Harga Kamera Mirrorless belakangan ini sering sekali ditanyakan oleh masyarakat Indonesia setelah beberapa minggu kebelakang Xiaomi meluncurkan sebuah Mirrorless Camera dengan harga yang cukup terjangkau yaitu : Yi M1 .
Lalu sebenarnya apa itu Kamera Mirrorless ? Mengapa kamera yang satu ini begitu populer dan banyak digemari oleh kebanyakan orang ? Apa sih kelebihan dan kekurangan dari Kamera Mirrorless ?
Kamera Mirrorless adalah kamera yang tidak memiliki cermin reflektor didalam sistemnya , sehingga viewfinder sejajar langsung dengan lensa utama . Karena kamera ini tidak menggunakan sistem cermin didalamnya , maka ukurannya cukup ramping .
Kelebihan Kamera Mirrorless
- Ukuran kamera kecil
- Bobot kamera ringan
- Lensa bisa diganti
- Noise yang rendah
Kekurangan Kamera Mirrorless
- Variasi lensa terbatas
- Autofocus kurang responsive
- Baterai boros
Harga Kamera Mirrorless Berkualitas Paling Murah
Bagaimana ? sudah paham dan bisa membedakan perbedaan antara Kamera Mirrorless dengan kamera lain seperti DSLR atau Action Camera ?
Jika kalian sudah paham dan mengenal fungsi dan juga manfaat yang bisa didapat jika memiliki kamera mirrorless , maka berikut ini sudah ada 10 Kamera Mirrorles Berkualitas dengan harga termurah di Indonesia .
Jika kalian tertarik untuk membelinya , kalian bisa langsung mengunjungi halaman penjualan kamera tersebut pada link yang sudah disediakan .
Panasonic Lumix DMC-GF8

Kamera Mirrorless yang pertama adalah Panasonic Lumix DMC-GF8 yang dijual seharga Rp . 6,900,000 . Kamera ini memiliki resolusi foto paling tinggi pada 16 Megapixel dan resolusi video hingga 1080p .
Spesifikasi Panasonic Lumix DMC-GF8 :
- 16MP – Four Thirds CMOS Sensor
- ISO 100 – 25600
- 3″ Tilting Screen
- 5.8 fps continuous shooting
- 1920 x 1080 video resolution
- Built-in Wireless
- 266g. 107 x 65 x 33 mm
Olympus E-PM2
Olympus E-PM2 adalah kamera mirrorless dengan harga Rp . 6,650,000 . Memiliki effective pixel hingga 16 Megapixel dan kemampuan merekam video hingga resolusi 1080p HD dengan format MOV .
Spesifikasi Olympus E-PM2 :
- 16MP – Four Thirds CMOS Sensor
- ISO 20 – 25600
- Sensor-shift Image Stabilization
- 3″ Fixed Type Screen
- 8 fps continuous shooting
- 1920 x 1080 video resolution
- 269g. 110 x 64 x 34 mm
Samsung NX2000

Harga Kamera Mirrorless Samsung NX2000 ini adalah Rp . 6,300,000 . Memiliki effective pixel hingga 20 Megapixel dan resolusi video hingga 1080p 30 fps . Terdapat juga fitur NFC dan Wifi yang terpasang pada kamera Samsung NX2000 ini .
Spesifikasi Samsung NX2000 :
- 20MP – APS-C CMOS Sensor
- ISO 100 – 25600
- 3.7″ Fixed Type Screen
- 8 fps continuous shooting
- 1920 x 1080 video resolution
- Built-in Wireless
- 228g. 119 x 65 x 36 mm
Pentax Q S1

Pentax Q S1 memiliki resolusi foto maksimal pada 12 Megapixels dan Video hingga 1080p 30 fps . Harga Kamera Mirrorless Pentax Q S1 ini adalah Rp . 6,050,000 . Bentuknya klasik namun memiliki performa yang sangat baik dan canggih .
Spesifikasi Pentax Q S1 :
- 12MP – 1/1.7″ BSI-CMOS Sensor
- ISO 100 – 12800
- Sensor-shift Image Stabilization
- 3″ Fixed Type Screen
- 5 fps continuous shooting
- 1920 x 1080 video resolution
- 203g. 105 x 58 x 34 mm
Nikon 1 J5

