Penulis: Yunita Lestari

  • Ada Robot Cantik Mirip Scarlett Johansson

    Ada Robot Cantik Mirip Scarlett Johansson

    Siapa tak kenal Scarlett Johansson ? Artis cantik dan seksi yang kerap memerankan film Hollywood ini ternyata ada versi Robotnya .

    Jika biasanya robot memiliki bentuk yang abstrak , penuh kabel dan tulang besi yang diekspose , berbeda dengan Robot buatan Ricky Ma asal Hongkong ini , Robot buatannya memiliki kulit halus dan wajah yang cantik nan menggoda mirip Scarlett Johansson .

    Baca Juga : Robot Kecil Berbobot 100 Gram Mampu Menderek Mobil

    Scarlett Johanson
    Scarlett Johanson | comicvine.com

    Foto diatas adalah foto si cantik Scarlett Johanson yang asli , sedangkan dibawah ini adalah Foto closeup wajah Robot Scarlett Joganson buatan Ricky Ma .

    Robot Scarlett Johansson
    REUTERS/Bobby Yip

    Bagaimana menurut kalian ? Mirip bukan ?

    Ricky Ma sejak kecil bercita-cita untuk menciptakan sebuah robot karena sering menonton film animasi . Hingga suatu saat Ricky Ma berkata “Ketika aku besar nanti , aku akan membuat sebuah robot” .

    Robot Scarlett Johansson 2
    REUTERS/Bobby Yip

    Dalam proses pembuatan robot – robotnya , banyak orang meragukan dan bertanya-tanya kepada Ricki Ma “Untuk apa membuat robot ? hanya buang-buang duit saja”

    Robot Scarlett Johansson 3
    REUTERS/Bobby Yip

    [quads id=”1″]

    Robot Scarlett Johansson ini dibuat dalam waktu 1 setengah tahun lamanya , bagian wajahnya adalah bagian yang paling sempurna dan terlihat realistis .

    Robot Scarlett Johansson 5
    REUTERS/Bobby Yip

    Dalam pembuatannya Ricky Ma yang juga seorang desainer industri telah menghabiskan dana sebesar 50.000 USD.

    Robot Scarlett Johansson memiliki rangka tubuh layaknya manusia asli yang dicetak menggunakan Printer 3Dimensi .

    Baca Juga : 3D Printer , Teknologi Yang Mengubah Segalanya

    Robot Scarlett Johansson 6
    REUTERS/Bobby Yip

    Robot buatannya selain memiliki wajah yang cantik , juga sangat pintar . Terbukti dengan kemampuannya dalam merespon suara .

    Robot Scarlett Johansson 7
    REUTERS/Bobby Yip

    Kecanggihan robot Scarlett Johansson buatan Ricky Ma tidak berhenti sampai disitu , robot ini memiliki beberapa otot buatan disekitar wajahnya yang membuat robot Scarlett Joghansson memiliki ekspresi layaknya manusia biasa .

    Robot Scarlett Johansson 8
    REUTERS/Bobby Yip

    Robot ini masih prototype , untuk berdiri pun Scarlett Johansson butuh penopang khusus agar tidak mudah terjatuh saat melakukan gerakan tertentu .

    Robot Scarlett Johansson 10
    REUTERS/Bobby Yip

    Bagaimana ? Cantik bukan ? Foto diatas adalah selfie yang dilakukan Ricky Ma dengan Robot baru kesayangannya .

    Baca Juga : Mobil Hasil 3D Printing Pertama Ini Harganya Mencapai 700 Juta

    Berikut ini Video ketika robot cantik Scarlett Johansson sedang beraksi :

    https://www.youtube.com/watch?v=FL_tZxRqIys

  • 6 Gadget Yang Dulu Pernah Populer Dan Booming

    6 Gadget Yang Dulu Pernah Populer Dan Booming

    Ada beberapa gadget yang dulu pernah populer dan booming karena menjadi trending dimana-mana . Beberapa gadget yang akan ditampilkan pada artikel ini sepertinya tidak dikenali oleh mereka yang lahir di generasi 2000an .

    Teknologi yang terus berkembang membuat gadget-gadget jaman dulu kini sudah tidak lagi digunakan , namun tetap menarik untuk kita kenang dan membahasnya bersama-sama sambil mengingat masa-masa muda dulu hehe.

    Perangkat teknologi atau gadget biasanya digunakan oleh manusia untuk menggantikan peran sebuah alat agar bisa mendapatkan kemudahan , contohnya seperti walkman yang menggantikan radio tape .

    GIMBOT

    GIMBOT , Gadget Teknologi Game Portable Jadul
    GIMBOT , Gadget Teknologi Game Portable Jadul

    GIMBOT begitu masyarakat menyebutnya , gadget game portable ini sesungguhnya menggunakan teknologi yang sangat sederhana , perpaduan antara LCD dan tombol perintah yang mampu merubah dan menggerakan karakter pada layar dalam bernuansa 8 Bit .

    GIMBOT biasanya memiliki banyak game yang bisa dimainkan , beberapa yang paling sering dimainkan adalah tetris dan balap mobil .

