKAP B-PRO 5 Alpha Edition

    Harganya yang murah yaitu Rp . 1,300,000 menjadikan kamera ini sama populernya dengan Xiaomi Yi dan SJCAM .

    Brica B-PRO5 Alpha Plus

    Action Camera Murah Terbaik 2016 Brica B-PRO 5 Alpha Alpha Plus
    Brica B-PRO 5 Alpha Alpha Plus

    Generasi terbaru dan terbari dari Action Camera produksi Brica ini memiliki resolusi video 2.5 K seperti yang ditulis pada body action camera ini . Brica B-PRO 5 Alpha Plus adalah penyempurnaan dari action camera Brica Sebelumnya . Menjanjikan hasil video dengan kualitas yang lebih baik namun dengan harga yang tidak jauh berbeda.

    • Sensor Kamera 16.35 megapixels CMOS sensor
    • Resolusi Video Hingga 2.5K (2304×1296) (30fps)
    • Dukungan Aksesoris Lengkap
    • Konektivitas WiFi Yang Optimal
    • Aplikasi Smartphone Universal
    • Dilengkapi Display LCD 1.5 inch
    • BACA SPESIFIKASI LENGKAP B-PRO 5 Alpha Plus

    Itulah tadi beberapa Action Camera Murah Terbaik di tahun 2017 , jika kita hitung ada 6 action camera yang dituliskan pada artikel ini , sekian artikel dari NGELAG.com jangan lupa untuk terus berkunjung ke sini karena sebentar lagi akan ada Quiz NGELAG.com Berhadiah Action Camera pada tanggal 1 Mei 2016.

  • GoPro Rilis Website Khusus Video 360°

    GoPro Rilis Website Khusus Video 360°

    Video 360° belakangan ini kerap menjadi perbincangan banyak orang karena video ini dapat memberikan kesan realistis kepada para penontonnya . Sebutan lain dari Video 360° adalah Video Virtual Reality .

    Melihat animo masyarakat yang sangat tinggi terhadap Video 360°, GoPro memutuskan untuk menciptakan sebuah platform atau wadah baru bagi mereka yang suka membuat video 360° dalam sebuah website sejensi youtube namun khusus untuk video virtual reality saja .

    Baca Juga : Huawei Produksi Kacamata VR

    Sebelumnya , GoPro juga sudah merilis produk bernama GoPro Omni . GoPro Omni pada dasarnya adalah gabungan dari 6 buah action camera GoPro yang diposisikan pada titik yang sudah ditentukan sehingga gabungan dari ke 6 kamera tersebut dapat menghasilkan sebuah video maupun foto 360° atau Virtual Reality .

    CES GoPro Booth 2016
    GoPro Omni | CES GoPro Booth 2016

    Kembali ke soal Platform Video 360° yang baru diluncurkan oleh GoPro . Platform ini diberinama Kolor Eyes , tujuan GoPro membuat website dan aplikasi khusus seperti Youtube namun terbatas bada jenis video virtual reality ini adalah karena mereka ingin memberikan pengalaman yang lebih baik kepada setiap orang yang ingin mengupload dan menyaksikan video 360° .

    Selain itu , tujuan utama dari dirilisnya Kolor Eyes atau  GoPro VR adalah karena hari senin depan , GoPro akan mulai menjual perangkat GoPro Omni .

    Dengan adanya Platform khusus ini , GoPro juga menginginkan jika nanti para pengguna GoPro Omni dan perangkat video virtual reality lainnya dapat dengan leluasa mempublikasikan hasil rekamannya dalam bentuk video 360° .

    Jika kalian ingin berkunjung langsung ke halaman website GoPro VR , silahkan mengaksesnya melalui url berikut : http://vr.gopro.com/

    Atau jika kalian menggunakan perangkat mobile seperti Android , iOS kalian bisa mengunduhnya melalui Google Play atau Apple Store dengan mencari aplikasi bernama Kolor Eyes secara gratis .

    Contoh Video 360° Virtual Reality GoPro

    Sayangnya GoPro belum melakukan konfigurasi pada websitenya agar video-video virtual reality nya bisa di embed kedalam website lain , sehingga NGELAG.com baru bisa memberikan direct link ke halaman dimana video 360° bisa kalian saksikan .

  • Camera Polaroid Lahir Kembali Oleh Impossible Project

    Camera Polaroid Lahir Kembali Oleh Impossible Project

    Impossible Project adalah sebuah perusahaan yang dikepalai oleh Oskar Smolokowski , perusahaan ini memang memproduksi material untuk alat fotografi instan .

    Kini , Impossible Project kembali merilis kamera rasa jadul namun dengan sentuhan teknologi yang menawan , kameranya memiliki nama I-1 , kamera ini sama dengan kamera instan polaroid jaman dulu . Kamera seperti ini memungkinkan penggunannya mendapatkan hasil cetak dari fotonya secara langsung setelah memotret sebuah gambar.

    Baca Juga :

    Kelebihan Dan Kekurangan Action Camera Buatan China
    6 Action Camera Murah Tapi Berkualitas Baik
    Action Camera Mirip Kamera GoPro Ini Cuma 500 Ribuan
    Action Camera Mirip GoPro Dibawah 1 Juta
    6 Kamera Alternatif Selain GoPro Terbaik Harga Murah

    Fitur canggih yang dikawinkan dengan kamera jadul ini antara lain adalah : Bluetooth untuk konektifitas dengan smartphone layaknya action camera dimana kita bisa mengendalikan kamera dari jarak jauh dengan aplikasi pada smartphone , selain itu kamera ini juga dilengkapi port usb yang bisa digunakan untuk mengisi daya baterai pada kamera .

    Kamera produksi Impossible Project I-1 ini dibanderol dengan harga 300 USD pada saat peluncurannya yaitu bulan Mei tanggal 10 2016 .

    impossible-project-camera-jadul-fitur-canggih

    Pada situs resmi milik Impossible Project , mereka mengatakan bahwa kamera I-1 adalah “Instant Photography Reinvented” yang merujuk kepada sebuah kamera instan atau yang dulu sering dikenal dengan sebutan kamera polaroid namun kini terlahir kembali dengan fitur teknologi yang canggih .