Nikon 1 J5 adalah kamera mirrorless dengan harga Rp . 5,900,000 . Kamera ini memiliki resolusi 20.8 Megapixel dan mampu merekam video dengan resolusi hingga 4K , namun optimal pada Full HD 1080/60p dan sudah dilengkapi built-in Wi-Fi and NFC.
Spesifikasi Nikon 1 J5 :
- 21MP – 1″ BSI-CMOS Sensor
- No Anti-aliasing (AA) filter
- ISO 160 – 12800
- 3″ Tilting Screen
- 60.0 fps continuous shooting
- 4K – 3840 x 2160 video resolution
- 1200fps High-Speed Video
- No Optical low-pass (anti-aliasing) filter
- Built-in Wireless
- 231g. 98 x 60 x 32 mm
Sony Alpha A5000

Harga Kamera Mirrorless Sony Alpha A5000 ini sekitar Rp . 5,700,000 . Kamera ini dilengkapi dengan sensor CMOS dengan resolusi foto maksimal hingga 20 Megapixel . Kamera ini juga mampu merekam video dengan resolusi Full HD 1080p .
Spesifikasi Sony Alpha A5000 :
- 20MP – APS-C CMOS Sensor
- ISO 100 – 16000
- 3″ Tilting Screen
- 4 fps continuous shooting
- 1920 x 1080 video resolution
- Built-in Wireless
- 269g. 110 x 63 x 36 mm
Nikon 1 J3

Nikon 1 J3 memiliki resolusi foto maksimal pada 14 Megapixel dan Video hingga 1080 HD dan juga kamera mirrorless ini mampu merekam video slow motion . Harga Kamera Mirrorless ini adalah Rp . 5,000,000 .
Spesifikasi Nikon 1 J3 :
- 14MP – 1″ CMOS Sensor
- ISO 160 – 6400
- 3″ Fixed Type Screen
- 15 fps continuous shooting
- 1920 x 1080 video resolution
- 1,200 fps High-Speed Video
- 201g. 101 x 61 x 29 mm
Canon EOS M10

Kamera Mirrorless Canon EOS M10 dijual seharga Rp . 4,600,000 . Memiliki kemampuan untuk menghasilkan kualitas foto hingga 18 Megapixel dan Video menakjubkan pada resolusi 1080p 30 frames per second .
Spesifikasi Canon EOS M10
- 18MP – APS-C CMOS Sensor
- ISO 100 – 25600
- 3″ Tilting Screen
- 4.6 fps continuous shooting
- 1920 x 1080 video resolution
- Built-in Wireless
- 301g. 108 x 67 x 35 mm
Fujifilm XQ2

Fujifilm XQ2 adalah kamera mierorless berkualitas yang dijual seharga Rp . 4,500,000 . Kamera Fujifilm XQ2 mampu merekam video hingga 1080/60p dan 30p . Sedangkan resolusi foto maksimal dari kamera ini adalah 12 Megapixel . Ukuran kamera ini cukup ramping sehingga mudah dibawa kemana saja .
Spesifikasi Fujifilm XQ2 :
- 12MP – 2/3″ CMOS Sensor
- ISO 100 – 12800
- 25–100 mm F1.8 – F4.9 Zoom Lens
- Optical Image Stabilization
- 3″ Fixed Type Screen
- 12.0 fps continuous shooting
- 1920 x 1080 video resolution
- Built-in Wireless
- 206g. 100 x 59 x 33 mm
Fujifilm Finepix S9400

Fujifilm Finepix S9400 adalah Kamera Mirrorless dengan harga termurah pada artikel kali ini . Dijual dengan harga Rp . 3,300,000 , Kamera ini memiliki resolusi foto maksimal 16 Megapixel . Kamera ini memiliki bentuk yang mirip dengan kamera DSLR . Fujifilm Finepix S9400 dilengkapi dengan lensa 50x Zoom Dan mampu merekam video 1080p HD up to 60fps .
Spesifikasi Fujifilm Finepix S9400 :
- 16MP – 1/2.3″ CMOS Sensor
- ISO 100 – 12800
- 24–1200 mm F2.9 – F6.5 Zoom Lens
- Optical Image Stabilization
- 3″ Fixed Type Screen
- 201k dot Electronic viewfinder
- 10 fps continuous shooting
- 1920 x 1080 video resolution
- Built-in Wireless
- 670g. 123 x 87 x 116 mm
Itulah tadi daftar Harga Kamera Mirrorless lengkap dengan spesifikasi dari 10 Kamera Mirrorless berkualitas paling murah yang tersedia di Indonesia .
Jika kalian masih ragu-ragu dalam membeli kamera-kamera diatas , silahkan konsultasikan melalui kolom komentar yang terletak pada akhir artikel ini .