    Dulu hampir setiap anak memiliki gadget game portable yang biasanya buatan china ini . Kini , smartphone android dengan fungsi yang sangat banyak juga bisa memainkan game – game yang lebih seru dibandingkan game dalam GIMBOT .

    Gadget game portable serupa lainnya seperti Tamagotchi dan Digivice juga sudah jarang digunakan pada saat ini .

    Baca Juga : Jangan Percaya Mitos Teknologi Ini

    Discman (Portable Disc Player)

    Discman Gadget-Portable Disc Player Jadul
    Discman Gadget-Portable Disc Player Jadul

    Anak mudah generasi tahun 1995 sampai 2000an belum gaul kalau kesekolah atau pergi tamasya belum bawa Discman . Discman sendiri merupakan merek yang dimiliki oleh SONY , namun kebanyakan orang indonesia menyebut semua gadget pemutar cd portable dengan nama Discman .

    CD yang awalnya hanya bisa diputar menggunakan CD player dalam rumah , dengan Discman kita bisa mendengarkan CD MP3 dimana saja hanya .

    Jangan lupa membawa baterai cadangan .

    Baca Juga : Teknologi Jaringan 5G Bisa Dinikmati Mulai Tahun 2017 ?

    Walkman (Portable Audio Cassette Player )

    Walkman , Gadget Portable Cassette Player Jadul
    Walkman , Gadget Portable Cassette Player Jadul

    Populer dikalangan abg tahun 90an ketika kaset musik booming ditandai suksesnya Aquarius sebagai salah satu distributor kaset musik original di Indonesia , Walkman menjadi pilihan yang tepat untuk mereka penikmat musik yang memiliki mobilitas tinggi .

    Walkman adalah pemutar kaset portable yang diluncurkan oleh SONY , mereknya menjadi umum digunakan untuk semua gadget sejenis .

    Biasanya anak muda memakai walkman sambil berjalan dengan teman-temannya , atau bahkan sebelum tidur .

    Baca Juga : 3D Printer , Teknologi Yang Mengubah Segalanya

    USB Mp3 Player

    USB MP3 Player Jadul
    USB MP3 Player Jadul

    Memiliki bentuk yang khas , MP3 Player yang juga berperan sebagai flashdisk ini populer pada tahun 2006an , saat itu belum banyak handphone yang bisa memutar musik dengan ekstensi MP3 .

    Dengan menggunakan gadget ini , kita bisa menyimpan ratusan lagu , USB MP3 player ini juga dilengkapi layar LCD kecil yang bisa diatur warnanya .

    Suara yang dihasilkan sangat baik , USB MP3 player model ini membutuhkan sebuah baterai kecil yang juga digunakan pada remote TV .

    Baca Juga : 5 Teknologi Yang Digunakan Untuk Memburu Hantu

    MP4 Player

    MP4 Player, Gadget Video Player Jadul
    MP4 Player, Gadget Video Player Jadul

    Selaras dengan popularitas USB MP3 player , gadget ini juga menjadi alternatif hiburan anak muda generasi 2006an . Saat itu banyak sekali keinginan dari masyarakat untuk bisa menonton video dari perangkat mobile .

    Namun handphone yang support file MP4 pada saat itu memiliki harga yang cukup mahal , sehingga produsen china memproduksi MP4 Player yang bentuknya menjiplak iPod .

    Baca Juga : 10 Gadget Paling Populer Di Tahun 2015

    Boombox

    Boombox , Gadget Jadul
    Boombox , Gadget Jadul

    Boombox biasanya digunakan oleh anak gaul yang suka breakdance di pusat keramaian kota , dengan celana gombrang ala HIP-HOP mereka biasanya memutar kaset lagu favorit menggunakan Boombox .

    Dengan volume maksimal , anak gaul tahun 80 an biasanya unjuk kebolehan menari gaya bebasnya . Lucunya meskipun Boombox memiliki ukuran yang lumayan besar , mereka biasanya membawa Boombox dipundak mereka sambil berjalan-jalan layaknya artis hollywood .

    Baca Juga : Li-Fi Terbukti 100 Kali Lebih Cepat Dari Wi-Fi

  • Cara Menjadi Travel Youtuber Indonesia

    Cara Menjadi Travel Youtuber Indonesia

    Bagaimana sih tips dan trik untuk menjadi Youtuber Indonesia yang khusus membahas dunia Adventure dan Traveling ? Jika kalian berencana untuk menjadi Travel Youtuber di Indonesia , maka kalian memilih topik yang tepat untuk diangkat dalam sebuah channel youtube .

    Baca Juga : 13 Topik Channel Youtube Paling Digemari Masyarakat

    Selain topik traveling adalah salah satu dari sekian banyak topik youtube yang disukai masyarakat , ternyata channel youtube traveling akan sangat mudah dibangun jika kita tinggal di Indonesia , kenapa ? Karena di Indonesia sangat terkenal dengan keindahan alamnya .

    Kondisi geografis Indonesia yang dihiasi oleh pegunungan , pantai dan objek wisata lainnya membuat kita tidak perlu mengeluarkan ongkos yang terlalu besar untuk membuat sebuah vlog traveling .

    Selain mempermudah channel kita untuk meraih kepopuleran , kita juga membantu mengenalkan potensi pariwisata di Indonesia . Belum banyak yang mengenal keindahan di Indonesia , bahkan Indonesia sering kali hanya dikenal lewat pulau Bali dan Komodonya saja pedahal masih ada sejuta keindahan yang bisa kita nikmati .

    Ada yang bertanya apakah menjadi Travel Youtuber semudah yang dibayangkan ? Tentu saja tidak , ada beberapa hal yang harus kalian perhatikan sebelum memulai karir didunia Youtube dengan mengangkat Traveling sebagai topik bahasannya .

    Baca Juga : 5 Youtuber Game Paling Populer Di Indonesia

    3 Tips & Trik Untuk Menjadi Travel Youtuber Indonesia

    Cara Menjadi Travel Youtuber Indonesia

    1 . Mulai dari potensi disekitar tempat tinggal kalian

    Traveling tidak harus jauh , objek wisata tidak selalu pantai , kalian bisa mulai menjelajahi potensi yang ada disekitar tempat tinggal kalian . Untuk mempermudah kalian dalam membangun konsep channel youtube kalian , coba kalian jawab pertanyaan dibawah ini :

    • Apa lokasi wisata yang ramai dikunjungi di sekitar wilayah kalian ?
    • Apa ada lokasi yang berpotensi dijadikan objek wisata namun masih kurang populer ?

    Jika setidaknya kalian bisa menjawab satu diantara dua pertanyaan diatas , maka segera siapkan Kamera Berkualitas dan mulailah traveling ke lokasi tersebut dan rekam semua moment mulai dari berangkat sampai pulang ke rumah .

    Kenapa harus merekam semua moment dari berangkat sampai pulang ke rumah ? Inilah yang membedakan video traveling dibanding video lain , untuk membuat video traveling kamu butuh banyak sekali footage yang nantinya bisa kalian pilih mana yang akan dijadikan sebuah video log dan diupload ke channel youtube ?

    Resiko membuat video traveling adalah , kualitas video yang buruk secara materi . Jika kalian sudah pergi ke suatu lokasi dan merekam video dengan durasi yang minim dan sesampainya dirumah ternyata materi yang kalian dapat tidak terlalu maksimal , apa kalian sanggup untuk kembali lagi ke lokasi wisata tersebut dan mulai merekam video dari awal ?

    Dengan video footage yang melimpah , maka kalian bisa menghilangkan moment-moment tidak penting dan menggantinya dengan moment yang lebih menarik saat kalian sudah sampai dirumah .

    2 . Gunakan Action Camera dengan Wide Angle Lens

    Banyak sekali action camera dengan lensa yang memiliki sudut pandang lebar dengan harga yang murah , beberapa action camera yang biasa digunakan untuk merekam traveling footage antara lain : Xiaomi Yi , Brica dan SJCAM .

    Kenapa harus wide angle lens ? untuk memperlihatkan keindahan sebuah area , dengan wide angle lens camera hasil video akan lebih mengagumkan . Untuk lebih jelasnya , berikut ini contoh video traveling dengan kamera GoPro yang menggunakan wide angle lens :

    3 . Buat Penonton Merasa Berada Dalam Lokasi Tersebut

    Untuk membuat video yang membuat penonton merasa berada dalam lokasi tersebut , ada beberapa trik khusus yang bisa kalian terapkan dalam membuat video Traveling , antra lain :

    • Buat video 1st person view
      Contohnya seperti video diatas , posisikan kamera dekat kepala kalian bisa di helm atau di dada . Dengan posisi kamera seperti ini , maka video yang dihasilkan akan sama dengan apa yang kalian lihat . Dengan demikian penonton merasakan apa yang kalian lihat saat traveling ke suatu tempat.
    • Rekam moment yang menakjubkan
      Pada saat pergi ke suatu tempat dan berada di suatu tempat yang luar biasa , tentu kita kerap melihat moment – moment menakjubkan . Oleh karena itu pastikan kamera merekam semua aktifitas traveling kalian dari awal sampai akhir.
    • Kualitas Suara dan Gambar harus maksimal
      Agar video terasa lebih nyata , pastikan kalian hanya menggunakan kamera yang memiliki kualitas prima baik dari segi gambar maupun audio.

    Hal – Hal Yang Sering Ditanyakan

    • Traveling kan butuh biaya besar ? Traveling tidak selalu harus mengeluarkan biaya yang berlebihan , terutama jika lokasi wisata yang akan kalian jadikan objek video tidak terlalu jauh dari rumah .
    • Indonesia sangat luas , bagaimana saya bisa menyajikan video traveling dari objek wisata lain yang lokasinya sangat jauh ? Mulailah dari yang paling mudah , murah dan dekat . Setelah video-video kalian populer dan menghasilkan banyak uang dari sponsor maupun iklan , kalian bisa menabung untuk perjalanan selanjutnya ke lokasi wisata yang lebih jauh .
    • Saya ingin dapat sponsor untuk traveling , kemanakah saya harus mengajukan proposal? Kalian bisa mengajukan proposal ke perusahaan jasa transportasi atau tour and travel yang sama-sama membutuhkan media partner promosi produk mereka .
    • Saya takut kalau nanti video saya gak ada yang nonton , Kalau gitu kalian tidak akan pernah berhasil .

    Itulah beberapa cara dan tips untuk menjadi travel youtuber di Indonesia , sampai ketemu lagi pada artikel Youtuber 101 selanjutnya .

     

  • Apakah Google Bisa Bankrut ?

    Apakah Google Bisa Bankrut ?

    Apakah Google perusahaan sebesar ini bisa bankrut ? Melihat kesuksesan google yang bisa dibilang memiliki peran yang sangat besar dalam dunia internet dan informasi , tentu kita bertanya-tanya apakah google bisa bankrut ?

    Google didirikan pada 4 September tahun 1998 oleh Larry Page dan Sergey Brin, kini CEOnya adalah Sundar Pichai seorang pemuda asal India.

    Kini google bernaung dalam sebuah perusahaan induk bernama Alphabet , dulu google merupakan perusahaan induk sekaligus produk mesin telusur nomor 1 didunia , namun kini Google lebih condong kepada sebuah produk yang sejajar dengan produk Alphabet lainnya seperti Android dan Gmail .

    Kembali ke topik bahasan pada artikel ini , apakah perusahaan ini bisa bangkrut ? untuk menjawab pertanyaan singkat ini kita harus melakukan pengukuran untuk mengetahui seberapa besar perusahaan ini .

    Daftar Produk atau Perusahaan dibawah Alphabet atau Google

    A – Android / AdSense / Analytics / Ara / AdMob / Alerts

    B – Blogger / Boston Dynamics / Books

    C – Calico / Cardboard / Capital / Contact lenses

    D – Drive / DeepMind / Design / DoubleClick

    E – Earth / Express

    F – Fiber / Fi / Flights / FeedBurner / Firebase / Finance

    G – Google (duh) / Gmail / Glass / Groups

    H – Hangouts

    I – Images / Ingress / Inbox / Invite Media

    J – Jump

    K – Keep

    L – Local / Loon

    M – Maps / My Business / Makani

    N – Nexus / News / Now / Nest

    O – Offers

    P – Plus / Play / Photos / Picasa / Pixate / Patents

    Q – [Nexus] Q

    R – Refine / reCaptcha

    S – Search / Self-driving car / Shopping / SageTV / Stackdriver / Skybox / Skia / Scholar

    T – Translate / Tango

    U – URL shortener

    V – Voice / Ventures / VirusTotal / Video

    W – Wear / Wallet / Web Toolkit / Wing

    X – Google X labs

    Y – YouTube

    Z – Project Zero / Zagat

    Melihat daftar diatas , Alphabet memiliki produk yang sangat banyak dan memenuhi segala aspek kebutuhan manusia , khususnya dalam dunia Internet . Dengan skala yang sebesar ini sungguh sulit untuk membayangkan bagaimana perusahaan sebeesar ini bisa bangkrut ?

    Namun sebesar apapun sebuah perusahaan akan selalu ada tantangan dan rintangan yang mungkin sekali berdampak buruk bagi perusahaan tersebut .

    Lalu apakah Google bisa bankrut ?

    Jika melihat beberapa perusahaan besar yang dulu sukses namun berakhir pada kebangkrutan , tentu banyak kemungkinan yang bisa didapat oleh google untuk mengalami kebangkrutan .

    Contoh perusahaan besar yang akhirnya melemah .

    1. Friendster – Friendster didirikan pada tahun 2002 , awalnya Friendster disebut sebut sebagai satu-satunya social media yang sukses dan paling banyak digunakan . Pendanaan awal yang mereka dapatkan terbilang fantastis yaitu $12 million atau sekitar 160 miliar jika dikonversi dengan kurs dolar hari ini . Kesuksesanya terus merangkak naik hingga pada tahun 2008 tercatat ada 115 Juta pengguna dari seluruh dunia dan juga masuk kedalam daftar 50 situs terbesar dunia berdasarkan ranking Alexa . Namun kesuksesannya anjlok sekitar tahun 2010 ketika itu Facebook menjadi sangat populer dengan inovasi – inovasi terbarunya . Tidak ingin menyerah Friendster memutuskan merubah konsep websitenya menjadi Social Gaming Media yang fokus menyajikan game-game browser base dengan perpaduan Social media , Namun pada tahun 2015 tepatnya bulan Juni tanggal 14 , Friendster lebih memilih menghentikan seluruh layanannya .
    2. Blackberry – Blackberry didirikan pada tahun 1984 , awalnya perusahaan ini lebih dikenal dengan nama Research in Motion , hingga pada tahun 2001 mereka meluncurkan BlackBerry Pearl 8100 . Kesuksesannya terus merangkak naik hingga pada tahun 2011 Blackberry sangat terkenal diseluruh dunia bahkan di Indonesia . Kesuksesan Blackberry mulai anjlok ketika Android mulai disukai masyarakat . Hingga akhirnya pada tahun 2015 , pengguna Blackberry di USA hanya 1.2% saja . Blackberry pun mencoba mengulangi kesuksesannya dengan memproduksi Smartphone Blackberry dengan OS Android , device android pertamanya adalah BlackBerry Priv . Namun penjualannya tidak sehebat produsen smartphone Android lainnya seperti LG dan Samsung .

    Selain dua perusahaan diatas , masih banyak perusahaan besar lain yang akhirnya melemah karena kalah dalam bersaing . Jika melihat contoh diatas , maka mungkin saja Google dan produk lainnya seperti Youtube dan Gmail mengalami pelemahan bahkan kebangkrutan .

    Beberapa kemungkinan penyebab Google Bangkrut

    1. Munculnya pesaing baru dengan inovasi yang lebih maju dan dibutuhkan oleh masyarakat .
      Biasanya jika ada perusahaan atau inovasi yang lebih maju dan dibutuhkan oleh masyarakat , Google akan mengakusisi perusahaan atau inovasi tersebut , hal ini membuat Google justru lebih kuat dan berkembang.
    2. Terhentinya layanan Internet dalam skala yang besar dengan durasi yang lama . Sebagian besar layanan Google digunakan melalui jaringan Internet , jadi jika internet seluruh dunia mati mendadak dengan waktu yang lama maka google mungkin saja melemah karena beberapa produknya mengalami penurunan angka penggunaan.

    dan masih ada beberapa penyebab lain yang mungkin bisa melemahkan Google . Namun ada satu hal yang perlu dicatat yaitu bahwa google memiliki peran yang sangat penting terutama dalam kegiatan marketing bisnis yang memanfaatkan dunia internet , karena google memiliki mesin penelusuran , analytic dan jaringan iklan yang terlanjur digunakan oleh masyarakat diseluruh dunia , maka selama penggunanya ada dan terus bertambah , Google akan semakin kuat dan besar.

  • 13 Topik Channel Youtube Paling Digemari Masyarakat

    13 Topik Channel Youtube Paling Digemari Masyarakat

    Kalian sedang berencana untuk membuat channel youtube namun bingung dengan topic apa yang harus dipakai ? Ada banyak sekali video yang diupload oleh orang kedalam youtube , saking banyaknya kita terkadang bingung untuk mengelompokan video tertentu kedalam kategori apa .

    Pada artikel kali ini NGELAG.com akan memberikan kalian Inspirasi untuk membangun channel youtube yang populer .

    Ternyata masyarakat lebih suka channel youtube dengan video – video yang terfokus pada satu kategori tertentu , karena dengan kategori yang terfokus pada sebuah channel youtube , masyarakat akan mudah jika ingin mencari video yang sejenis .

    Membuat channel youtube yang populer akan lebih mudah jika kalian mengikuti cara yang sebelumnya sudah kita berikan pada artikel : 15 Cara Menjadi Youtuber Sukses Dan Terkenal . Membuat channel youtube yang memiliki banyak subscriber akan lebih mudah jika kalian menyajikan video sesuai dengan passion yang kalian miliki .

    Namun terkadang passion yang kita miliki sering kali tidak terlalu digemari oleh banyak orang dan membuat channel youtube kita kurang subscriber dan lesu penghasilan .

    Sebagai awal memulai karir menjadi youtuber , kalian harus bisa menentukan topik apa yang hendak kalian angkat pada setiap video yang akan kalian upload , dan berikut ini sedikit referensi topik channel youtube yang digemari masyarakat :

    Binatang Dan Peliharaan

    Binatang dan peliharaan adalah sebuah topik yang populer . Bukan hanya di youtube saja namun pada beberapa website dan online shop kita kerap melihat sebuah kategori khusus binatang dan peliharaan yang didedikasikan untuk para pecinta binatang dan peliharaan .

    Melihat minat masyarakat yang tinggi terhadap topik ini , tentu bukanlah hal yang sulit untuk membangun sebuah channel youtube dengan memposting video seputar binatang dan peliharaan , kalian bisa membuat video tentang bagaimana cara merawat binatang peliharaan , membuat makanan binatang peliharaan sendiri atau bahkan kalian bisa memulai bisnis baru dengan membuat video promosi produk konsumsi binatang dan peliharaan yang tentu disponsori oleh industri terkait.

    Sebagai referensi , channel youtube PETCO bisa kalian jadikan bahan belajar .

    Olahraga

    Masuarakat suka dengan segala sesuatu yang berhubungan dengan dunia olahraga . Masyarakat di Indonesia memiliki ketertarikan terhadap beberapa cabang olahraga antara lain :

    • Sepak Bola
    • MotoGP
    • F1
    • Bulu Tangkis
    • Volley
    • Basket

    Jika kalian amati , banyak video yang membahas cabang olahraga diatas jika sedang berlangsung sebuah pertandingan dan video video tersebut dengan cepat menduduki trending videos Youtube .

    Channel youtube dengan tema olahraga biasanya dikuasai oleh para perusahaan Televisi karena mereka memiliki hak penyiaran dan pendistribusian kembali content yang sebelumnya mereka siarkan di Televisi .

    Edukasi

    Di Indonesia kita butuh sekali channel youtube yang mampu mengedukasi masyarakat melalui video yang dibuatnya . Hal ini dikarenakan di Indonesia sering sekali kita mendapatkan informasi yang sesat baik yang didistribusikan melalui Youtube maupun Media Online .

    Dan parahnya lagi , masyarakat Indonesia gampang sekali percaya terhadap suatu berita sesat yang beredar . Dengan channel youtube Edukasi , diharapkan masyarakat akan lebih cerdas dalam memahami sebuah berita .

    Salah satu channel youtube Edukasi yang sangat terkenal di Indonesia belakangan ini adalah Channel Youtube KokBisa?

    Channel youtube Kok Bisa secara rutin mengupload video yang memberikan pemahaman baru atas suatu permasalahan bagi masyarakat .

    Travel

    Channel youtube dengan topik Travel sudah pasti akan sangat mudah disukai oleh masyarakat bahkan orang-orang diluar negeri .

    Biasanya channel youtube dengan topik Travel menyajikan video – video seperti :

    • Merekam suatu perjalanan ke lokasi wisata tertentu di Indonesia.
    • Mengabadikan keindahan landscape pada suatu lokasi di Indonesia.
    • Tips dan Trik Traveling .
    • Review hotel dan penginapan .

    Dengan menonton channel youtube bertopik traveling , biasanya masyarakat bisa mengetahui keindahan suatu lokasi tanpa harus bepergian ke lokasi tersebut .

    Video traveling juga biasanya digunakan oleh para Traveler lain sebagai referensi sebelum melakukan Trip ke suatu lokasi .

    Otomotif

    Topik Otomotif sudah digemari masyarakat sejak dulu , terutama kum pria . Hal ini bisa kita lihat dengan bermunculannya website-website otomotif yang secara rutin mempublish berita seputar otomotif hingga tutorial – tutorial yang berhubungan dengan kendaraan .

    Melihat hal diatas , tentu bukan perkara yang sulit jika ingin menggunakan topik Otomotif sebagai modal membuat channel youtube yang akan cepat berkembang dan disukai masyarakat.

    Sebelumnya , kita sudah pernah menulis sebuah artikel yang memberikan 10 referensi channel youtube Otomotif paling populer didunia yang kalian bisa baca pada link berikut :

    10 Channel Youtube Otomotif Paling Populer

    Tutorial

    Topik tutorial atau how-to dinilai menjadi sebuah topik yang mudah diterima masyarakat karena akan memecahkan permasalahan – permasalahan yang biasa dihadapi masyarakat pada kehidupan sehari-harinya.

    Jika kalian memilih topik tutorial , kalian harus memilih sub topik atau topik turunannya agar channel youtube kalian lebih spesifik , beberapa topik turunan dari channel youtube Tutorial antara lain :

    • Masak
    • Fashion
    • Dekorasi
    • Teknologi

    Kalian bisa memulai membuat video tutorial yang memecahkan permasalahan kehidupan sehari-hari yang paling banyak dicari oleh masyarakat , contohnya cara membuka situs yang diblokir internet positif , adalah permasalahan yang sangat banyak dialami oleh masyarakat di Indonesia.

    Teknologi Dan Sains

    Di era globalisasi , masyarakat sepertinya haus akan informasi seputar dunia teknologi dan sains , hal ini juga menjadi alasan dibentuknya NGELAG.com .

    Topik teknologi dan sains sangat luas , namun yang paling sering ditemukan adalah video seputar gadget dan komputer seperti beberapa video yang sudah kita pernah bahas disini :

    Selain dunia gadget , masyarakat juga suka dengan topik sains yang menarik seperti yang pernah dibahas sebelumnya :

    Berita Politik

    Isu politik sama panasnya dengan Isu selebriti , hal ini membuat channel youtube yang memposting video berbau berita dan politik menjadi sangat cepat berkembang dan dikenal masyarakat .

    Mendekati pemilu , biasanya banyak video di youtube yang memperlihatkan profil calon pemimpin bahkan video yang menjelek-jelekan seseorang atau black campagin .

    Channel youtube dengan topik berita dan politik biasanya dikuasi oleh perusahaan Televisi seperti Kompas , Net dan Metro TV.

    Entertainment

    Kembali lagi kepada tujuan dibentuknya Youtube , yaitu adalah untuk menghibur masyarakat . Sebagai sebuah website hiburan alternatif , tentu masyarakat memiliki kriteria nya sendiri dalam menjadikan youtube sebagai hiburan .

    Dan berikut beberapa kategori hiburan yang disukai masyarakat :

    Film

    Channel youtube dengan topik film biasanya memposting video trailer film tertentu atau potongan adegan dari film-film populer .

    Komedi

    Channel youtube komedi paling populer di Indonesia adalah channel youtube Standup Comedy dan channel youtube milik kang Sule .

    Gaming

    5 Youtuber Game Paling Populer Di Indonesia
    5 Youtuber Game Paling Populer Di Indonesia

    Channel youtube gaming di Indonesia sudah sangat banyak , mereka berlomba-lomba untuk terus berkembang dan menjaring banyak penonton . Ngelag.ocm pernah menuliskan daftar youtuber gaming paling populer di Indonesia dan disitu terlihat pertarungan yang sangat sengit .

    Musik

    Setiap orang suka musik , musik adalah bagian dari kehidupan . Ada yang bilang musik diibaratkan dengan bernafas , artinya tidak ada orang yang hidup tanpa musik haha .

    Biasanya channel youtube musik yang populer adalah channel youtube yang memposting video berisikan : Lirik lagu populer , cover lagu populer hingga rekaman acara musik tertentu .

    Itulah tadi 13 Topik Channel Youtube Paling Digemari Masyarakat yang bisa kalian jadikan Inspirasi untuk membuat video atau channel youtube yang digemari masyarakat .

    Baca Juga :

    Cara Agar Video Youtube Banyak Yang Nonton

    Tips dan Cara Menjadi Youtuber Terkenal Sukses

    10 Youtuber Gamer Paling Populer Di Dunia

  • Ternyata Jeruk Lemon Bisa Menimbulkan Api

    Ternyata Jeruk Lemon Bisa Menimbulkan Api

    Jeruk Lemon yang asam ternyata bisa digunakan utuk membuat api , pada dasarnya listrik yang dihasilkan oleh jeruk lemon lah yang mampu menimbulkan panas dan menghasilkan api untuk membakar kertas dan kulit kayu .

    Jika kalian bertanya bagaimana cara membuat api dari jeruk , maka pada artikel ini akan ada sebuah video tutorial yang memperlihatkan sebuah jeruk lemon yang sudah dikondisikan sedemikian rupa hingga mampu menghasilkan listrik , panas dan menjadi api .

    Jeruk lemon tidak bisa membuat api secara tiba-tiba , api tidak akan muncul secara tiba-tiba dari buah lemon tersebut , ada beberapa bahan atau alat pendukung yang digunakan sehingga api dapat muncul dengan hanya menggunakan buah jeruk lemon , alat-alat yang digunakan untuk membuat api dari jeruk lemon antaranya adalah :

    • Copper Clips / Paku tembaga atau jarum tembaga juga bisa digunakan .
    • Zinc nails/ paku
    • Kawat
    • Steel Wool

    Untuk kalian yang bingung dan bertanya-tanya “mengapa lemon bisa menghasilkan listrik ?” jawabanya adalah karena air yang terkandung dalam buah jeruk lemon merupakan larutan elektrolit yang baik , ketika permukaan elektroda berbeda kutub (tembaga & seng) bersentuhan dengan cairan elektrolit dan dihubungkan menggunakan kawat secara seri (kutub positif ke negatif) , maka ketika kedua ujung kawat bersentuhan akan terjadi arus pendek dan menimbulkan panas lalu api .

    Berikut ini videonya :

    Keren bukan ?

  • Kelemahan Samsung Galaxy S7 Masih Banyak

    Kelemahan Samsung Galaxy S7 Masih Banyak

    Ternyata dibalik popularitas Samsung Galaxy S7 , smartphone keluaran terbaru dari samsung ini masih menyimpan banyak kekurangan dan kelemahan .

    Kali ini kelemahannya terletak pada hardware , kelemahan ini akan terasa ketika seseorang menggunakan Samsung Galaxy S7 secara langsung . Berbeda dengan artikel sebelumnya yang menunjukan kekuatan atau kelemahan samsung galaxy s7 dengan melakukan test ekstrim seperti : iPhone 6S VS Samsung Galaxy S7 , Mana Yang Kuat Direbus ?

    Meskipun faktanya Samsung Galaxy S7 adalah smartphone mewah dengan harga mahal yang diluncurkan Samsung untuk memperbaiki versi smartphone android sebelumnya , namun tetap memiliki kekurangan . Meskipun kekurangan ini masih dalam batasan yang wajar , namun tidak menutup kemungkinan jika kekurangan – kekurangan yang dimiliki Samsung Galaxy S7 akan menimbulkan rasa kurang puas bagi sebagian pemiliknya .

    Baca Juga : Galaxy S7 Edge VS iPhone 6S , Mana Lebih Cepat ?

    Touchscreen terlalu sensitif

    Sensor yang terdapat pada layar sentuh Samsung Galaxy S7 sangat sensitif sehingga membuat pemakainya sering kali membuka sebuah aplikasi dengan tidak sengaja . Masalah ini bukan yang pertama kali dialami oleh produk Samsung , sebelumnya Galaxy Note5 juga mengidap masalah yang serupa , saat itu masalah dirasakan saat jari jemari pengguna menyentuh edge side dari layar phablet Note 5 dan menyebabkan setiap sentuhan yang dilakukan dari permukaan layar menjadi kacau .

    Bluetooth yang selalu aktif

    Meskipun Galaxy S7 dan S7 Edge menggunakan teknologi Bluetooth terbaru yang masuk golongan low energy , namun Bluetoothnya selalu aktif walaupun penggunanya menonaktifkan bluetooth pada smartphone ini melalui panel pengaturan .

    Kondisi seperti ini dipastikan akan memakan power dari baterai yang tidak sedikit jika berlangsung dalam durasi yang lama .

    Bluetooth yang kurang “seamless”

    Bluetooth Galaxy S7 kerap kesulitan ketika akan melakukan pairing dengan gadget lain seperti bluetooth wireless , alih-alih Galaxy S7 secara otomatis melakukan pairing dengan gadget bluetooth yang pemakainya miliki , pemakai harus melakukan force stop aplikasi Bluetooth Share dan menghapus cache sebelum bisa melakukan koneksi dengan gadget bluetooth lainnya .

    Overheating

    Meskipun pada video sebelumnya Samsung Galaxy S7 terlihat mampu bertahan terhadap panas , namun sepertinya ketahanan Galaxy S7 terhadap panas adalah fitur yang diberikan oleh Samsung karena memang hardwarenya mudah panas .

    Pengguna Galaxy S7 kerap merasakan panas yang berlebihan ketika sedang melakukan download , update dan install aplikasi atau pembaruan firmware tertentu . Biasanya Galaxy S7 akan secara otomatis melakukan reboot .

    Panas berlebih juga akan dirasakan ketika pengguna menggunakan Galaxy S7 sambil melakukan charging .

    Tombol kurang responsif

    Jika pengguna sudah memakai Galaxy S7 dalam waktu yang cukup lama , biasanya tombol – tombol seperti home dan tombol task lainnya akan terasa kurang responsif . Ketika menekan tombol tertentu , smartphone tidak akan langsung mengeksekusi perintah namun ada delay waktu sebelum akhirnya perintah dilakukan .

    Biasanya pengguna harus melakukan Reboot agar masalah seperti ini bisa teratasi .

    Ketahanan terhadap air pada Speaker lemah .

    Meski memiliki sertifikat tahan air IP68 dan memiliki sistem Sealing yang baik disekeliling frame Galaxy S7 , namun Speaker Galaxy S7 adalah titik paling lemah dan paling pertama rusak ketika dilakukan percobaan dengan merendam smartphone ini dalam air sedalam 1 meter .

    Kelemahan Samsung Galaxy S7 Lainnya

    Kelemahan Samsung Galaxy S7
    Kelemahan Samsung Galaxy S7

    Itulah tadi laporan yang dirasakan oleh beberapa pengguna dari Samsung Galaxy S7 , dilansir melalui techtimes . Terlepas dari segala kekurangannya , Samsung Galaxy S7 masih dianggap layak dan memiliki harga yang setimpal jika melihat pada beberapa test sebelumnya :

  • Galaxy S7 Edge VS iPhone 6S , Mana Lebih Cepat ?

    Galaxy S7 Edge VS iPhone 6S , Mana Lebih Cepat ?

    Samsung Galaxy S7 dan iPhone 6S menjadi dua smartphone yang unggul dan sangat populer pada akhir-akhir ini . Banyak orang yang kebingungan ketika mereka diharuskan memilih antara kedua smartphone ini .

    Untungnya , banyak orang yang mau melakukan test atau percobaan terhadap performa dan ketangguhan dari kedua smartphone “mahal” ini .

    Sebelumnya , seperti yang sudah NGELAG.com pernah tuliskan , Samsung Galaxy S7 lebih tahan air dibanding iPhone 6S terbukti dengan sebuah test durability yang dilakukan mulai dari merendam dengan air hingga menekan permukaan layar kedua smartphone ini dengan beban .

    Bahkan ada juga test yang lebih ekstrim , yaitu dengan cara merebus kedua smartphone ini . Hal ini dilakukan guna mengetahui ketahanan kedua hardware smartphone mewah ini terhadap suhu yang sangat tinggi . Hasilnya , Samsung Galaxy S7 lebih kuat terhadap suhu tinggi dibandingkan iPhone 6S yang pada saat itu langsung mati total .

    Berbeda dengan percobaan dan benchmark yang sudah dilakukan sebelumnya , kali ini sebuah video muncul dari sebuah channel youtube PhoneBuff , yang memperlihatkan perbandingan kecepatan diantara Samsung Galaxy S7 VS iPhone 6S .

    Perbandingan Spesifikasi Antara Galaxy S7 Dengan iPhone 6S

    Sebelum kalian melihat hasil test dalam video dibawah , ada baiknya kalian mengenal dulu spesifikasi hardware dari kedua smartphone yang berbeda sistem operasi ini terlebih dahulu , agar penilaian dari kalian menjadi lebih objektif .

    Galaxy S7 Edge iPhone 6S
    Processor Snapdragon820 Apple A9
    RAM 4 GB 2 GB
    Resolusi 2560 x 1440 1920 x 1080
    OS Android 6.0.1 iOS 9.2.1

     

     

    Pada video diatas , terlihat iPhone lebih cepat pedahal memiliki spesifikasi yang lebih rendah dibanding Galaxy S7 , hal ini disebabkan oleh Resolusi iPhone yang kecil sehingga proses render akan lebih simpel dan cepat , sehingga setiap aplikasi terutama game akan cepat terbuka pada iPhone 6S.

    Selain Resolusi , penyebab mengapa Samsung Galaxy S7 terlihat lambat pada test kali ini , adalah karena Android 6 yang digunakan Samsung Galaxy S7 sudah mengimplementasi full-disk encryption , fitur ini belum wajib diimplementasikan pada Android 5 .

    Apa itu full-disk encryption ?

    Full disk encryption adalah proses encoding yang diterapkan pada semua data yang tersimpan pada sebuah perangkat Android dengan menggunakan sebuah “encrypted key”. Sekali perangkat android terenkripsi , maka secara otomatis semua data yang disimpan oleh pengguna android dirubah kedalam sebuah format yang tidak dapat dikenali dan diakses oleh siapapun yang tidak mengetahui kode atau kunci enkripsi.